Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Saat Indonesia ada LRT, Amerika sudah punya taksi 'terbang' di 2018

Saat Indonesia ada LRT, Amerika sudah punya taksi 'terbang' di 2018 Ilustrasi taksi di Paris. ©Alamy

Merdeka.com - SkyTran, perusahaan berbasis di California, Amerika Serikat tengah mengembangkan konsep transportasi laiknya kereta gantung. Alat transportasi berupa kapsul ini akan diujicoba di Tel Aviv pada akhir Oktober mendatang.

Dilansir dari CNN, Kamis (10/3), taksi terbang ini akan melayang 20 kaki-30 kaki di atas permukaan tanah. Jika ujicoba Oktober mendatang sukses, maka taksi terbang ini akan mulai dipakai di 3 kota Israel dan beberapa kota di Amerika pada 2018.

Satu kapsul SkyTran dapat menampung empat orang penumpang. Kecepatan tempuh taksi terbang ini mencapai 96 kilometer per jam.

Orang lain juga bertanya?

Moda transportasi ini diklaim lebih hemat dan praktis dibanding membangun kereta. CEO SkyTran, Jerry Sanders, mengatakan produknya tersebut juga lebih ramah lingkungan.

"Inilah yang membuat kami merasa keunggulan ini penting dalam sistem transportasi publik," ujarnya.

Biaya pembangunan SkyTran, lanjutnya, memakan dana USD 8 juta per kilometer. Sementara, pembangunan kereta bisa memakan dana USD 100 juta hingga USD 2 miliar per kilometer. Selain itu, kapsul SkyTran hanya seharga USD 25.000 sampai USD 30.000 per unitnya.

Jika dibandingkan dalam segi biaya pemeliharaan dan ekspansi ke depan, SkyTran jauh lebih murah untuk moda transportasi.

Sistem gerak taksi ini menggunakan teknologi medan magnet yang mana membuat konsumsi energinya lebih hemat.

Berikut video penampakan dari SkyTran:

Seperti diketahui, bersamaan dengan SkyTran, di Indonesia juga hadir moda transportasi LRT (light rail transit) pada 2018. Proyek yang diresmikan oleh Presiden Joko Widodo ini diharapkan sudah mampu beroperasi demi menunjang pagelaran Asian Games.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pertama di Indonesia, Taksi Terbang Tanpa Awak Mengudara di Bandara APT Pranoto Samarinda
Pertama di Indonesia, Taksi Terbang Tanpa Awak Mengudara di Bandara APT Pranoto Samarinda

Otorita IKN melakukan uji coba terbangkan taksi tanpa awak di Bandara APT Pranoto Samarinda.

Baca Selengkapnya
Spesifikasi Canggih Taksi Terbang yang Bakal Beroperasi di IKN
Spesifikasi Canggih Taksi Terbang yang Bakal Beroperasi di IKN

Perusahaan Korea ini berkomitmen untuk berkontribusi pembangunan infrastruktur transportasi masa depan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Taksi Terbang di IKN Bakal Diuji Coba Sebelum HUT RI Tahun Depan
Taksi Terbang di IKN Bakal Diuji Coba Sebelum HUT RI Tahun Depan

Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara akan memiliki taksi terbang.

Baca Selengkapnya
Transformasi Transportasi Umum di Jakarta
Transformasi Transportasi Umum di Jakarta

Sebagai pusat ekonomi dan pemerintahan dibutuhkan angkutan massal yang menopang mobilitas warga di DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
LRT Jabodebek Bukan Pertama di Indonesia, Daerah Ini Sudah Punya dari 5 Tahun Lalu
LRT Jabodebek Bukan Pertama di Indonesia, Daerah Ini Sudah Punya dari 5 Tahun Lalu

LRT pertama di Indonesia sudah beroperasi sejak Rabu 1 Agustus 2018 silam.

Baca Selengkapnya
Bocoran Lokasi Tempat Uji Coba Taksi Terbang di IKN Nusantara
Bocoran Lokasi Tempat Uji Coba Taksi Terbang di IKN Nusantara

Taksi terbang tersebut rencananya akan diuji coba dalam tiga atau empat bulan ke depan.

Baca Selengkapnya
Lelah dengan Kemacetan Jakarta Bisa Coba Naik Helikopter, Segini Harga Sewanya
Lelah dengan Kemacetan Jakarta Bisa Coba Naik Helikopter, Segini Harga Sewanya

Tak banyak yang tahu bahwa di Jakarta juga tersedia moda transportasi helikopter.

Baca Selengkapnya
Wacana Sistem Transportasi di IKN Nusantara: Ada MRT, Kereta Cepat dan Taksi Terbang
Wacana Sistem Transportasi di IKN Nusantara: Ada MRT, Kereta Cepat dan Taksi Terbang

Untuk taksi terbang, sejauh ini merupakan moda transportasi yang masih dalam tahap pengembangan, belum masuk dalam tahap komersialisasi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sebut ART Lebih Murah Dibanding MRT dan LRT
Jokowi Sebut ART Lebih Murah Dibanding MRT dan LRT

Jokowi menawarkan ART sebagai alternatif penyediaan transportasi publik yang relatif terjangkau.

Baca Selengkapnya
Kesan Menteri Jokowi saat Naik LRT Jabodebek, Semua Kompak Singgung Polusi Jakarta
Kesan Menteri Jokowi saat Naik LRT Jabodebek, Semua Kompak Singgung Polusi Jakarta

Menteri BUMN Erick Thohir menilai bahwa butuh partisipasi semua orang untuk menyelesaikan isu polusi, di antaranya dengan menggunakan transportasi publik.

Baca Selengkapnya
Siap-Siap, Taksi Terbang dan Bus Terapung Bakal Masuk Indonesia
Siap-Siap, Taksi Terbang dan Bus Terapung Bakal Masuk Indonesia

Sebelum dua kendaraan canggih tersebut masuk ke Indonesia, Chery Motor mesti bersabar karena pemerintah perlu melakukan kajian mendalam.

Baca Selengkapnya
Taksi Terbang Berkapasitas 5 Orang untuk IKN Akan Diuji Coba di Samarinda
Taksi Terbang Berkapasitas 5 Orang untuk IKN Akan Diuji Coba di Samarinda

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Bambang Susantono berencana menguji coba langsung taksi terbang di Samarinda.

Baca Selengkapnya