Strategi Menhub Budi Optimalkan Kemandirian Maritim
Merdeka.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menekankan pentingnya transportasi laut untuk merajut konektivitas di Indonesia sebagai negara kepulauan, terutama di wilayah yang sulit dijangkau. Pihaknya mendapat amanah dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk memberikan perhatian khusus terhadap transportasi laut di wilayah 3T (terluar, terdepan dan tertinggal).
Tak hanya untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan, hal ini juga diupayakan agar disparitas harga bahan pokok tidak terjadi. Untuk itu, Kementerian Perhubungan melakukan optimalisasi kemandirian maritim dengan membangun pelabuhan-pelabuhan potensial hingga memaksimalkan program tol laut.
"Saat ini Kemenhub melalui (Ditjen) Perhubungan Laut selalu melakukan optimalisasi untuk kemandirian maritim. Oleh karena itu, kita bangun Pelabuhan Patimban yang besarnya lebih besar dari Pelabuhan Priok, kita harap tahun ini bisa launching," ujar BUdi saat menjadi Keynote Speaker di webinar Transportasi untuk Merajut Keberagaman Episode 4, Senin (24/8).
-
Mengapa Jokowi meminta ASEAN untuk menjadikan lautan sebagai sea of cooperation? Jokowi meminta ASEAN harus mampu menjadikan lautan sebagai a sea of cooperation, bukan a sea of confrontation.
-
Apa target Menko Perekonomian untuk transportasi di Indonesia? Pemerintah telah memprioritaskan pengembangan ekosistem Kendaraan Listrik (EV) dengan target 13 juta sepeda motor listrik dan 2 juta mobil listrik pada 2030.
-
Siapa yang menjabat sebagai Menteri Perhubungan? Karier Frans tidak berhenti sampai situ, ia juga dipercaya untuk menjabat sebagai Menteri Perhubungan pada tahun 1960-1973.
-
Mengapa infrastruktur di Pulau Taliabu penting? “Jadi kita yang paling pertama fokus saya adalah membangun infrastruktur karena transportasi antara desa sampai dengan kecamatan kabupaten mungkin salah satu termahal di republik ini Pulau Taliabu karena harus memakai transportasi laut,“
-
Kenapa Jokowi ke Sumbar? Jokowi mengunjungi posko tanggap darurat dan pengungsian banjir lahar dingin di Lapangan Batu Taba, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Selasa (21/5).
-
Apa yang dilakukan oleh Pejabat Kemenhub? 'Kami menerima laporan kasus dugaan penistaan agama terlapornya saudara AK di laporan polisi tersebut,' kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (17/5).
Tak hanya Pelabuhan Patimban, pihaknya juga mendorong pembangunan Pelabuhan Kijing di Mempawah, Kalimantan Barat serta Pelabuhan Gili Mas di Lombok, NTB. Demikian juga dengan Pelabuhan Seba di NTT hingga Menara Suar Tanjung Batu Tarakan.
Menurutnya, pentingnya tol laut tak hanya untuk menjaga harga 9 bahan pokok tetap stabil untuk masyarakat di luar pulau Jawa terutama di daerah 3T namun juga untuk meningkatkan ekonomi daerah setempat.
"Tol laut, saya pikir ide Pak Presiden yang luar biasa, di mana ini merupakan angkutan barang, angkutan ternak, bayangkan kita mengangkut sudah jutaan sapi dari NTT ke Jawa Timur bahkan saat hari raya, kita angkut ke Dumai sehingga potensi ekonomi di NTT bertambah baik," ujarnya.
Dalam menjalankan fokus-fokus kegiatan tersebut, Menhub tetap mengingatkan penerapan protokol kesehatan agar pandemi Covid-19 segera berakhir. Namun, pandemi juga tidak boleh dijadikan alasan untuk bekerja biasa-biasa saja.
"Pada saat pidato tanggal 17 Agustus, Pak Presiden mengamati tentang pemulihan Covid-19, jadi protokol kesehatan harus dilakukan. Cuci tangan, pakai masker. Justru di krisis ini, kita harus lakukan terobosan untuk menciptakan kemajuan termasuk di transportasi," tandasnya.
Reporter: Athika Rahma
Sumber: Liputan6.com
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ada tiga hal yang didorong Jokowi dalam KTT AIS 2023
Baca SelengkapnyaBudi menyebut, hal pertama yang harus dilakukan Kementerian Perhubungan adalah terkait lingkungan dalam pembangunan transportasi.
Baca SelengkapnyaBudi Karya berharap ke depan program tol laut dapat ditingkatkan karena jarak antara kapal masih terbilang tinggi.
Baca SelengkapnyaHasto Kristiyanto PDIP menyampaikan pentingnya Indonesia mewujudkan konsep Berdikari Bung Karno
Baca Selengkapnyajanjinya tahun depan semester 1. Jangan siap-siap lho, saya catat bener lho," kata Jokowi
Baca SelengkapnyaMenhub berharap Nusantara bisa turut menjadi pintu gerbang pengiriman barang ke wilayah Indonesia Timur.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan, Indonesia tak seperti negara lain yang hanya satu daratan.
Baca SelengkapnyaSalah satu rapat yang dilakukan oleh Menhub adalah rapat dengan Deputi Bidang Sarana dan Prasarana Otorita IKN Silvia Halim.
Baca SelengkapnyaMenhub sempat melakukan rapat koordinasi untuk kelancaran perjalanan balik dari pelabuhan Bakauheni ke Pelabuhan Merak.
Baca SelengkapnyaMasalah pertama adalah pada infrastruktur jalur logistik itu sendiri yang belum memadai di seluruh wilayah.
Baca SelengkapnyaPemerintah mengimbau sebisa mungkin masyarakat sudah memiliki tiket pada H-1 lebaran.
Baca SelengkapnyaKepada pemerintahan selanjutnya Budi meminta untuk melanjutkan pembangunan yang sudah dilakukan dan memperbaiki yang belum baik.
Baca Selengkapnya