Sentimen UU Cipta Kerja Bawa Rupiah Menguat ke Level Rp14.140 per USD
Merdeka.com - Nilai tukar Rupiah ditutup menguat di perdagangan hari ini, Senin (28/12). Rupiah menguat 45 poin ke level Rp14.155 dibanding penutupan sebelumnya di Rp14.140 per USD. Diperkirakan perdagangan besok pagi, mata uang Rupiah dibuka menguat di level Rp14.130 - Rp14.180 per USD.
Direktur PT TRFX Garuda Berjangka, Ibrahim Assuaibi mengatakan, secara internal penguatan Rupiah dipicu respons positif pasar terhadap kehadiran UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja. Pascapandemi covid-19 memang awalnya banyak mendapat pertentangan baik dari aktivis buruh maupun para mahasiswa. Namun saat ini undang-undang sapu jagat tersebut malah membuat kepercayaan investor membaik.
"Saat ini (UU Cipta Kerja) terus membawa berkah karena dengan payung omnibus law cipta kerja, para investor asing lebih mudah mendapatkan izin apabila akan membangun suatu perusahaan di Indonesia," tutur Ibrahim kepada wartawan, Jakarta, Senin (28/12).
-
Bagaimana Jakarta menarik investor? Pemprov DKI Jakarta mengundang para investor untuk datang menjajaki berbagai proyek potensial yang dikelola oleh badan usaha milik daerah (BUMD) serta badan layanan umum daerah (BLUD).
-
Apa yang dimaksud dengan investasi legal? Investasi legal biasanya terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atau lembaga pengawas terkait. Anda dapat memeriksa daftar perusahaan yang terdaftar di situs resmi OJK.
-
Bagaimana Pupuk Indonesia mendorong UMKM binaan untuk go internasional? Pupuk Indonesia bersama PIKA-PI mendorong UMKM binaan, khususnya yang bergerak di bidang wastra (kain tradisional yang sarat akan makna budaya nusantara) untuk naik kasta dan go internasional. Salah satu upayanya dengan aktif mengikuti event-event level internasional, seperti JFC yang sudah berlangsung selama lebih dari dua dekade ini.
-
Bagaimana DPR mendorong kerja sama investasi? Menutup keterangannya, Puteri juga mengajak Australia untuk terus memperkuat kolaborasi dan kerja sama investasi di sejumlah sektor prioritas yang digencarkan Pemerintah Indonesia.
-
Kenapa Presiden Jokowi mengajak investor Tiongkok berinvestasi di Indonesia? Mengingat sejumlah indikator ekonomi di Indonesia menunjukkan capaian positif, antara lain pertumbuhan ekonomi yang konsisten di atas 5 persen, neraca dagang yang surplus 41 bulan berturut-turut, Purchasing Manager Index (PMI) berada di level ekspansi selama 25 bulan berturut-turut, dan bonus demografi.
-
Bagaimana UMKK bisa menguasai kekuatan ekonomi Indonesia? Bergabung di Katalog Elektronik itu menguntungkan karena pasarnya sangat besar.
Dalam regulasi tersebut terdapat berbagai klaster yang berkaitan dengan penyederhanaan perizinan. Berisi juga persyaratan investasi, ketenagakerjaan dan perlindungan UMKM. Termasuk dengan Investasi dan Proyek Pemerintah dan Kawasan Ekonomi khusus (KEK).
"UU Cipta Kerja membuat sinkronisasi dan kolaborasi untuk mencapai satu tujuan yang lebih efektif dan efisien di tengah-tengah lingkungan yang selalu berubah-ubah," tutur dia.
Ibrahim menegaskan ekspektasi yang paling penting dari undang-undang ini adalah implementasi. Implementasi ini harus dikawal agar mencapai beberapa perbaikan di indikator-indikator ekonomi.
"Hal inilah yang menjadikan para investor makin optimis undang-undang omnibus law Cipta Kerja akan berjaya di Indonesia," kata dia.
