Tak hanya beras, Bulog ditunjuk jadi stabilisator harga pangan
Merdeka.com - Pemerintah akan mengeluarkan Peraturan Presiden (Perpres) yang menugaskan Perum Bulog sebagai stabilisator harga komoditas pangan di dalam negeri. Dengan Perpres tersebut, peran Bulog tidak lagi terbatas hanya beras, tetapi akan ditambah dengan barang kebutuhan pokok lainnya seperti kedelai, cabai, bawang merah, gula, jagung, dan terigu.
Dengan dikeluarkannya aturan ini, Menteri Perdagangan Thomas Lembong mengimbau agar Bulog bisa bekerja keras dalam mengatur harga komoditas pangan tersebut. Menurut dia, Bulog harus lebih realistis dalam membangun kapasitas sebagai stabilisator harga komoditas.
"Seperti tahun lalu di bidang sapi, pemerintah menugaskan Bulog untuk intervensi sektor sapi. Dan maklum pertama kali mengurus sapi tentu hasilnya tidak akan optimal dan komprehensif. Jadi kita realistis membangun kapasitas butuh waktu," kata Lembong di Hotel Borobudur, Jakarta, Selasa (26/1).
-
Apa tugas Bulog saat ini? 'Sudah mulai habis. Jadi kita akan memasuki musim paceklik, tapi Alhamdulillah stok Bulog saat ini cukup tersedia. Saat ini stok Bulog ada sekitar 1,8 juta ton dan itu mencukupi samapi dengan bulan Desember nanti.'
-
Apa saja tugas Bulog? Bulog juga melaksanakan tugas pemerintah melakukan pengadaan beras dari luar negeri. Bulog mendapat penugasan importasi dengan dikeluarkannya izin impor sebanyak 3,6 juta ton.
-
Bagaimana Bulog menjaga stok beras? Diketahui, untuk menjaga hal itu Bulog terus mendahulukan pengadaan gabah atau beras dalam negeri selama musim panen.
-
Kenapa BULOG memastikan stok beras aman? 'Dengan stok beras yang dikuasai BULOG saat ini kemudian dengan tambahan baru penugasan impor dari pemerintah ini maka jumlahnya akan makin kuat untuk kebutuhan Natal dan Tahun Baru dan juga untuk penyaluran sampai dengan tahun depan guna mempertahankan stabilitas harga beras di masyarakat.
-
Mengapa Bulog menyalurkan bantuan beras? Dirinya juga menegaskan bahwa dengan disalurkannya kembali Bantuan Pangan beras pasca Pemilu ini merupakan bukti nyata program Bantuan Pangan beras ini tidak memiliki keterkaitan dengan agenda politik tertentu, sehingga dapat dipastikan tujuannya adalah membantu pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat yang membutuhkan.
-
Siapa yang menugaskan BULOG impor beras? 'Di tengah situasi yang sangat sulit mendapatkan beras impor, BULOG sudah berhasil mendapatkan kontrak sebesar 1 juta ton dari kuota tambahan penugasan importasi beras dari pemerintah di akhir tahun 2023 sebanyak 1,5 juta ton', ujar Tomi.
Untuk itu, Lembong mengingatkan Bulog untuk tetap fokus terhadap pasokan beras. Bulog diminta tidak terlena dengan adanya tugas baru tersebut.
"Jangan sampai Bulog sibuk kemana-mana sehingga tugas utamanya di perberasan terbengkalai. Fokus utama Bulog harus di beras untuk sementara ini. Jangan sampai itu tidak terjaga karena sibuk kemana-mana," kata Lembong.
Selain Perpres Bulog, pemerintah juga telah telah menerbitkan Perpres Nomor 71 Tahun 2015 tentang Penetapan dan Penyimpanan Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting. Perpres tersebut membuat aturan pengelolaan stok pangan semakin jelas.
"Perpres 71 sudah di Kemenkum HAM, dan itu makin memperjelas mekanisme pengelolaan stok dan regulasi atas stok pangan," pungkas dia.
(mdk/sau)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kebutuhan beras hingga Juni sudah terpenuhi. Untuk enam bulan ke depan menurut Bayu stok sudah aman.
Baca SelengkapnyaHarga beras terpantau terus mengalami kenaikan hingga pecahkan rekor. Harga beras medium kini Rp12.000 per kg. Dari semula Rp10.000 per kg.
Baca SelengkapnyaPresiden menjelaskan bahwa saat ini pemerintah tengah melakukan upaya-upaya intervensi untuk menstabilkan harga beras
Baca SelengkapnyaBulog siap menerima tambahan kuota penugasan impor dari pemerintah untuk memperkuat Cadangan Beras Pemerintah (CBP) guna menstabilkan harga beras di pasaran.
Baca SelengkapnyaPerum Bulog melaksanakan penyaluran beras Bantuan Pangan ke masyarakat di Yogyakarta.
Baca SelengkapnyaHal ini juga bertujuan untuk mensejahterakan petani melalui pembelian harga pangan pokok yang terjaga dengan baik.
Baca SelengkapnyaBeras SPHP sudah membanjiri pasar-pasar di seluruh daerah melalui pedagang pengecer dan juga melalui retail-retail modern
Baca SelengkapnyaBahtiar Baharuddin mengapresiasi kerja keras Bulog dalam mewujudkan inovasi pengolahan beras biasa menjadi beras berkualitas.
Baca SelengkapnyaSuyamto menjelaskan jumlah stok beras yang dikuasai BULOG saat ini sebanyak 1,7 juta ton
Baca SelengkapnyaBulog janji penugasan impor beras akan dikelola dengan baik untuk menjaga stabilitas harga beras di pasaran di pasaran.
Baca SelengkapnyaBulog pastikan cadangan beras aman hingga panen raya 2024.
Baca SelengkapnyaPemerintah melalui Bapanas menugaskan Bulog untuk melaksanakan 2 instrumen utama untuk mengantisipasi gejolak harga beras.
Baca Selengkapnya