Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tak puas proses investasi di Indonesia, Presiden Jokowi puji Dubai

Tak puas proses investasi di Indonesia, Presiden Jokowi puji Dubai Jokowi bagi-bagi sembako di Menteng Dalam. ©2015 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo mengumpulkan otoritas sektor keuangan yang tergabung dalam Forum Koordinasi Stabilitas Sistem Keuangan (FKSSK). Presiden membahas perkembangan ekonomi terkini dan strategi menarik investasi.

Pemerintah berambisi menjaring sebanyak mungkin investasi asing atau Foreign Direct Investment (FDI) dengan memberikan kemudahan dalam proses investasi. Namun pada kenyataannya, penyederhanaan proses perizinan investasi belum memuaskan.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution mengatakan, dalam rapat tersebut, Presiden Jokowi mengaku tidak puas dengan perkembangan perizinan dan prosedur birokrasi yang harus dilalui calon investor untuk berinvestasi di Indonesia.

Orang lain juga bertanya?

"Beliau menyampaikan bahwa sejauh ini perizinan atau prosedur memperoleh izin berinvestasi di Indonesia belum memuaskan," kata Darmin usai rapat bersama Presiden di Istana Negara, Jakarta, Rabu (16/9).

Presiden Jokowi mengambil contoh investasi di sektor kelistrikan. Menurut Darmin, Presiden Jokowi kembali menyinggung soal lamanya proses perizinan yang bisa memakan waktu lebih dari 2,5 tahun atau sekitar 923 hari.

"Walau pun sudah ada usulan untuk penyederhanaan menjadi 25 perizinan dengan lama 250 hari. Bapak presiden mengatakan bahwa itu bukan terobosan kalau angkanya masih seperti itu," imbuh Darmin.

Darmin menceritakan, Presiden Jokowi menceritakan pengalaman saat akan berinvestasi di Dubai yang hanya membutuhkan waktu satu hari untuk mengurus izin investasi.

"Jangan lupa beliau pengusaha tadinya. Waktu mau investasi di Dubai, itu mengurus izin itu bukan berhari-hari, satu jam selesai. Masuk ke satu ruangan, mereka minta beberapa dokumen yang sudah diketahui sebelumnya bahwa itu harus dibawa copynya diserahkan, pindah ke ruang lain untuk menandatangani dengan akta notaris. Kemudian suruh balik ke ruangan pertama 1 jam kemudian izinnya selesai," papar Darmin.

Diakui bahwa sistem perizinan investasi yang diterapkan di Dubai sudah revolusioner dan menggunakan sistem elektronik yang canggih.

"Barangkali secara garis besar yang bisa kami sampaikan bahwa presiden masih tidak puas dengan perkembangan dari perizinan dan syarat-syaratnya yang berlaku dalam perekonomian kita," tutup Darmin.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Depan Pengusaha Kaya Indonesia, Presiden Jokowi Singgung IKN Bilang Soal Haus Pujian
VIDEO: Depan Pengusaha Kaya Indonesia, Presiden Jokowi Singgung IKN Bilang Soal Haus Pujian

Presiden Jokowi mengumpulan para investor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Selasa (4/6).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Sentil Investor Lokal Dulu Tolak IKN Kini Rebutan Ingin Cuan
VIDEO: Jokowi Sentil Investor Lokal Dulu Tolak IKN Kini Rebutan Ingin Cuan

Presiden Jokowi memberi sambutan saat groundbreaking Hotel Nusantara, Penajam Paser Utara, Kamis (21/9)

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Banyak Investor Kabur dari RI: Percuma Marketing, Pembebasan Lahan Saja Gagal dan Izin Ruwet
Jokowi Ungkap Banyak Investor Kabur dari RI: Percuma Marketing, Pembebasan Lahan Saja Gagal dan Izin Ruwet

Menurut Jokowi, percuma memasarkan sesuatu kepada investor tetapi penyelesaian masalah dalam negeri belum selesai.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kembali Singgung Ruwetnya Perizinan Investasi di Indonesia
Jokowi Kembali Singgung Ruwetnya Perizinan Investasi di Indonesia

Jokowi menyebut bahwa saat ini pemerintah bukan hanya fokus pada marketingnya, tetapi penyelesaian di dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Cerita Tom Lembong Disemprot Jokowi saat Rapat Kabinet: Peringkat Investasi Naik Malah Dimarahi sama Presiden
Cerita Tom Lembong Disemprot Jokowi saat Rapat Kabinet: Peringkat Investasi Naik Malah Dimarahi sama Presiden

Tom Lembong pernah dipilih oleh Presiden Jokowi untuk menjabat Menteri Perdagangan Republik Indonesia periode 2015 - 2016.

Baca Selengkapnya
Temui Presiden MBZ, Jokowi Bahas Investasi IKN
Temui Presiden MBZ, Jokowi Bahas Investasi IKN

Presiden MBZ mengapresiasi meningkatnya volume perdagangan nonmigas antara Indonesia dengan PEA selama kepemimpinan Jokowi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024

Jokowi bersyukur karena pelaksanaan pemilihan umum 2024 berjalan lancar. Jokowi menargetkan arus modal masuk dan investasi kembali masuk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ajak UEA Bangun Pusat Keuangan di IKN
Jokowi Ajak UEA Bangun Pusat Keuangan di IKN

Jokowi mengungkapkan bahwa telah ditandatangani nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) antara Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) dan DIFC.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pak Bas Blak-blakan Protes Investor IKN Ke Jokowi, Singgung Menteri Bahlil
VIDEO: Pak Bas Blak-blakan Protes Investor IKN Ke Jokowi, Singgung Menteri Bahlil

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono mengungkapkan, ada protes dari investor ibu kota nusantara (IKN) kepada Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Investor China Lapor Bila Ada Kendala Izin Investasi di Indonesia
Jokowi Minta Investor China Lapor Bila Ada Kendala Izin Investasi di Indonesia

Jokowi berharap investor China tidak ragu melapor.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Kritik UU Omnibus Law Ciptaker Belum Bisa Buka Investasi Secara Cepat
Cak Imin Kritik UU Omnibus Law Ciptaker Belum Bisa Buka Investasi Secara Cepat

Kata ketua umum PKB ini, di Cina telah memberikan pelayanan yang memadai.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi: Kita Butuh Investasi Rp1.650 Triliun di 2024
Presiden Jokowi: Kita Butuh Investasi Rp1.650 Triliun di 2024

Jokowi mengakui pertumbuhan ekonomi sangat bergantung terhadap investasi.

Baca Selengkapnya