Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Siap-siap ditilang jika langgar aturan ganjil-genap di Tol Jakarta-Cikampek

Siap-siap ditilang jika langgar aturan ganjil-genap di Tol Jakarta-Cikampek Sosialisasi Ganjil Genap. ©2016 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Kakorlantas Polri, Irjen Pol Royke Lumowa mengatakan akan menurunkan 85 petugas untuk mengawasi implementasi aturan ganjil-genap di pintu tol Bekasi Barat dan Bekasi Timur menuju Tol Jakarta-Cikampek. Aturan tersebut berlaku per 12 Maret nanti.

"85 petugas di dua pintu tol," kata Royke saat ditemui di depan gerbang tol Bekasi Barat, Senin (5/3).

Royke menjelaskan, petugas akan bersiaga di depan pintu tol untuk mengawal terealisasinya aturan tersebut. "Kita lebih bagus mencegah," ujarnya.

Orang lain juga bertanya?

Jika ada mobil yang pelat nomornya tidak sesuai dan terlanjur masuk, maka mobil tersebut akan disuruh keluar. Untuk itu, akan disediakan jalan untuk putar balik (U-Turn) di dalam tol.

"Jika ada yang bandel terlanjur masuk nanti ada u-turn di depan, mutar balik."

Kendati demikian, petugas bisa saja memberlakukan tilang sebagai tindakan akhir bagi pelanggar. Tilang tersebut adalah tilang kategori pelanggaran rambu lalu-lintas.

"Penindakan kita sesuai rambu melanggar rambu nanti ditilang, tapi itu upaya terakhir. Pasti ada petugas di titik-titik krusial."

Royke mengakui ada kesulitan tersendiri dalam mengawasi aturan ganjil genap. "Ya sebenarnya sulit kalau ganjil genap kalau pakai mata telanjang tapi apa boleh buat kita harus berbuat seperti itu. Selama ini masih manual sebagian ada lewat kamera tapi gak semua."

Sebagai informasi, pemerintah tengah menyiapkan kebijakan khusus untuk mengatur volume kendaraan di dalam ruas jalan tol Jakarta-Cikampek (Japek) dengan cara menerapkan aturan ganjil genap di pintu tol untuk mobil pribadi. Hal itu dilakukan agar pergerakan lalu lintas di dalam ruas jalan tol Japek tidak akan mengalami kemacetan terutama saat jam sibuk.

Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), Bambang Prihartono mengatakan aturan ganjil genap berlaku mulai pukul 06.00-09.00 WIB dan hanya diterapkan selama hari Senin hingga Jumat. Akhir pekan dan hari libur nasional tidak berlaku aturan ganjil genap.

"Diperiksanya di pintu tol Bekasi Barat, dan Bekasi Timur, jadi di situ diperiksanya," kata Bambang dalam sebuah acara diskusi di Gedung Kementerian Perhubungan, Kamis (22/2).

Bambang mengungkapkan, pintu tol Bekasi Timur dan Bekasi Barat menjadi yang pertama menerapkan aturan ganjil genap sebab pintu tol tersebut merupakan yang paling padat.

Nantinya, jika aturan ganjil genap menunjukkan perubahan yang signifikan, aturan ganjil genap akan diikuti oleh pintu tol lainnya seperti Tambun, Pondok Gede Timur dan Pondok Gede Barat.

Bambang menjelaskan, untuk kendaraan dengan pelat nomor tidak sesuai misalnya mobil pelat ganjil di tanggal genap tetap bisa masuk jalan tol namun melalui alternatif pintu tol lain.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jadwal dan Titik Lokasi Ganjil-Genap selama Arus Mudik-Balik Lebaran 2024, Ketahui Sanksinya
Jadwal dan Titik Lokasi Ganjil-Genap selama Arus Mudik-Balik Lebaran 2024, Ketahui Sanksinya

Rekayasa lalu lintas selama arus mudik-balik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya
Ganjil Genap Arus Balik Berlaku Hingga 16 April 2024: Dari KM 414 Semarang sampai KM 0 Tol Dalam Kota Jakarta
Ganjil Genap Arus Balik Berlaku Hingga 16 April 2024: Dari KM 414 Semarang sampai KM 0 Tol Dalam Kota Jakarta

Ganjil genap akan diberlakukan saat arus balik dari KM 414 sampai dengan KM 0 di Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya
Polisi Mulai Kirim Surat Tilang ke Pemudik yang Langgar Ganjil Genap di Tol
Polisi Mulai Kirim Surat Tilang ke Pemudik yang Langgar Ganjil Genap di Tol

Pengiriman surat tilang akan dilakukan secara berkala.

