Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sudirman Said sebut investor lebih mudah bangun kilang di era Jokowi

Sudirman Said sebut investor lebih mudah bangun kilang di era Jokowi Sudirman Said. ©2015 Merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said mengatakan, pembangunan kilang minyak di Indonesia semakin mudah untuk investor asing. Alasannya, peluang tersebut masuk ke dalam paket kebijakan ekonomi jilid VIII yang dikeluarkan pemerintah.

"Sekarang semakin mudah. Satu kita punya landasan hukum. Kedua kita punya kejelasan skema bahwa kilang itu bisa dibangun dengan dana APBN, bisa dibangun dengan pemerintah menugaskan BUMN atau perusahaan lain yang dianggap capable, dan bisa juga private sector (investor asing)," ujar Sudirman saat konferensi pers di kantor Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan, Kuningan, Jakarta, Selasa (22/12)

Sudirman menegaskan, saat ini investor sudah mendapat jaminan pemerintah untuk penjualan minyak yang diproses dalam kilang dalam negeri. Pemerintah pun mewajibkan Pertamina untuk menjadi pembeli minyak yang diproduksi.

"Yang menarik atau penting dari kilang, swasta akan diberikan jaminan, Pertamina sebagai pemegang distribusi terbesar akan menjadi off taker, itu ditulis jelas dalam Perpres nanti," jelas dia.

Selain fasilitas keringanan pajak, investor juga tak perlu khawatir dengan lahan. Bahkan, pemerintah memfasilitasi perpanjangan kontrak lahan hingga 80 tahun.

"Dulu kendala (sewa tanah) cuma 20-30 tahun, ini akan bisa diberikan sampai 50 tahun, bahkan diperpanjang sampai 80 tahun. Jadi tidak perlu khawatir soal sertifikat tanah. Terakhir insentifnya adalah jaminan financing yang diperlukan dari pemerintah akan diberikan," tegas dia.

Pembangunan kilang tersebut bukan tanpa alasan. Sudirman menambahkan impor minyak terus membengkak dengan konsumsi minyak domestik sebesar 1,6 juta barel. Sementara, kapasitas terpasang kilang yang ada saat ini hanya 1 juta barel.

"Kilang itu bagian dari kita yang sangat ketinggalan. Jadi harus kita kejar, (kebutuhan) kilang sebenarnya untuk filling (mengisi) gap, jadi bukan future oriented," pungkas dia.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Tahun Kepemimpinan Jokowi, Realisasi Investasi Capai Rp9.117 Triliun dan Ciptakan 13,8 Juta Lapangan Kerja
10 Tahun Kepemimpinan Jokowi, Realisasi Investasi Capai Rp9.117 Triliun dan Ciptakan 13,8 Juta Lapangan Kerja

Rosan menyebut, realisasi investasi pada kepemimpinan 10 tahun Presiden Jokowi berdampak pada penciptaan 13,8 juta lapangan kerja.

Baca Selengkapnya
Jokowi Apresiasi 29 Perusahaan Singapura Akan Investasi di IKN
Jokowi Apresiasi 29 Perusahaan Singapura Akan Investasi di IKN

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengapresiasi 29 perusahaan Singapura akan berinvestasi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Lahan di IKN Siap untuk Investasi: Kita Dikejar-kejar Investor
Jokowi Minta Lahan di IKN Siap untuk Investasi: Kita Dikejar-kejar Investor

Pemerintah terus berupaya meningkatkan investasi di IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kembali Singgung Ruwetnya Perizinan Investasi di Indonesia
Jokowi Kembali Singgung Ruwetnya Perizinan Investasi di Indonesia

Jokowi menyebut bahwa saat ini pemerintah bukan hanya fokus pada marketingnya, tetapi penyelesaian di dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Jokowi Cerita Sempat Dibisiki 'Hati-hati Digulingkan' Saat Ingin Ambil Alih Freeport
Jokowi Cerita Sempat Dibisiki 'Hati-hati Digulingkan' Saat Ingin Ambil Alih Freeport

Jokowi menyebut, Indonesia kini memegang saham 51 persen dari PT Freeport dan ditargetkan akan menjadi 61 persen.

Baca Selengkapnya
Jokowi Senang Banyak Investor Swasta Masuk IKN
Jokowi Senang Banyak Investor Swasta Masuk IKN

Menurutnya, optimisme swasta berperan untuk menggerakan ekonomi nasional.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ajak Pebisnis APEC Berinvestasi di Indonesia
Jokowi Ajak Pebisnis APEC Berinvestasi di Indonesia

Presiden Jokowi mengajak pebisnis yang hadir pada APEC CEO Summit lebih agresif dan cepat memanfaatkan peluang investasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bicara Hilirisasi: Indonesia jadi Negara Maju dalam 3 Periode Kepemimpinan ke Depan
Jokowi Bicara Hilirisasi: Indonesia jadi Negara Maju dalam 3 Periode Kepemimpinan ke Depan

Presiden Joko Widodo mengatakan Indonesia dapat menjadi negara maju dalam tiga periode kepemimpinan ke depan.

Baca Selengkapnya
10 Tahun Memimpin, Jokowi Klaim Sukses Bangun Banyak Smelter, Ambil Alih Freeport hingga Blok Rokan
10 Tahun Memimpin, Jokowi Klaim Sukses Bangun Banyak Smelter, Ambil Alih Freeport hingga Blok Rokan

Jokowi beberkan kesuksesan kebijakannya di bidang energi seperti ambil alih Freepot hingga bangun smelter di Tanah Air.

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan Kawasan Industri Terpadu Batang Jawa Tengah, Titip Pesan untuk Luhut dan Bahlil
Jokowi Resmikan Kawasan Industri Terpadu Batang Jawa Tengah, Titip Pesan untuk Luhut dan Bahlil

Dalam beberapa waktu ke depan, akan ada sejumlah perusahaan yang mulai beroperasi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Investor Tak Ragu Investasi di IKN: Prabowo Setuju Percepatan Pembangunan
Jokowi Minta Investor Tak Ragu Investasi di IKN: Prabowo Setuju Percepatan Pembangunan

Menurut Jokowi, Prabowo selaku presiden terpilih menyetujui percepatan pembangunan IKN, termasuk anggarannya.

Baca Selengkapnya
Daftar Megaproyek Infrastruktur Peninggalan Jokowi Selama 10 Tahun
Daftar Megaproyek Infrastruktur Peninggalan Jokowi Selama 10 Tahun

Menariknya, kisah sukses Jokowi membangun infrastruktur tak hanya terjadi di Pulau Jawa, melainkan juga luar Jawa. Sebut saja proyek Tol Trans Sumatera.

Baca Selengkapnya