Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Subsidi elpiji diperkirakan membengkak jadi Rp 30 triliun

Subsidi elpiji diperkirakan membengkak jadi Rp 30 triliun elpiji 3 kg. ©2014 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Anggota Komisi VII DPR RI Endre Saifoel mengkhawatirkan subsidi elpiji kemasan tabung 3 kg akan makin membengkak ke depannya jika tidak segera dilakukan pengendalian. Bahkan, subsidi elpiji dapat melonjak hingga Rp 10 triliun, dari Rp 20 triliun menjadi Rp 30 triliun tahun ini.

"Pada 2017 ini, subsidi elpiji 3 kg sudah dialokasikan sekitar Rp 20 triliun, namun diprediksi bisa membengkak hingga Rp 30 triliun. Untuk 2018, realisasinya bisa naik lagi menjadi Rp 40 triliun," ujarnya dikutip Antara, Senin (29/5).

Selain makin membengkak, katanya, program subsidi elpiji 3 kg yang berjalan selama ini juga rawan kebocoran. Sebab, banyak alokasi subsidi elpiji 3 kg yang tidak tepat sasaran.

"Banyak pemakai elpiji kemasan 3 kg bersubsidi merupakan masyarakat mampu, yang seharusnya tidak berhak memakainya," katanya.

Berdasarkan perkiraan data Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K), tingkat salah sasaran subsidi elpiji mencapai 40 persen. Saat ini, jumlah penerima elpiji 3 kg sebanyak 57 juta kepala keluarga (KK), sementara data TNP2K hanya 26,7 juta KK.

Kondisi tersebut, tambah Endre, cukup ironis dengan program subsidi tepat sasaran, yang dijalankan pemerintah seperti dalam hal pemberian subsidi listrik untuk golongan 900 VA.

"Pemerintah berkomitmen merelokasi subsidi yang selama ini tidak tepat sasaran ke subsidi tepat sasaran. Namun, kenyataannya subsidi elpiji 3 kg, yang tidak tepat sasaran, terus meningkat dari tahun ke tahun," tegasnya.

Endre berharap pemerintah segera melakukan langkah-langkah untuk melaksanakan subsidi elpiji 3 kg tepat sasaran. Sejumlah upaya sebenarnya sudah pernah direncanakan pemerintah sejak beberapa tahun lalu seperti skema subsidi tertutup dan subsidi langsung.

"Namun, hingga kini belum ada realisasinya. Selalu saja ada alasannya, sehingga skema subsidi tertutup atau subsidi langsung belum juga terlaksana hingga kini," tegasnya.

Pemerintah sudah melakukan uji coba subsidi tertutup di sejumlah wilayah secara terbatas. Subsidi tertutup dilakukan dengan memberikan kartu identitas yang berhak mendapat elpiji 3 kg bersubsidi.

Pengguna, yang berhak mendapat subsidi sudah diatur yakni masyarakat tidak mampu dan usaha kecil. Para pengguna elpiji 3 kg dijatah per bulan misalkan satu KK sebanyak tiga tabung dan usaha kecil sembilan tabung.

Sedangkan, skema subsidi langsung dilakukan dengan memberikan dana subsidi untuk membeli elpiji 3 kg secara langsung kepada pengguna, yang berhak. Pemberian subsidi langsung bisa dilakukan melalui kartu keluarga sejahtera (KKS).

Endre menilai sejauh ini, pemerintah kurang serius melaksanakan skema subsidi tertutup atau langsung tersebut. "Memang ada kendala-kendala dalam penerapannya dan skema subsidi tertutup atau langsung juga bukan kebijakan populis. Namun, saya melihat kendala-kendala itu bisa diatasi, asalkan ada niat kuat pemerintah untuk melaksanakannya," lanjutnya.

Dia khawatir semakin lama pemerintah menunda subsidi elpiji 3 kg tepat sasaran, maka akan semakin sulit, melaksanakan program tersebut. Menurutnya, pemberian subsidi elpiji 3 kg dengan skema secara langsung lebih baik dibandingkan subsidi tertutup.

Sebab, subsidi tertutup masih memungkinkan kelangkaan elpiji 3 kg dikarenakan adanya dua harga yakni subsidi dan nonsubsidi. Sementara, dengan skema subsidi langsung, maka harga elpiji baik 3 kg bersubsidi maupun elpiji 5,5 kg dan 12 kg nonsubsidi ditetapkan sama sesuai keekonomiannya.

"Jadi, sebaiknya pemerintah memakai subsidi langsung," pungkasnya.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menko Airlangga Sebut Subsidi Gas LPG 3 Kg Bengkak jadi  Rp117 Triliun di 2023
Menko Airlangga Sebut Subsidi Gas LPG 3 Kg Bengkak jadi Rp117 Triliun di 2023

Penyebabnya, konsumsi gas LPG setiap tahunnya terus meningkat.

