Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tingkatkan kesejahteraan pekerja, Kemnaker gandeng BPJS Ketenagakerjaan dan Kesehatan

Tingkatkan kesejahteraan pekerja, Kemnaker gandeng BPJS Ketenagakerjaan dan Kesehatan Kemnaker gandeng BPJS. Dwi Aditya ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia menandatangani perjanjian kerja sama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan, di Ballroom Fairmont Hotel, Jakarta Pusat, Kamis, (15/2).

Direktur Jenderal Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan, Keselamatan, dan Kesehatan Kerja Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia, Sugeng Priyanto menjelaskan, kerja sama ini merupakan upaya dalam mensinergikan perluasan kesertaan dan peningkatan kepatuhan dalam penyelenggaraan program jaminan sosial.

Menurut dia, hal ini sesuai dan sudah ditetapkan dalam pemberlakuan Undang-Undang Nomor 40 tahun 2004 tentang sistem jaminan sosial nasional dan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2011 tentang badan penyelenggara jaminan sosial.

Orang lain juga bertanya?

"Program-program yang diselenggarakan oleh jaminan sosial BJS harus benar-benar memberikan perlindungan besar bagi masyarakat Indonesia khususnya bagi pekerja. Dan itu jaminan kesehatan yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan. Untuk program jaminan kecelakaan kerja, program jaminan hari tua, program jaminan pensiun dan jaminan kematian yang diselenggarakan oleh BJS Ketenagakerjaan," kata Sugeng.

Dengan adanya perubahan sistem jaminan sosial nasional yang sebelumnya telah diatur oleh Undang-undang Nomor 3 Tahun 1992 tentang jaminan sosial tenaga kerja, mengamanatkan bahwa penyelenggaraan program jaminan sosial tenaga kerja dilakukan oleh pengawas ketenagakerjaan.

"Sedangkan pengawas pada jaminan sosial saat ini dilakukan bertahap melalui BPJS sampai pemerintah yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 86 tahun 2013 tentang tata cara pengenaan sanksi administratif pemberi kerja," imbuhnya

Direktur Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Ilyas Lubis, menyambut baik hubungan kerja sama ini dalam mendukung tugas Kemenaker secara keseluruhan dalam memberikan kesejahteraan kepada pekerja. Dengan begitu, secara koordinatif pihaknya akan lebih menajamkan sasaran di lapangan agar lebih efektif dan tercapai dengan baik.

"Permasalahan kita belum terselasaikan sampai hari ini, dan ini berdampak luas kita akan edukasi penyadaran serta sosialisasi kepada semua ketenagakerjaan. Semoga perjanjian perpanjangan ini semakin memperluas jaringan jaminan sosial kita dalam memberikan kesejahteraan dan perlindungan kepada pekerja," jelasnya.

Sementara, Direktur Kepatuhan Hukum dan Hubungan Antar Lembaga Kesehatan, Bayu Wahyudi mengatakan, dengan adanya kerjasama antara ketiga lembaga ini nantinya akan mengimplementasikan terutama soal kepatuhan.

Berikut ini adalah point-point perjanjian kerjasama yang dilakukan:

1. Peningkatan Perluasan Kepesertaan2. Peningkatan Kualitas Perjanjian3. Peningkatan Kepatuhan Penegakan Hukum dan Implementasi Pengenaan dan Pencabutan Sanksi Tidak Mendapat Pelayanan Publik Tertentu (TMP2T).

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
BPJS Ketenagakerjaan Jalin Kerjasama dengan Kejaksaan Negeri Kota Bogor
BPJS Ketenagakerjaan Jalin Kerjasama dengan Kejaksaan Negeri Kota Bogor

Kerjasama ini dilakukan untuk mengoptimalkan perlindungan BPJS Ketenagakerjaan bagi para pekerja.

