Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tekan Impor Elpiji, DEN Terapkan Penggunaan Kompor Listrik ke Seluruh Pegawai

Tekan Impor Elpiji, DEN Terapkan Penggunaan Kompor Listrik ke Seluruh Pegawai PLN Sosialisasikan Kompor Listrik. ©2019 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Dewan Energi Nasional (DEN) bersama PT Perusahaan Listrik Negara atau PLN (Persero) meresmikan penggunaan kompor listrik induksi kepada seluruh pegawai di lingkungan Setjen DEN. Langkah ini sebagai upaya mendukung program 1 juta kompor listrik oleh PLN di tahun 2021.

"Pada hari ini saya sampaikan dengan bangga bahwa seluruh pegawai di lingkungan Setjen DEN menggunakan kompor listrik induksi, inisiasi ini merupakan salah satu upaya untuk mulai di lingkungan DEN, mari bersama-sama kita berkontribusi untuk implementasi program transisi energi menuju praktik di kehidupan sehari-hari," kata Sekretaris Jenderal Dewan Energi Nasional, Djoko Siswanto dalam acara Launching Penggunaan Kompor Listrik Induksi kepada seluruh pegawai DEN, Senin (3/5).

Menurutnya, DEN tidak hanya sebagai policy di bidang energi, namun juga sebagai praktisi dan sekaligus agen perubahan di bidang energi untuk Indonesia yang lebih baik.

Orang lain juga bertanya?

Di samping itu, kegiatan ini juga merupakan sebagai pelaksanaan dari grand strategi energi nasional yang sudah DEN sampaikan kepada presiden dan Menteri-menteri kabinet, yaitu salah satu strategi untuk mengurangi laju impor elpiji.

"Di samping itu pemanfaatan kompor listrik juga sebagai wujud kepentingan pelaksanaan dari pada Paris agreement yang sudah ditandatangani oleh Presiden untuk mengurangi pemanasan global,” ujarnya.

Selain itu, penggunaan kompor listrik merupakan wujud pemanfaatan energi yang lebih bersih, agar hidup masyarakat lebih sehat sekaligus turut mendukung target EBT 23 persen di tahun 2025.

"Hari ini merupakan kesempatan yang baik bagi seluruh insan Dewan Energi Nasional dan PT PLN (Persero) untuk memperkenalkan kompor listrik induksi kepada para pegawai di lingkungan Dewan Energi Nasional dan PLN," ungkapnya.

Percepatan Transisi Energi

Djoko menjelaskan, inisiasi ini merupakan bentuk komitmen DEN yaitu seluruh jajaran Dewan Energi Nasional untuk berkontribusi pada percepatan transisi energi di Indonesia. Inisiasi ini juga merupakan suatu bentuk gerakan Setjen DEN sebagai agen perubahan.

Dia yakin, pemanfaatan kompor listrik akan memberikan manfaat tidak hanya pada pengguna namun juga pada perkembangan sektor energi di Indonesia. Begitupun kompor listrik induksi merupakan kompor yang ramah lingkungan, sehat dan nyaman, lebih hemat dan efisien karena tidak mengeluarkan gas CO2.

"Kepada seluruh masyarakat kami mengucapkan terima kasih yang sudah menggunakan kompor listrik, dan bagi masyarakat yang belum menggunakan kompor listrik kami mengajak untuk menggunakannya," kata Djoko.

Djoko mengajak kepada seluruh masyarakat untuk beralih menggunakan kompor listrik. Bahkan bagi masyarakat yang hendak menggunakan kompor listrik, PLN akan memberikan tambahan daya secara cuma-cuma.

"Apabila bagi masyarakat yang daya listriknya ingin ditambah karena menggunakan kompor listrik maka PLN akan memberikan daya secara Cuma-Cuma untuk penambahan day aini," pungkasnya.

Reporter: Tira Santia

Sumber: Liputan6.com

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menteri ESDM Ajak Semua Pihak Atasi Dampak Perubahan Iklim: Ini Tantangan yang Kompleks
Menteri ESDM Ajak Semua Pihak Atasi Dampak Perubahan Iklim: Ini Tantangan yang Kompleks

Menteri ESDM menyebut, perubahan iklim adalah tantangan bersifat kompleks yang tidak hanya bisa diselesaikan oleh pemerintah.

