Stasiun Gambir dan Pasar Senen mulai dipadati pemudik kereta
Merdeka.com - PT KAI Daop I tengah bersiap menghadapi lonjakan penumpang jelang mudik Lebaran 2018. Hingga kemarin, Kamis (31/5) penumpang mudik sudah mulai memadati Stasiun Gambir dan Stasiun Senen dengan berbagai tujuan.
Kepala PT KAI Daop I Jakarta, Dadan Rudiansyah mengatakan, arus mudik sudah mulai terlihat di Stasiun Gambir dan Stasiun Senen. Hari ini kedua stasiun tersebut akan memberangkatkan penumpang masing-masing 13.000 penumpang dan 17.000 penumpang.
"Kami siap menghadapi angkutan Lebaran baik sarana maupun prasarana. Mulai tanggal 31 Mei sudah mulai ada peningkatan penumpang. Untuk hari ini di Stasiun Gambir dan di Pasar Senen sudah mulai naik ya. Untuk di Gambir sendiri 13.000 penumpang. Di Senen 17.000," ujarnya di Stasiun Gambir, Jakarta, Jumat (1/6).
-
Bagaimana PT KAI mempersiapkan akses penumpang baru di Stasiun Manggarai? Persiapan yang dilakukan mencakup pembongkaran partisi, pemasangan akses ramp perlintasan penumpang sementara, pengaktifan lift peron I.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
-
Apa yang dilakukan PT KAI untuk akses penumpang di Stasiun Manggarai? Nantinya pengguna yang akan keluar atau masuk stasiun dari arah pintu Timur dapat melalui akses perlintasan penumpang sementara di lantai dasar Stasiun Manggarai dan menuju lantai 1 stasiun. KAI Commuter juga akan menyiagakan petugas di jam-jam sibuk untuk mengarahkan dan mengatur flow pengguna saat akan keluar dan/atau masuk stasiun.
-
Siapa yang akan mudik Lebaran? 123 Juta orang diperkirakan mudik Lebaran.
-
Di mana arus mudik dan balik Lebaran 2023 paling padat? Jalan Tol Trans Jawa menjadi jalur mudik dan arus balik terpadat di Indonesia.
-
Siapa yang meninjau kesiapan mudik Lebaran di Pelabuhan Gilimanuk? Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto meninjau kesiapan mudik Lebaran di Pelabuhan Gilimanuk di Kabupaten Jembrana, Bali, Kamis (4/4).
Dadan mengatakan, pihaknya menyediakan tiket sebanyak 900.000 tiket selama 10 hari masa mudik dan balik Lebaran 2018. Hingga kini, sebanyak 570.000 tiket telah terjual. Tiket juga sudah terjual habis untuk keberangkatan pada 4 sampai 14 Juni 2018.
"Sampai hari ini dari tanggal 4 sampai 14 Juni itu sudah habis untuk Stasiun Gambir. Untuk Pasar Senen itu sampai tanggal 14 Juni sudah habis semua. Kecuali untuk relasi dekat misalnya Bandung dan Cirebon mungkin masih ada beberapa tempat duduk," jelasnya.
Mayoritas tujuan mudik tahun ini masih sama dengan tahun-tahun sebelumnya, yaitu daerah Jawa Tengah, Jawa Timur dan Yogyakarta. Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang PT KAI Daop I akan menambah jumlah gerbong dan kereta tambahan ke beberapa daerah tersebut.
"Puncak angkutan lebaran diperkirakan H-2 Tanggal 13 Juni. Tambahan bukan hanya gerbong tapi juga nambah kereta perjalanan atau rute. Jadi ada 16 kereta yang kami tambahkan dari kereta yang reguler," jelasnya.
"Kereta reguler selama ini di Daop I ada 7 KA reguler sekarang ada 16 kereta tambahan. Disamping itu juga kami menambah beberapa gerbong untuk kereta tertentu misalnya Kereta Gumarang. Itu tadinya 8 kami tambah 5 jadi ada penambahan gerbong dalam satu rangkaian ya," tandasnya.
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pemudik yang turun di zona drop off terlihat membawa tas dan banyak barang hingga ke area tunggu
Baca SelengkapnyaRata-rata para pemudik membawa tas ransel, koper, dan terlihat bergerombol.
Baca SelengkapnyaTerlihat ribuan penumpang mulai berdatangan sambil barang bawaannya, seperti koper hingga kardus dengan berbagai ukuran
Baca SelengkapnyaPemudik terus berdatangan ke Stasiun Pasar Senen dan Terminal Kampung Rambutan.
Baca SelengkapnyaLebih dari 42 ribu penumpang telah diberangkatkan dari Stasiun Gambir, Pasar Senen dan beberapa stasiun lainnya di wilayah Daop 1 Jakarta.
Baca SelengkapnyaStasiun Pasar Senen, Jakarta, mulai ramai penumpang menjelang libur Natal dan Tahun Baru,
Baca Selengkapnya"Keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir ke berbagai stasiun tujuan seperti Yogyakarta, Semarang dan Solo,"
Baca SelengkapnyaPemudik terpantau mulai memadati terminal-terminal di Jakarta dan sekitarnya meski Lebaran masih 8 hari lagi.
Baca SelengkapnyaMenurut data PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta, pada Selasa (16/4), sebanyak 14.400 penumpang turun di Stasiun Gambir.
Baca SelengkapnyaDisusul Stasiun Lempuyangan sebanyak 13.141 pelanggan dan Stasiun Solobalapan sebanyak 8.122 pelanggan
Baca SelengkapnyaH-4 Lebaran 2024, Puluhan Ribu Pemudik Padati Stasiun Pasar Senen
Baca SelengkapnyaPada momen libur panjang Waisak, Terminal Pulo Gebang mengalami lonjakan penumpang menuju kota-kota di Jawa dan Sumatera.
Baca Selengkapnya