Selain subsidi, ini skema penyelamatan PLN saat harga DMO batubara dicabut
![Selain subsidi, ini skema penyelamatan PLN saat harga DMO batubara dicabut](https://cdns.klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2018/07/28/997787/540x270/selain-subsidi-ini-skema-penyelamatan-pln-saat-harga-dmo-batubara-dicabut.jpg)
Merdeka.com - Direktur Eksekutif Institute for Essential Service Reform (IESR), Fabby Tumiwa, mengatakan pencabutan aturan harga batubara dalam kewajiban penjualan dalam negeri atau DMO (Domestic Market Obligation) bakal memberatkan Perusahaan Listrik Negara (PLN). Menurutnya, beban keuangan PLN semakin berat dalam biaya pengoperasian pembangkit.
"Kalau DMO dicabut dan PLN membeli batubara dengan harga pasar, sudah pasti ada kenaikan beban biaya pembangkit," ungkap kepada Merdeka.com, Sabtu (28/7).
Oleh karena itu, dia mengharapkan pemerintah dapat melakukan berbagai kebijakan yang dapat meringankan beban PLN. Hal ini perlu untuk menekan kerugian perusahaan setrum negara tersebut.
-
Bagaimana PLN meningkatkan pendapatan? Peningkatan laba bersih PLN ini ditopang semakin tumbuhnya penjualan listrik yang mencapai 6,3% atau total 273,8 Terawatt hour (TWh) sehingga berdampak pada kenaikan pendapatan penjualan listrik hingga 7,7% dari Rp288,8 triliun di 2021 menjadi Rp311,1 triliun di 2022.
-
Bagaimana PLN bantu pengguna kendaraan listrik? Darmawan menambahkan, PLN juga menyediakan layanan home charging untuk memudahkan pengisian daya di rumah. Jadi para pengguna tidak perlu risau jika kehabisan daya, karena infrastrukturnya sudah sangat lengkap.
-
Bagaimana PLN menarik investor di proyek kelistrikan? Dua prinsip tersebut diterapkan PLN untuk menarik minat para investor agar akses listrik untuk seluruh masyarakat bisa dieksekusi dengan cepat,“ katanya.
-
Apa target PLN dalam mengembangkan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) di Indonesia? Dengan ARED, pemanfaatan air sebagai sumber energi listrik di Indonesia mampu meningkatkan pemanfaatan air menjadi 25,3 GW pada tahun 2040 atau meningkat sebesar 185 % dibandingkan Business as Usual (BaU)," papar Darmawan.
-
Mengapa PLN dukung kendaraan listrik? “PLN siap mendukung upaya pemerintah dalam mendorong ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Pengguna EV tidak perlu risau, sebab infrastruktur telah dibangun lebih merata. Apalagi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU), dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) telah siap, mudah dan nyaman digunakan,“ kata Darmawan.
-
Apa yang PLN lakukan untuk mendukung ekosistem kendaraan listrik? “PLN siap mendukung upaya pemerintah dalam mendorong ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Pengguna EV tidak perlu risau, sebab infrastruktur telah dibangun lebih merata. Apalagi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU), dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) telah siap, mudah dan nyaman digunakan,“ kata Darmawan.
Pemerintah, kata dia, dapat membantu PLN melalui skema penyertaan modal negara (PMN) untuk proyek-proyek penugasan, seperti listrik desa. Selain itu, pemerintah dapat menurunkan target PLN untuk menekan belanja modal.
"Kalau saat ini kebijakan DMO dengan harga batubara yang dipatok itu cukup ideal. Selain itu, PLN perlu kurangi belanja Capex-nya. Jadi perlu ada penyesuaian dengan rencana pembangunan proyek-proyek 35 GW," tuturnya.
Fabby menambahkan, PLN juga tentu akan terbebani dengan keharusan menjaga agar tarif listrik dasar (TDL) tidak naik. "Apakah kenaikan biaya produksi kemudian diikuti oleh kenaikan TDL, hal ini harus melalui persetujuan pemerintah dan DPR. Secara politis kenaikan TDL saat ini (tahun politik) bukan pilihan. Jadi saya kira pemerintah tidak akan lakukan penyesuaian tarif."
