Semarakkan 1 Tahun AKHLAK, Brantas Abipraya Gelar Webinar
Merdeka.com - Genap satu tahun PT Brantas Abipraya (Persero) menerapkan core value BUMN, AKHLAK. Implementasi AKHLAK yang digagas oleh Menteri BUMN Erick Thohir ini diperingati Brantas Abipraya dengan menggelar webinar, dihadiri seluruh jajaran Komisaris, Direksi dan insan Abipraya yang berada di Kantor Pusat dan di proyek-proyek Abipraya yang tersebar di Indonesia. Bertemakan Empowering AKHLAK untuk Mewujudkan the Living Company, acara ini digelar secara virtual melalui aplikasi zoom, Kamis (5/8).
"Dua belas bulan terakhir, Bapak Erick Thohir, Menteri BUMN meluncurkan core values AKHLAK dan menginternalisasikannya ke tiap-tiap BUMN. Selama 1 tahun, nilai-nilai utama AKHLAK juga telah diimplementasikan menjadi budaya para Insan Abipraya," ujar Direktur Utama Brantas Abipraya, Sugeng Rochadi.
Sugeng yang dalam acara ini menjadi salah satu pembicara menambahkan, AKHLAK sebagai core value ini merupakan pijakan untuk naik kelas, karena Insan Abipraya yang ber-AKHLAK adalah kunci sukses Perusahaan. Para Direksi, para Pimpinan Unit, dan seluruh Insan Abipraya wajib menjalankan AKHLAK. Sesuai visi Brantas Abipraya, hal ini bila diterapkan dengan serius dapat membawa BUMN konstruksi ini menjadi TOP 5 BUMN konstruksi, atau bahkan mendunia, sebagai the Living Company.
-
Dimana Workshop Influencer BUMN diadakan? Program yang dilakukan di 8 kota di Indonesia ini, diikuti para pegawai BUMN dari berbagai perusahaan, khususnya para influencer atau penggiat media sosial milenial dan generation-Z.
-
Apa inti pesan AKHLAK untuk BUMN? Melalui acara ini, BUMN berkomitmen nyata dalam memperkuat integritas, meningkatkan kualitas pelayanan, dan mendorong inovasi dalam menghadapi perubahan yang cepat dan kompleks di dunia bisnis.
-
Siapa yang mendukung program Workshop Influencer BUMN? Pertamina memberikan dukungannya untuk peningkatan kompetensi para penggiat sosial media di lingkungan BUMN dengan turut berperan serta dalam program Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yaitu Workshop Influencer BUMN.
-
Mengapa AKHLAK penting bagi BUMN? 'AKHLAK lebih dari sebatas slogan, namun harus tertanam di keseharian secara konsisten, baik dalam pekerjaan maupun dalam lingkup yang lebih luas, dan penerapan nilai AKHLAK diharapkan dapat memfasilitasi transformasi sumber daya manusia di BUMN untuk meningkatkan daya saing BUMN dan memberikan kesejahteraan bagi masyarakat luas.' ujar Erick Thohir.
-
Siapa yang terlibat dalam proyek Brantas Abipraya ini? Dalam pengerjaan jalan Tol BetungTempino-Jambi Seksi 3 ini Brantas Abipraya bersinergi dengan dua BUMN Konstruksi lainnya.
-
Siapa yang menjadi Koordinator Rumah BUMN BRI Yogyakarta? Koordinator Rumah BUMN BRI Yogyakarta S. Condro Rini (34) sangat menyadari bahwa UMKM adalah tulang punggung ekonomi Indonesia.
AKHLAK merupakan pondasi yang terpenting untuk bekerja, terdiri dari kata-kata afirmasi yakni AMANAH adalah memegang teguh kepercayaan yang diberikan, lalu KOMPETEN yaitu terus belajar dan mengembangkan kapabilitas, HARMONIS berarti perilaku saling peduli dan menghargai perbedaan. LOYAL yakni berdedikasi dan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara, ADAPTIF yang berarti terus berinovasi dan antusias dalam menggerakkan ataupun menghadapi perubahan, serta yang terakhir KOLABORATIF yang merupakan semangat membangun kerja sama yang sinergis.
