Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

SPAM Lintas Pekanbaru-Kampar Dibangun, Salurkan Air Minum ke 624.000 Jiwa Akhir 2022

SPAM Lintas Pekanbaru-Kampar Dibangun, Salurkan Air Minum ke 624.000 Jiwa Akhir 2022 Instalasi Air Bersih. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Perusahaan BUMN, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) melalui anak usaha dan cucu usaha yaitu PT PP Infrastruktur (PP Infra) dan PT PP Tirta Riau (PP Trita Riau) melaksanakan kegiatan Pemancangan Tiang Pertama Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Lintas Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar.

Kegiatan tersebut merupakan proses rangkaian dan bagian dari kerja sama penyelenggaraan SPAM Lintas Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar Kapasitas 1000 Liter Per Detik (lpd) antara PERUMDAM Tirta Siak Kota Pekanbaru, PERUMDAM Tirta Kampar Kabupaten Kampar dan PT Sarana Pembangunan Riau.

Sejak dilaksanakannya kegiatan groundbreaking SPAM Lintas Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar pada bulan November 2020 lalu, PP Tirta Riau terus melaksanakan koordinasi dengan stakeholder terkait proses lainnya untuk mempercepat pemenuhan persyaratan pendahuluan berupa proses perencanaan desain, perizinan dan lain sebagainya.

Kegiatan pemancangan ini merupakan proses awal dimulainya tahapan konstruksi pembangunan SPAM yang diharapkan nantinya air minum akan mengalir sampai di rumah pelanggan secara bertahap di akhir tahun 2022.

"Pembangunan Instalasi Unit Produksi menggunakan teknologi andal dan terbaik yang ada saat ini yang direncanakan berlangsung dalam 2 tahap dimana memiliki total kapasitas sebesar 1.000 liter per detik (lpd) dengan hasil keluaran standar kualitas air minum sesuai Peraturan Menteri Kesehatan dan pelayanan 24 jam per hari," kata Corporate Secretary PTPP Yuyus Juarsa dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa (21/9).

Sedangkan pembangunan jaringan pipa akan dilaksanakan dalam 4 tahap yang direncanakan melayani kebutuhan pelanggan Rumah Tangga maupun Non Rumah Tangga di wilayah Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar,” ujar Satya Priyambodo selaku Direktur Operasi PP Infrastruktur usai acara berlangsung.

"SPAM Lintas Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar akan melayani 624.000 jiwa (sekitar 102.000 Sambungan Rumah) di 5 kecamatan, yaitu Tampan, Bukit Raya, Marpoyan Damai, Siak Hulu,dan Tambang dengan peningkatan cakupan layanan dari sebelumnya 0 persen di area pelayanan menjadi 55 persen di area greenfields. Sumber air baku yang akan digunakan di daerah tersebut berasal dari Sungai Kampar," lanjut dia.

Penyediaan Air Minum

Selain investasi Unit Produksi lingkup hulu dan Unit Distribusi di lingkup hilir, PP Tirta Riau akan mensupport PERUMDAM dalam bentuk perencanaan dan pendampingan manajemen.

Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan pelayanan dan kinerja PERUMDAM dalam melaksanakan kegiatan penyediaan Air Minum bagi kebutuhan pelanggan di Wilayah Kerjasama, baik dari segi kualitas, kuantitas, kontinuitas, dan keterjangkauan melalui bantuan investasi dana, pelaksanaan peningkatan pelayanan yang terukur, penggunaan sistem, program, teknologi dan pengetahuan yang diperlukan untuk peningkatan kinerja PERUMDAM.

"Untuk memfasilitasi terselenggaranya SPAM Lintas Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar ini dapat berjalan dengan lancar dalam hal penyerapan pelanggan, pada acara ini juga dilakukan penandatanganan Nota Kesepahaman / Memorandum Of Understanding (MoU) yang saling menguntungkan antara PERUMDAM Tirta Siak & PERUMDAM Tirta Kampar dengan Asosiasi Pengembang Perumahan (ASPERNAS), Real Estate Indonesia (REI) dan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI)," ungkap Direktur PP Tirta Riau Achmad Sanusi.

"MoU ini merupakan langkah positif yang saling mendukung dan memperkuat cabang bisnis masing-masing pihak, memberikan kualitas air yang sehat untuk masyarakat,perlindungan pengambilan air tanah secara berlebihan serta mengurangi pengeluaran masyarakat untuk memenuhi kebutuhan air mereka dengan harga terjangkau sesuai perhitungan tarif yang telah diterbitkan pemerintah," tutup dia.