Baca Selengkapnya
Kapolri Naik Heli Bareng Menkopolhukam Tinjau Kesiapan Arus Mudik di Merak
Kapolri Naik Heli Bareng Menkopolhukam Tinjau Kesiapan Arus Mudik di Merak

Keduanya menaiki helikopter dan melihat langsung situasi Pelabuhan Merak melalui pantauan udara.

Baca Selengkapnya
8.725 Kendaraan Tertangkap Kamera ETLE Langgar Ganjil-Genap Saat Arus Mudik dan Balik Lebaran
8.725 Kendaraan Tertangkap Kamera ETLE Langgar Ganjil-Genap Saat Arus Mudik dan Balik Lebaran

Latif merinci sejumlah pelanggaran Gage pada saat arus mudik lebaran sebanyak 4.201 pemudik.

Baca Selengkapnya
Langgar Ganjil Genap Tol Trans Jawa, Sebanyak 608 Mobil Pemudik Bakal Dikirim Surat Tilang
Langgar Ganjil Genap Tol Trans Jawa, Sebanyak 608 Mobil Pemudik Bakal Dikirim Surat Tilang

Aan menyampaikan dari laporan hari pertama, Jumat (5/4) sebanyak 608 kendaraan kedapatan melanggar aturan gage.

Baca Selengkapnya
Polri Pastikan Terapkan Gage Tol Selama Mudik Lebaran 2024, Tilang Lewat ETLE
Polri Pastikan Terapkan Gage Tol Selama Mudik Lebaran 2024, Tilang Lewat ETLE

Pemberlakuan aturan ganjil-genap sendiri dilakukan secara paralel bersama dengan rekayasa lalu lintas contra flow dan one way.

Baca Selengkapnya
Catat, Pelanggar Ganjil Genap Mudik Lebaran 2024 Dikirimi Polisi Surat Tilang Usai Pulang Kampung
Catat, Pelanggar Ganjil Genap Mudik Lebaran 2024 Dikirimi Polisi Surat Tilang Usai Pulang Kampung

Penerapan ganjil genap dimulai saat arus mudik dimulai pada tanggal 5 April-16 April.

Baca Selengkapnya
Ini Titik dan Jam One Way hingga Contra Flow di Ruas Tol Saat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024
Ini Titik dan Jam One Way hingga Contra Flow di Ruas Tol Saat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024

Polri akan menggelar Operasi Ketupat 2024 untuk mengatur arus mudik dan balik Lebaran Idulfitri 1445 Hijriah.

Baca Selengkapnya
Polri Larang Kendaraan Sumbu 3 Masuk Tol Jakarta-Cikampek, Ini Sanksinya Jika Melanggar
Polri Larang Kendaraan Sumbu 3 Masuk Tol Jakarta-Cikampek, Ini Sanksinya Jika Melanggar

Korlantas Polri mengungkap alasan adanya larangan kendaraan sumbu tiga masuk jalur tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya
Mulai 5 April, Tol Trans Jawa Terapkan Contraflow hingga One Way Saat Mudik Lebaran 2024
Mulai 5 April, Tol Trans Jawa Terapkan Contraflow hingga One Way Saat Mudik Lebaran 2024

Ada dua pola rekayasa lalu lintas yang diberlakukan yakni sistem contraflow, one way, dan pembatasan operasional angkutan barang sumbu tiga

Baca Selengkapnya
Polri Siapkan Rekayasa Lalin di Tol dan Arteri Saat Mudik Lebaran 2024
Polri Siapkan Rekayasa Lalin di Tol dan Arteri Saat Mudik Lebaran 2024

Upaya lain untuk mengantisipasi kemacetan adalah dengan melakukan pembatasan truk angkutan barang sumbu 3 atau lebih.

Baca Selengkapnya