Ditambahkannya, KOMPETEN misalnya, value ini wajib dimiliki oleh Insan Abipraya khususnya untuk mereka yang berada di proyek. Dengan terus belajar dan fokus menekuni apa yang sedang dikerjakan, dapat meningkatkan kemampuan sehingga mampu memberikan kontribusi positif kepada Perusahaan dan negara melalui karya infrastruktur yang unggul, sesuai target yang telah ditetapkan.
Selain Sugeng Rochadi, Haryadi yang merupakan Komisaris Utama Brantas Abipraya juga menyampaikan arahannya terkait AKHLAK kepada insan Abipraya. Dalam bincang-bincang tersebut, beliau mengharapkan dengan adanya acara ini Insan Abipraya dapat semakin memahami makna nilai dari AKHLAK. Dikatakannya juga, budaya AKHLAK berlaku untuk lembaga Kementerian BUMN serta semua korporasi yang berada di bawah Kementerian BUMN.
"Budaya AKHLAK diberlakukan di seluruh perusahaan BUMN, sebagai dasar yang diutamakan untuk kita berkiprah saat ini dan untuk saat-saat yang akan datang. Bukan hanya untuk mewujudkan the Living Company, memperkuat AKHLAK juga suatu bentuk mengemban tugas mulia," ujar Haryadi.
Haryadi optimistis, dengan menerapkan AKHLAK sebagai core value dan sekaligus corporate culture, Brantas Abipraya akan terus berkembang, sehat, tumbuh secara berkesinambungan. Hal ini senada dengan apa yang diungkapkan Sugeng yaitu, dengan mengimplementasikan AKHLAK nantinya Brantas Abipraya dapat memiliki insan-insan yang hebat untuk mengisi talenta-talenta masa depan di Abipraya.
"Ke depan, Brantas Abipraya akan terus belajar meningkatkan komitmen AKHLAK, mengembangkan kapabilitas, melahirkan Insan Abipraya sebagai agen pembaharuan demi menghasilkan kinerja maksimal serta meningkatkan daya saing, juga memiliki leadership yang cepat beradaptasi, khususnya saat kondisi pandemi ini. Bekerja dari hati, dengan hati demi mencapai Abipraya, The Living Company," pungkas Sugeng. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
BRI terus mengupayakan komitmen kinerja berkelanjutan sebagai bagian dari implementasi AKHLAK.
Baca SelengkapnyaErick Thohir mempopulerkan program AKHLAK BUMN saat menjabat sebagai Menteri BUMN.
Baca SelengkapnyaDalam 4 Tahun terakhir Kementerian BUMN telah menanamkan nilai-nilai AKHLAK pada budaya perusahaan.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan informasi dihimpun, ada pemberian materi tentang hiliriasi dan B100 yang kemungkinan disampaikan Erick Thohir.
Baca SelengkapnyaNilai AKHLAK BUMN adalah core value bagi para pekerja di perusahaan BUMN.
Baca SelengkapnyaTito menekankan kegiatan-kegiatan untuk memperbaiki sisi personal ASN menjadi penting.
Baca SelengkapnyaErick Thohir terus konsisten memperbaiki kesehatan mental karyawan BUMN melalui roadshow event.
Baca SelengkapnyaTujuan dari roadshow ini adalah untuk mengajak peserta memahami lebih dalam tentang emosi diri dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan mental.
Baca SelengkapnyaErick Thohir sudah meneken Surat Edaran (SE) Menteri tentang Employee Well Being bagi para karyawan di BUMN.
Baca SelengkapnyaErick Thohir terus memperlihatkan komitmen kuatnya dalam mendukung kesejahteraan mental karyawan BUMN.
Baca SelengkapnyaSejak tahun 2022, Kemenda telah mengimplementasikan internalisasi budaya Ber-AKHLAK, yang diluncurkan oleh Presiden Joko Widodo pada 27 Juli 2021.
Baca SelengkapnyaBudaya kerja BerAKHLAK diatur juga dalam SE Menpan RB Nomor 20 Tahun 2021.
Baca Selengkapnya