Baca Selengkapnya
Gas Elpiji 3 Kg Langka, Menteri ESDM: Berarti Bocor Kemana-mana
Gas Elpiji 3 Kg Langka, Menteri ESDM: Berarti Bocor Kemana-mana

Pemerintah semakin berat dalam menyalurkan bantuan dana untuk LPG 3 Kg bersubsidi.

Baca Selengkapnya
Pertamina Harus Sidak untuk Cek Kelangkaan Elpiji 3 Kg
Pertamina Harus Sidak untuk Cek Kelangkaan Elpiji 3 Kg

Dari hasil pantauan di lapangan ketersediaan elpiji 3 kg masih aman. DPR telah meminta pemkab untuk mencari penyebab adanya kelangkaan BBM bersubsidi itu.

Baca Selengkapnya
Bupati Banyuwangi: Pertamina Akan Tambah Pasokan Elpiji 3 Kilogram
Bupati Banyuwangi: Pertamina Akan Tambah Pasokan Elpiji 3 Kilogram

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani kembali mengecekan distribusi elpiji 3 kilogram.

Baca Selengkapnya
Acuan Harga Eceran Tertinggi Elpiji 3 Kg Bersubsidi Bakal Ditetapkan Bulan Ini
Acuan Harga Eceran Tertinggi Elpiji 3 Kg Bersubsidi Bakal Ditetapkan Bulan Ini

Penetapan acuan HET gas elpiji 3 kg bersubsidi untuk menekan selisih harga jual yang selama ini ditetapkan pemerintah daerah.

Baca Selengkapnya
6,7 Juta Orang Sudah Terdaftar Sebagai Pembeli Elpiji 3 Kg Bersubsidi
6,7 Juta Orang Sudah Terdaftar Sebagai Pembeli Elpiji 3 Kg Bersubsidi

Total konsumen yang berhak melakukan pembelian tabung gas bersubsidi LPG 3 kg sekitar 6,7 juta orang.

Baca Selengkapnya
Mendag Temukan 11 SPBE Ketahuan Pengurangan Volume LPG 3Kg, Potensi Kerugian Rp18,7 Miliar Pertahun
Mendag Temukan 11 SPBE Ketahuan Pengurangan Volume LPG 3Kg, Potensi Kerugian Rp18,7 Miliar Pertahun

Gas Elpiji 3kg yang tidak sesuai sudah dilakukan pengamanan berupa penyegelan untuk sementara tidak diedarkan kepada masyarakat.

Baca Selengkapnya
Edy Rahmayadi Geram Gas Elpiji 3 Kg di 4 Daerah Langka: Berarti Ada yang Bermain
Edy Rahmayadi Geram Gas Elpiji 3 Kg di 4 Daerah Langka: Berarti Ada yang Bermain

Edy menduga ada pihak-pihak yang memanfaatkan kemungkinan peningkatan konsumsi gas elpiji 3 kilogram saat Iduladha dan Tahun Baru Islam.

Baca Selengkapnya
Soroti Elpiji 3 Kg Langka, DPR: Kenyataannya Diborong Orang Kaya dan Restoran
Soroti Elpiji 3 Kg Langka, DPR: Kenyataannya Diborong Orang Kaya dan Restoran

Dia menyebut, kelangkaan gas subsidi itu akibat diborong orang kaya hingga restoran.

Baca Selengkapnya
Alokasi Subsidi dan Kompensasi Tembus Rp525 Triliun di RAPBN 2025, Digunakan untuk Subsidi Solar Hingga Bunga KUR
Alokasi Subsidi dan Kompensasi Tembus Rp525 Triliun di RAPBN 2025, Digunakan untuk Subsidi Solar Hingga Bunga KUR

Pemerintah akan terus memberikan subsidi untuk LPG 3 Kg, solar, minyak tanah, dan listrik, khususnya untuk rumah tangga miskin dan rentan.

Baca Selengkapnya
Harga Solar Seharusnya Rp12.100 per Liter, Pemerintah Bakal Beri Subsidi Rp3.000 per Liter di 2025
Harga Solar Seharusnya Rp12.100 per Liter, Pemerintah Bakal Beri Subsidi Rp3.000 per Liter di 2025

Arifin mengatakan perlu peran BPH Migas dan PT Pertamina, sekaligus pemerintah daerah dalam pengendalian dan pengawasan BBM bersubsidi melalui digitalisasi.

Baca Selengkapnya
Anggaran Subsidi BBM Hingga LPG 3 Kg di 2025 Ditetapkan Sebesar Rp394 Triliun
Anggaran Subsidi BBM Hingga LPG 3 Kg di 2025 Ditetapkan Sebesar Rp394 Triliun

Untuk subsidi dan kompensasi energi disiapkan pagu sebesar Rp394,3 triliun, tumbuh 17,8 persen dari pagu 2024 yang sebesar Rp334,8 triliun

Baca Selengkapnya