Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tertinggi Selama Pandemi, AP I Layani Hampir 5 Juta Penumpang Pesawat di Mei 2022

Tertinggi Selama Pandemi, AP I Layani Hampir 5 Juta Penumpang Pesawat di Mei 2022 Bandara Juanda. ©blogspot.com

Merdeka.com - Pergerakan penumpang dan pesawat di 15 bandara yang dikelola oleh PT Angkasa Pura I (Persero) terus menunjukkan tren peningkatan.

Direktur Utama Angkasa Pura I, Faik Fahmi menyampaikan, sepanjang bulan Mei 2022, jumlah pergerakan penumpang di 15 bandara yang dikelola mencapai 4.920.608 penumpang atau mengalami peningkatan hingga 43 persen jika dibandingkan pada bulan April yang melayani 3.437.225 penumpang.

"Pergerakan penumpang dan pesawat di bulan Mei menjadi yang tertinggi di masa pandemi. Ini tidak lepas dari momentum pelaksanaan Angkutan Lebaran dan didukung oleh regulasi terkait persyaratan perjalanan penumpang yang semakin mudah dan nyaman," kata Faik Fahmi seperti ditulis Antara, Selasa (14/6).

Orang lain juga bertanya?

Faik Fahmi mengungkapkan, tren peningkatan juga terjadi pada pergerakan pesawat yang mencapai 41.294 penerbangan atau mengalami peningkatan 1 persen jika dibandingkan pada bulan April yang melayani 40.569 penerbangan.

Jika dirata-rata, pergerakan penumpang di 15 bandara yang dikelola oleh AP I selama bulan Mei adalah sebesar 158.729 penumpang per hari atau baru mencapai 70 persen jika dibandingkan periode normal sebelum pandemi yang melayani rata-rata 224.518 penumpang per hari.

Sedangkan untuk pergerakan pesawat, rata-rata mencapai 1.332 penerbangan per hari atau baru mencapai 69 persen jika dibandingkan periode normal pandemi yang melayani rata-rata 1.917 penerbangan per hari.

Bandara Juanda Layani Penumpang Paling Banyak

Dia menyebut, Bandara Juanda Surabaya menjadi yang paling tinggi melayani pergerakan penumpang di bulan Mei, yaitu sebesar 1.091.313 penumpang dengan rincian 980.539 penumpang domestik, 64.412 penumpang internasional dan 46.362 penumpang transit.

Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali melayani pergerakan penumpang tertinggi kedua yaitu sebesar 1.010.053 penumpang dengan rincian 772.116 penumpang domestik, 237.708 penumpang internasional dan 229 penumpang transit.

Di urutan ketiga yaitu Bandara Sultan Hasanuddin Makassar yang melayani sebesar 947.393 penumpang dengan rincian 733.629 penumpang domestik, 5.871 penumpang internasional dan 207.893 penumpang transit.

Sedangkan untuk pergerakan pesawat, Bandara Juanda Surabaya menjadi yang paling tinggi dengan melayani 7.466 penerbangan dengan rincian 7.039 penerbangan domestik dan 427 penerbangan internasional.

Bandara Sultan Hasanuddin melayani pergerakan pesawat tertinggi kedua yaitu sebesar 7.164 penerbangan dengan rincian 7.135 penerbangan domestik dan 29 penerbangan internasional.

Di urutan ketiga yaitu Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali yang melayani sebesar 947.393 penumpang dengan rincian 7.002 penerbangan dengan rincian 5.711 penerbangan domestik dan 1.291 penerbangan internasional.

"Melihat tren pergerakan penumpang dan pesawat yang semakin baik hingga bulan Mei ini, kami optimis dapat mencapai target-target yang ditetapkan hingga akhir tahun 2022 seiring dengan mulai membaiknya industri aviasi dan pariwisata secara perlahan," pungkasnya.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sudah Layani 45,3 Juta Penumpang, Angkasa Pura I Untung Rp448 Miliar
Sudah Layani 45,3 Juta Penumpang, Angkasa Pura I Untung Rp448 Miliar

Kenaikan tersebut sudah mendekati rata-rata lalu lintas bulanan atau average monthly traffic pac pada tahun 2019.