Baca Selengkapnya
Rayakan Harpelnas di Jawa Timur, BPJS Ketenagakerjaan Pastikan Peserta Rasakan Manfaat Optimal
Rayakan Harpelnas di Jawa Timur, BPJS Ketenagakerjaan Pastikan Peserta Rasakan Manfaat Optimal

Direktur Umum dan SDM BPJS Ketenagakerjaan Abdur Rahman Irsyadi menyapa dan berdialog langsung dengan peserta yang hadir.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Indonesia Apresiasi Kemitraan ILO dan Indonesia di Bidang Ketenagakerjaan
Pemerintah Indonesia Apresiasi Kemitraan ILO dan Indonesia di Bidang Ketenagakerjaan

Adapun dukungan ILO kepada Kemnaker yaitu terkait pelaksanaan Decent Work Country Programmes atau Program Pekerjaan Layak Nasional Indonesia 2020-2025.

Baca Selengkapnya
HUT Ke-46, BPJS Ketenagakerjaan Komitmen Sejahterakan Pekerja Lewat Kinerja & Inovasi
HUT Ke-46, BPJS Ketenagakerjaan Komitmen Sejahterakan Pekerja Lewat Kinerja & Inovasi

Sederet inovasi dan kolaborasi terus diciptakan guna memperluas cakupan kepesertaan serta meningkatkan kualitas layanan bagi para peserta.

Baca Selengkapnya
Sepakat Lindungi Pekerja, BPJS Ketenagakerjaan dan 11 Asosiasi ALB Kadin Jalin Kerja Sama
Sepakat Lindungi Pekerja, BPJS Ketenagakerjaan dan 11 Asosiasi ALB Kadin Jalin Kerja Sama

Sinergi ini dikukuhkan lewat penandatanganan Perjanjian Kerja Sama di dalam rangkaian Rakernas Kadin.

Baca Selengkapnya
Sekjen Kemnaker Apresiasi Kemitraan Indonesia dan ILO di Bidang Ketenagakerjaan
Sekjen Kemnaker Apresiasi Kemitraan Indonesia dan ILO di Bidang Ketenagakerjaan

Kemnaker juga menyambut baik dukungan dari ILO terhadap perluasan kesempatan kerja dan pelatihan vokasi.

Baca Selengkapnya
Menaker Minta Pejabat Tinggi Madya Berperan Aktif Hadapi Tantangan Ketenagakerjaan
Menaker Minta Pejabat Tinggi Madya Berperan Aktif Hadapi Tantangan Ketenagakerjaan

Menaker Ida juga mengingatkan kepada semua pegawai, khususnya para Pejabat Tinggi Kemnaker agar bersama-sama dapat memberikan dedikasi yang terbaik.

Baca Selengkapnya
Dukung Ekosistem Keuangan Inklusif, BPJS Ketenagakerjaan Dorong Pekerja Miliki Jamsostek
Dukung Ekosistem Keuangan Inklusif, BPJS Ketenagakerjaan Dorong Pekerja Miliki Jamsostek

Inklusi keuangan menjadi salah satu bentuk konkret dari hadirnya BPJS Ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya
Kemnaker dan Kadin Teken MoU untuk Perkuat Sistem Informasi Pasar Kerja dan Pelatihan Vokasi
Kemnaker dan Kadin Teken MoU untuk Perkuat Sistem Informasi Pasar Kerja dan Pelatihan Vokasi

MoU tentang dua hal ini sangat penting mengingat Kemnaker dan Kadin memiliki ranah tugas yang hampir sama

Baca Selengkapnya
Sinergi BSI dan BPJS Tingkatkan Kualitas Layanan Kesehatan Negara
Sinergi BSI dan BPJS Tingkatkan Kualitas Layanan Kesehatan Negara

BSI kerja sama dengan BPJS Kesehatan untuk meningkatkan kualitas layanan program jaminan kesehatan nasional.

Baca Selengkapnya
Menaker Dorong PMI Wajib Jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan
Menaker Dorong PMI Wajib Jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) kembali menggelar Sosialisasi Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 4 Tahun 2023 Tentang Jaminan Sosial PMI.

Baca Selengkapnya
Teken Kerja Sama 2024-2026, BRI dan Serikat Pekerja Perkuat Hubungan Industrial
Teken Kerja Sama 2024-2026, BRI dan Serikat Pekerja Perkuat Hubungan Industrial

Direktur Utama BRI Sunarso menyatakan komitmen perseroan untuk menciptakan kondisi kerja yang kondusif, sehingga seluruh pekerja dapat bekerja secara optimal.

Baca Selengkapnya