Shell Malaysia pecat 1.300 karyawan
Merdeka.com - Perusahaan minyak dan gas, Shell Malaysia mengumumkan akan melakukan reorganisasi bisnis di divisi hulu. Akibatnya, bakal ada pengurangan atau pemecatan karyawan mencapai 1.300 orang dalam dua tahun ke depan.
Shell Malaysia yang merupakan unit bisnis Royal Dutch Shell PLC menjelaskan, program ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan menghilangkan kompleksitas. Reorganisasi diharapkan bisa membuat perusahaan lebih lincah dan kompetitif. Shell Malaysia sendiri mempunyai sekitar 6.500 karyawan.
Pengumuman ini telah dikeluarkan Selasa (29/9) dan ditandatangani langsung oleh Chairman Shell Malaysia, Iain Lo.
-
Kapan Shell mendirikan kilang minyak di Palembang? Dihimpun dari berbagai sumber, dalam sebuah buku 'Pertamina: Indonesian National Oil' karya Anderson G. Barlett ini ada sebuah kilang minyak yang didirikan perusahaan Belanda bernama Shell di kota Palembang pada tahun 1904 atau empat tahun sebelum berdirinya Boedi Oetomo.
-
Siapa yang mendirikan PT Pertamina Hulu Energi? PT Pertamina Hulu (PHE) merupakan salah satu anak perusahaan PT Pertamina (persero) yang bergerak di bidang hulu minyak dan gas (migas).
-
Apa tugas utama PT Pertamina Hulu Energi? Sebagai usaha hulu migas, tugas dan tanggung jawab PHE ini umumnya meliputi kegiatan eksplorasi, pengembangan lapangan migas, produksi/eksploitasi, serta pengangkatan minyak bumi atau gas alam.
-
Di mana Pertamina Hulu Energi terdaftar sebagai anggota? PHE telah terdaftar dalam United Nations Global Compact ('UNGC') sebagai member sejak Juni 2022.
-
Apa yang dilakukan BPH Migas di Bengkulu? Kesempatan ini pun dimanfaatkan Halim untuk memberikan masukan kepada Pemerintah Daerah agar kendaraan untuk aktivitas pembangunan infrastruktur dan sarana fasilitas yang menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tidak menggunakan BBM Subsidi.
-
Kenapa Pertamina melakukan revitalisasi kilang? Tidak hanya meningkatkan kapasitas produksi dan kualitas produk kilang tetapi juga memproduksi produk green energy seperti petrokimia, gas dan turunannya.
"Kami memperkuat organisasi dengan mengutamakan produktivitas dan efisiensi, tanpa mengorbankan keamanan dan keandalan. Kami akan berkembang dari proses dan muncul sebagai pemain tangguh, kompetitif dan lebih gesit," kata Iain Lo dalam keterangannya yang dikutip dari Thestar, Kamis (1/10).
"Sebagai hasil inisiatif ini, Shell Malaysia akan mengurangi sekitar 1.300 posisi dari divisi hulu selama dua tahun ke depan."
Iain Lo mengakui, keputusan pengurangan karyawan ini sangat sulit. Namun, ini harus tetap dilakukan untuk mendorong efisiensi yang lebih besar dalam operasi perusahaan. "Dengan sangat menyesal, saya mengatakan ini tidak dapat dihindari. Saya ingin menegaskan kembali komitmen kita untuk sejalan dengan prinsip Shell global dan membantu mereka bertransisi dari posisi saat ini."
Shell sendiri memiliki sejarah yang panjang di Malaysia. Tahun depan, perusahaan ini akan merayakan ulang tahun ke 125 di Malaysia.
"Kami bangga dengan kontribusi kami untuk industri minyak dan gas Malaysia. Kami berharap bisa melanjutkan kemitraan panjang dengan Petronas. Kami juga memberikan banyak kontribusi untuk bangsa, terutama untuk Sabah dan Sarawak," tegas bos Shell Malaysia ini.
Malaysia adalah salah satu negara yang 'dihinggapi' Shell Group dan menguasai semua lini bisnis, mulai dari hulu ke hilir serta layanan bisnis. (mdk/idr)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Shell menegaskan tetap fokus pada kegiatan operasional.
Baca SelengkapnyaLangkah ini adalah bagian dari upaya perusahaan untuk memodernisasi operasional dan berfokus pada kecerdasan buatan (AI).
Baca SelengkapnyaPenutupan pabrik Goodyear di Malaysia bagian dari rencana spesifik untuk menghasilkan pengurangan biaya tahunan sebesar USD1 miliar
Baca SelengkapnyaLangkah ini bagian dari transformasi bisnis menjadi lebih efisien ke depan.
Baca SelengkapnyaShell merilis nilai peralihan hak partisipasi, atau participating interest (PI) 35 persen di proyek Blok Masela kepada Pertamina dan Petronas.
Baca SelengkapnyaPembubaran 7 perusahaan BUMN merupakan bagian dari program transformasi yang diusung sejak 2019 lalu.
Baca SelengkapnyaPHE nantinya akan mengelola 20 persen dari kepemilikan tersebut dan 15 persen akan dikelola oleh Petronas Masela.
Baca SelengkapnyaPembubaran terhadap tujuh perusahaan BUMN tersebut lantaran secara bisnis sudah tidak mampu lagi bersaing.
Baca SelengkapnyaGelombang PHK baru ini menyusul serangkaian pemutusan hubungan kerja kecil di divisi Reality Labs perusahaan tersebut awal tahun ini.
Baca SelengkapnyaPenyebab PHK massal di perusahaan teknologi pun bermacam-macam. Ada yang melakukan PHK karena restrukturisasi bisnis, mengurangi biaya operasional dan lainnya.
Baca SelengkapnyaElon musk terpaksa PHK 10 persen karyawan Tesla di seluruh dunia.
Baca SelengkapnyaKabar ini pun langsung membuat saham pengelola platform Snapchat turun hampir 3 persen.
Baca Selengkapnya