Baca Selengkapnya
Cara Pemerintah Capai Target Net Zero Emission Tahun 2060
Cara Pemerintah Capai Target Net Zero Emission Tahun 2060

Jalan dekarbonisasi merupakan panduan penting menuju net zero emission.

Baca Selengkapnya
Dewan Energi: Kompor Listrik harus Dimulai dari Orang Kaya!
Dewan Energi: Kompor Listrik harus Dimulai dari Orang Kaya!

Alasan Dewan Energi usulkan orang kaya wajib pakai kompor listrik.

Baca Selengkapnya
Dorong Transisi Energi, PLN Bali Fokus Ubah Mindset Warga
Dorong Transisi Energi, PLN Bali Fokus Ubah Mindset Warga

Dalam skema transisi energi itu, PLN pun memiliki perhatian pada sisi hilir alias pola konsumsi energi.

Baca Selengkapnya
Begini Strategi Inisiatif Diterapkan PHE Tekan Emisi Karbon, Termasuk Manfaatkan Energi Surya
Begini Strategi Inisiatif Diterapkan PHE Tekan Emisi Karbon, Termasuk Manfaatkan Energi Surya

Perusahaan memiliki inisiatif strategis melalui dekarbonisasi bisnis yaitu efisiensi energi, pembangkit listrik ramah lingkungan.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Beri Hadiah Mobil LIstrik untuk Eselon I dan II, Penghematan BBM 60 Persen
Erick Thohir Beri Hadiah Mobil LIstrik untuk Eselon I dan II, Penghematan BBM 60 Persen

Kampanye penggunaan mobil listrik sebagai kendaraan operasional bagian dari strategi pemerintah untuk menjadikan Indonesia sebagai pemimpin di sektor EBT.

Baca Selengkapnya
PLN Galang Kolaborasi Global untuk Transisi Energi Menuju Swasembada Energi Berkelanjutan
PLN Galang Kolaborasi Global untuk Transisi Energi Menuju Swasembada Energi Berkelanjutan

PLN menggalang kolaborasi dengan komunitas global dalam Conference of the Parties 29 yang digelar di Baku, Azerbaijan, pada 11-24 November 2024.

Baca Selengkapnya
Menuju Desa Mandiri, Mayjen Kunto Bagikan Kompor Biomassa ke Pelosok Kampung
Menuju Desa Mandiri, Mayjen Kunto Bagikan Kompor Biomassa ke Pelosok Kampung

Momen Mayjen Kunto Arief Wibowo bagikan kompor biomassa ke masyarakat di Purworejo.

Baca Selengkapnya
Pangkas Konsumsi BBM, Danamon Sediakan Puluhan Sepeda Motor Listrik untuk Disewa Karyawan
Pangkas Konsumsi BBM, Danamon Sediakan Puluhan Sepeda Motor Listrik untuk Disewa Karyawan

Tujuan utama program ini adalah agar karyawan dapat merasakan langsung penggunaan motor listrik.

Baca Selengkapnya
Ini yang Dilakukan PLN IP Pangkas Penggunaan Bahan Bakar Fosil dan Capai Target Net Zero Emission di 2060
Ini yang Dilakukan PLN IP Pangkas Penggunaan Bahan Bakar Fosil dan Capai Target Net Zero Emission di 2060

Transisi energi bagi PLN IP tak hanya sebuah program, melainkan komitmen yang berkelanjutan.

Baca Selengkapnya
PLN IP Terapkan Teknologi Canggih untuk Tekan Emisi Karbon, Seperti Apa?
PLN IP Terapkan Teknologi Canggih untuk Tekan Emisi Karbon, Seperti Apa?

Menteri ESDM Bahlil Lahadalia mengungkapkan diperlukan inovasi energi baru terbarukan, pengembangan teknologi ramah lingkungan.

Baca Selengkapnya
Asosiasi: Energi Angin Berpotensi Besar untuk Capai Target Bauran Energi Nasional 2050
Asosiasi: Energi Angin Berpotensi Besar untuk Capai Target Bauran Energi Nasional 2050

Asosiasi: Energi Angin Berpotensi Besar untuk Capai Target Bauran Energi Nasional 2050

Baca Selengkapnya