Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Strategi Pemerintah Pusat Selesaikan Konflik Papua

Strategi Pemerintah Pusat Selesaikan Konflik Papua Demo Papua. ©2013 Merdeka.com/Arie Basuki

Merdeka.com - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo membeberkan cara pemerintah pusat untuk menyelesaikan konflik Papua yang terjadi dalam beberapa hari belakangan. Salah satunya membuat radiogram kepada seluruh gubernur, wakil gubernur, bupati dan walikota sementara tidak kunjungan keluar kota.

"Langkah yang kami lakukan, pertama membuat radiogram ke seluruh gubernur, wagub, bupati, walikota untuk sementara ini tidak keluar kota dan lakukan koordinasi di regu pemda serta tokoh adat masyarakat," ujar Tjahjo di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Kamis (22/8).

Upaya kedua, kata Tjahjo adalah membuka ruang komunikasi apabila masih ada pendemo yang menyuarakan aspirasinya. Dia juga mendorong pertemuan antara Gubernur Papua dan Gubernur Jawa Timur dalam rangka menciptakan suasana yang lebih kondusif.

Orang lain juga bertanya?

"Kalau ada demo untuk diterima dan diajak dialog agar redam situasi jadi lebih kondusif. Kami juga akan dorong pertemuan Gubernur Papua dan Jawa Timur, di Surabaya. Saya minta undang Menkopolhukam juga dan Pak Kapolri. Setidaknya dengan kehadiran gubernur Papua bisa ketemu sama mahasiswa di Malang dan Surabaya," paparnya.

Sementara itu, pemerintah pusat juga akan terus memantau mahasiswa Papua di seluruh Indonesia agar mendapat penjelasan yang sebenar-benarnya terkait masalah yang terjadi saat ini. Hal tersebut dilakukan agar tidak ada lagi pemicu konflik baru.

"Kami juga memonitor sejumlah daerah yang ada mahasiswa Papuanya, tujuannya untuk lakukan pendekatan dialog dan berikan penjelasan yang benar. Saya yakin Pak Menkopolhukam yang akan jalan ke Papua dan koordinasi ke gubernur disana. Saya optimis semua akan cepat selesai," tandasnya.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Lugas Prabowo Jawab Pertanyaan Ganjar dan Anies soal Masalah di Papua
VIDEO: Lugas Prabowo Jawab Pertanyaan Ganjar dan Anies soal Masalah di Papua

Capres Prabowo Subianto menyampaikan pandangannya soal penyelesaian kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua

Baca Selengkapnya
Solusi Komnas HAM untuk Presiden Terpilih Menangani Konflik di Papua
Solusi Komnas HAM untuk Presiden Terpilih Menangani Konflik di Papua

Komnas HAM mengingatkan calon presiden dan calon wakil presiden terpilih tidak melakukan pendekatan keamanan berlebihan di Papua.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Menohok! Anies Jawab Pertanyaan Tajam & Beri Solusi Jitu Selesaikan Konflik Papua
VIDEO: Menohok! Anies Jawab Pertanyaan Tajam & Beri Solusi Jitu Selesaikan Konflik Papua

Anies menyebut pendekatan ini pernah dia terapkan saat bertugas sebagai gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Lakukan Pendekatan Kesejahteraan, Percepatan Pembangunan Papua Dimulai Tahun Ini
Pemerintah Lakukan Pendekatan Kesejahteraan, Percepatan Pembangunan Papua Dimulai Tahun Ini

Presiden Jokowi menggelar rapat terbatas terkait pembangunan Papua.

Baca Selengkapnya
Ditanya Penyelesaian Konflik di Papua, Anies Akan Gunakan Cara Seperti di Jakarta
Ditanya Penyelesaian Konflik di Papua, Anies Akan Gunakan Cara Seperti di Jakarta

Pemerintah mesti melibatkan banyak pihak dalam setiap penyelesaian konflik.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kapolri Bakal Berangkatkan Polwan ke Rempang untuk Selesaikan Masalah
VIDEO: Kapolri Bakal Berangkatkan Polwan ke Rempang untuk Selesaikan Masalah

Kapolri Listyo sempat memuji cara humanis Polwan saat berhadapan dengan massa.

Baca Selengkapnya
Bertemu Uskup Agung Merauke, Ganjar Pranowo Dapat Masukan Bebaskan Papua dari Konflik dan KKB
Bertemu Uskup Agung Merauke, Ganjar Pranowo Dapat Masukan Bebaskan Papua dari Konflik dan KKB

Ganjar Pranowo menemui Uskup Agung Merauke Mgr. Petrus Canisius Mandagi MSC di Merauke, Papua Selatan.

Baca Selengkapnya
Jenderal Dudung: Kalau Kita Tanya Rakyat Papua, Mereka Berharap Aman
Jenderal Dudung: Kalau Kita Tanya Rakyat Papua, Mereka Berharap Aman

Dalam kajian Percepatan pembangunan Papua tersebut, TNI telah mendapat amanah untuk menjalankan tiga tugas.

Baca Selengkapnya
Calon Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Siapkan Smart Power Atasi Konflik Papua, Ini Penjelasannya
Calon Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Siapkan Smart Power Atasi Konflik Papua, Ini Penjelasannya

Calon Panglima, Jenderal Agus Subiyanto mengungkapkan strategi dalam mengatasi konflik di Papua

Baca Selengkapnya
Panglima TNI Tetap Angkat Senjata Lawan OPM Dinilai Kegagalan Negara Bangun Papua
Panglima TNI Tetap Angkat Senjata Lawan OPM Dinilai Kegagalan Negara Bangun Papua

Terkait pernyataan Panglima TNI tersebut, nampaknya dinilai bukan untuk menyelesaikan masalah, melainkan memperpanjang konflik di Papua.

Baca Selengkapnya
Tiba di Papua, Panglima TNI Bicara Strategi Hadapi KKB
Tiba di Papua, Panglima TNI Bicara Strategi Hadapi KKB

Dalam lawatannya ke Tanah Papua, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengatakan mengutamakan pendekatan lembut

Baca Selengkapnya