Sumber: Liputan6.com

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
SPAM Regional Mebidang Karya Brantas Abipraya Diresmikan, Siap Penuhi Air Minum 440.000 Jiwa di Sumut
SPAM Regional Mebidang Karya Brantas Abipraya Diresmikan, Siap Penuhi Air Minum 440.000 Jiwa di Sumut

PT Brantas Abipraya (Persero) telah merampungkan pembangunan Sistem Pengelolaan Air Minum (SPAM) Regional Mebidang.

Baca Selengkapnya
Kemenkeu Catat Telah Selesaikan Empat Proyek SPAM Hingga Awal Juli 2024, Ini Detailnya
Kemenkeu Catat Telah Selesaikan Empat Proyek SPAM Hingga Awal Juli 2024, Ini Detailnya

Selain itu, Kementerian Keuangan saat ini juga tengah membantu penyiapan 3 Proyek KPBU SPAM melalui fasilitas PDF.

Baca Selengkapnya
Mengenal SPALDT Palembang, Proyek Pertama Pengolahan Limbah Terpusat yang Diresmikan Jokowi
Mengenal SPALDT Palembang, Proyek Pertama Pengolahan Limbah Terpusat yang Diresmikan Jokowi

"Ini yang pertama kalinya dalam 9 tahun saya meresmikan Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik yang terpusat," kata Jokowi

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik Terpadu di Pekanbaru
Jokowi Resmikan Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik Terpadu di Pekanbaru

Jokowi tekankan pentingnya sistem ini dalam menjaga lingkungan dan kualitas air untuk masa depan Kota Pekanbaru

Baca Selengkapnya
Kementerian PUPR: Air Minum Mulai Mengalir di Apartemen dan Rumah IKN
Kementerian PUPR: Air Minum Mulai Mengalir di Apartemen dan Rumah IKN

Tes ini merupakan bagian penting dalam pengoperasian Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Sepaku untuk melayani kebutuhan air minum di IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya
10 Tahun Memimpin, Jokowi Bangun Jalan Tol Baru Sepanjang 2.700 Kilometer
10 Tahun Memimpin, Jokowi Bangun Jalan Tol Baru Sepanjang 2.700 Kilometer

Jokowi berhasil menyelesaikan pembangunan jalan tol sepanjang 2.700 kilometer (km) untuk mengurangi biaya logistik.

Baca Selengkapnya
PT PP Bangun Sistem Pengelolaan Air Limbah Senilai Rp193,5 Miliar
PT PP Bangun Sistem Pengelolaan Air Limbah Senilai Rp193,5 Miliar

Sebelum di Kota Pekanbaru, PTT PP juga telah membangun SPALDT di Palembang dan Makassar.

Baca Selengkapnya
Kabar Baik, Tandon Air Bersih Waduk Pluit untuk Penuhi Kebutuhan Warga Sudah Bisa Digunakan
Kabar Baik, Tandon Air Bersih Waduk Pluit untuk Penuhi Kebutuhan Warga Sudah Bisa Digunakan

Reservoir komunal dibangun Perumda PAM Jaya dalam target mencapai 100 persen cakupan pelayanan air perpipaan pada 2030.

Baca Selengkapnya
Pj Gubernur Kaltim Resmikan Penyediaan dan Pengolahan Air Bersih di Desa Sumber Sari
Pj Gubernur Kaltim Resmikan Penyediaan dan Pengolahan Air Bersih di Desa Sumber Sari

Saat peresmian hadir Asisten I Pemkab PPU Nicko Herlambang, Kazidam VI Mulawarman Kol Yudho W, Dandim PPU Letkol Arfan, Camat Babulu Kansip

Baca Selengkapnya
Satgas Infrastruktur: IKN Sudah Miliki Sumber Air Baku
Satgas Infrastruktur: IKN Sudah Miliki Sumber Air Baku

Untuk tol dari Balikpapan menuju IKN, ditargetkan dapat difungsikan pada 17 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya
Air Keran di IKN Bisa Langsung Diminum, Kini Sudah Terpasang ke Gedung-Gedung
Air Keran di IKN Bisa Langsung Diminum, Kini Sudah Terpasang ke Gedung-Gedung

Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Sepaku bakal melayani seluruh persil bangunan di IKN.

Baca Selengkapnya
PSN Terminal LPG Bima Rampung, Perkuat Distribusi di Indonesia Timur
PSN Terminal LPG Bima Rampung, Perkuat Distribusi di Indonesia Timur

Proyek ini mendapatkan pengawalan dan pengamanan intensif dari Jamintel Kejaksaan Agung RI melalui Program Pengamanan Pembangunan Strategis (PPS).

Baca Selengkapnya