"Kalau biaya produksi PLN meningkat dan biaya tersebut tidak dapat ditutupi dari tarif dan subsidi tentunya PLN dapat mengalami tekanan finansial, baik cash flow maupun kerugian (loss)," imbuhnya.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
![Pensiun Dini PLTU Batubara Kerap Terhalang Pendanaan](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/10/20/1697804196210-5x75t.jpeg)
Pemerintah akan menggunakan APBN untuk menyetop operasional PLTU Batubara.
Baca Selengkapnya![APBN untuk Suntik Mati PLTU Batubara, Menteri ESDM: Bisa Kurangi Emisi, Supaya Tak Batuk-Batuk](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/10/20/1697817717957-hjuzgj.jpeg)
Pemerintah akan menggunakan APBN untuk menyetop operasional PLTU Batubara.
Baca Selengkapnya![Dorong Transisi Energi, PLN Bali Fokus Ubah Mindset Warga](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/10/18/1697595436721-ohrnv.jpeg)
Dalam skema transisi energi itu, PLN pun memiliki perhatian pada sisi hilir alias pola konsumsi energi.
Baca Selengkapnya![Tekan Emisi Karbon, PLN Bakal Ganti Penyediaan Listrik dari PLTU ke EBT](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/7/5/1688562867421-7unjp.jpeg)
PLN tengah fokus dalam pengurangan penyediaan listrik yang dihasilkan dari Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU).
Baca Selengkapnya![Begini Peran Besar PLN Perkuat Ketahanan Energi Lewat Skema Power Wheeling](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/12/20/1703060241611-4ygwq.jpeg)
Skema ini bisa menjadi tools atau alat untuk mempercepat transisi energi.
Baca Selengkapnya![Pemerintah Bakal Berbagi Jaringan Listrik Hijau dengan Swasta Lewat Skema Ini](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/11/17/1700237896570-lwv7w.jpeg)
Pemerintah kembali mengkaji skema power wheeling dalam RUU EBET.
Baca Selengkapnya![Konsumsi Listrik Saat Libur Natal dan Tahun Baru Justru Turun, Begini Penjelasan PLN](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2024/12/19/1734612281199-6x7yh.jpeg)
PLN telah menerapkan berbagai inovasi digital dalam sistem ketenagalistrikan.
Baca Selengkapnya![Pensiun Dini PLTU Batu Bara Bisa Berdampak Tarif Listrik, Begini Penjelasannya](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2024/8/21/1724239006947-xw1f4.jpeg)
Proses pensiunan dini bakal mempertimbangkan keekonomian dan tidak timbulkan gejolak.
Baca Selengkapnya![Di Forum ASEAN-Indo-Pacific, Dirut PLN Suarakan Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/9/7/1694068986051-81t9g.jpeg)
AIPF bertujuan untuk menghubungkan sektor swasta dan publik di kawasan ASEAN dan Indo-Pasifik untuk kerja sama yang lebih kuat.
Baca Selengkapnya![Kembangkan Kendaraan Listrik, Pemerintah Bakal Batasi Pembelian Hingga Beri Insentif ke Investor](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/7/31/1690792269642-mvlfx.jpeg)
Pemerintah sedang menyusun perubahan aturan untuk dapat mempercepat pengembangan ekosistem kendaraan bermotor berbasis listrik.
Baca Selengkapnya![Menteri ESDM Minta PLN Tak Hambat Pengembangan PLTS Atap di Daerah](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/11/10/1699611546199-g12lp.jpeg)
Program ini akan memberikan dampak positif bagi negara dengan mengurangi konsumsi batu bara sebesar 2,98 juta ton per tahun.
Baca Selengkapnya![Cara Dapat Diskon Tarif Listrik 50 Persen untuk Pelanggan Prabayar dan Pascabayar PLN, Tak Perlu Registrasi](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2025/1/2/1735792539496-44vml.jpeg)
Para pelanggan dalam kategori tersebut tidak perlu melakukan registrasi atau pendaftaran untuk menikmati program stimulus ekonomi.
Baca Selengkapnya