Sisi Eksternal
Sementara itu dari sisi eksternal, penguatan Rupiah didorong adanya berita Presiden Amerika Serikat, Donald Trump telah menandatangani undang-undang bantuan Covid-19 yang telah lama ditunggu-tunggu. Trump menandatangani paket bantuan dan pengeluaran pandemi senilai USD 2,3 triliun. Ini pun telah disetujui Dewan Perwakilan Rakyat dan Senat selama minggu sebelumnya, pada hari sebelumnya.
Trump diketahui sebelumnya mengancam untuk tidak menandatangani RUU tersebut kecuali jumlah cek stimulus dinaikkan menjadi USD 2000 dari USD 600 saat ini. Kongres akan memberikan suara pada jumlah yang meningkat di kemudian hari.
"Tanda tangan Trump mencegah penutupan sebagian pemerintah federal dan akan mengembalikan tunjangan pengangguran bagi orang Amerika yang telah kehilangan pekerjaan mereka akibat pandemi Covid-19," papar Ibrahim.
Di Eropa, Uni Eropa (UE) memulai kampanye vaksinasi di seluruh benua kurang dari seminggu setelah menyetujui BNT162b2, vaksin Covid-19 yang dikembangkan oleh Pfizer Inc. dan BioNTech SE. UE juga mencapai kesepakatan perdagangan pasca-Brexit dengan Inggris sebelum Natal.
Namun, jumlah kasus Covid-19 global terus meningkat. Dari data Universitas Johns Hopkins, sampai 28 Desember 2020 sudah lebih dari 80,7 juta kasus.
Banyak negara telah menerapkan pembatasan yang lebih ketat untuk melawan jenis Covid-19 B.1.1.7 yang baru dan lebih menular. Jenis virus mutan kedua, kemungkinan berasal dari Afrika Selatan, juga telah ditemukan.
Sementara kesepakatan Brexit minggu lalu melegakan investor. Sifat dasar dari fakta tersebut membuat Inggris jauh lebih terpisah dari UE.
Para analis menunjukkan diskon yang telah membebani aset Inggris sejak 2016 tidak akan segera hilang. Brussels belum membuat keputusan apakah akan memberi Inggris akses ke pasar keuangan blok itu.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
UU Cipta Kerja hadir untuk mempermudah peraturan aktifitas investasi
Baca SelengkapnyaPemerintah perlu menetapkan berbagai kebijakan guna memajukan perekonomian Indonesia.
Baca SelengkapnyaPenguatan nilai tukar Rupiah dipengaruhi sentimen dari pembatalan revisi Rumusan Undang-Undang (RUU) Pilkada 2024 oleh DPR RI pada Kamis (22/8) sore.
Baca SelengkapnyaDimas Oky Nugroho, mengatakan, UU Cipta Kerja saat ini sedang dalam tahap perbaikan
Baca SelengkapnyaSyarat ini harus berjalan optimal sehingga ekonomi Indonesia bisa meroket
Baca SelengkapnyaNilai tukar rupiah pada Juli 2023 menguat 3,63 persen point-to-point (ptp) secara year-to-date (ytd), lebih kuat dibandingkan Filipina, India, dan Thailand.
Baca SelengkapnyaPenguatan nilai tukar rupiah didorong oleh dampak positif respons kebijakan moneter Bank Indonesia.
Baca SelengkapnyaNilai tukar rupiah terus menguat dalam dua hari terakhir
Baca SelengkapnyaPelemahan rupiah tidak lebih buruk dibandingkan Peso Filipina, Baht Thailand, dan Won Korea .
Baca SelengkapnyaNilai tukar Rupiah memang masih melemah 3,74 persen dari level akhir Desember 2023, lebih baik dibandingkan dengan pelemahan Peso Filipina.
Baca SelengkapnyaPelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI yang berlangsung lancar menjadi sentimen positif bagi pergerakan rupiah ke depan.
Baca SelengkapnyaTren penguatan rupiah diprediksi akan terus terjadi.
Baca Selengkapnya