Baca Selengkapnya
Arus Balik Lebaran, Anak Usaha Pertamina Pelita Air Capai On Time Performance 95%
Arus Balik Lebaran, Anak Usaha Pertamina Pelita Air Capai On Time Performance 95%

Puncak arus balik Lebaran 2024 Pelita Air terjadi pada 15 April 2024 (H+5 Lebaran) dengan jumlah 8.203 penumpang.

Baca Selengkapnya
Naik 17 Persen, Airnav Indonesia Layani 1,8 Juta Penerbangan Selama 2023
Naik 17 Persen, Airnav Indonesia Layani 1,8 Juta Penerbangan Selama 2023

Selama 2023, penerbangan didominasi oleh penerbangan domestik.

Baca Selengkapnya
Penumpang Pesawat Citilink Meningkat 17 Persen di Awal Tahun 2024
Penumpang Pesawat Citilink Meningkat 17 Persen di Awal Tahun 2024

capaian di Januari-Februari 2024 ini jadi penanda baik untuk ke depannya. Dia berharap peningkatan okupansi juga terjadi pada Maret 2024 ini.

Baca Selengkapnya
H-4 Lebaran 2024, Puluhan Ribu Pemudik Padati Stasiun Pasar Senen
H-4 Lebaran 2024, Puluhan Ribu Pemudik Padati Stasiun Pasar Senen

H-4 Lebaran 2024, Puluhan Ribu Pemudik Padati Stasiun Pasar Senen

Baca Selengkapnya
Macet Horor Bali: Segini Total Wisatawan yang Padati Bali saat Libur Natal dan Tahun Baru
Macet Horor Bali: Segini Total Wisatawan yang Padati Bali saat Libur Natal dan Tahun Baru

Bandara I Gusti Ngurah Rai juga mencatat ada 6.736 pergerakan pesawat selama periode libur natal dan tahun baru.

Baca Selengkapnya
Jelang HUT RI, Angkasa Pura I Siapkan 24 Parking Stand buat Tamu VIP
Jelang HUT RI, Angkasa Pura I Siapkan 24 Parking Stand buat Tamu VIP

Berbagai persiapan telah dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang di bandara.

Baca Selengkapnya
Jumlah Penumpang Pesawat Domestik Turun Pada Maret 2024, Ternyata Ini Penyebabnya
Jumlah Penumpang Pesawat Domestik Turun Pada Maret 2024, Ternyata Ini Penyebabnya

Jumlah Penumpang Pesawat Domestik Turun Pada Maret 2024, Ternyata Ini Penyebabnya

Baca Selengkapnya
Data Kemenhub: Jumlah Armada Pesawat di Indonesia Dulu Mencapai 800 Unit, Kini Tinggal 450 Unit
Data Kemenhub: Jumlah Armada Pesawat di Indonesia Dulu Mencapai 800 Unit, Kini Tinggal 450 Unit

Meskipun masih jauh dari jumlah ideal sebelum pandemi, pemulihan ini memberikan harapan bagi industri penerbangan untuk kembali bangkit.

Baca Selengkapnya
Pariwisata Bali Bangkit, Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara Ngurah Rai Melonjak
Pariwisata Bali Bangkit, Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara Ngurah Rai Melonjak

Bandara I Gusti Ngurah Rai pada semester pertama 2024 mencatatkan 11.259.019 penumpang dan 68.202 pergerakan pesawat.

Baca Selengkapnya
Libur Iduladha 2024, Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Naik Jadi 134.174 Orang
Libur Iduladha 2024, Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Naik Jadi 134.174 Orang

Jumlah tersebut, seiring dengan prediksi korporasi di periode libur sekolah dan libur lebaran haji tahun ini.

Baca Selengkapnya
Bandara Ngurah Rai Layani 21 Juta Penumpang di 2023, Meningkat 71 % Dibanding 2022
Bandara Ngurah Rai Layani 21 Juta Penumpang di 2023, Meningkat 71 % Dibanding 2022

Dari total penumpang di tahun 2023, terdiri atas 9.918.236 penumpang domestik dan 11.533.185 penumpang internasional.

Baca Selengkapnya