Tiru China, Menko Luhut Yakin Indonesia Jadi Negara Adidaya di 2045
Merdeka.com - Indonesia berpotensi menjadi negara adidaya pada 2045 karena kinerja perekonomian yang diklaim terus membaik. Namun, hal itu tidak akan terealisasi jika generasi muda tidak memiliki pemikiran yang terbuka.
Hal itu disampaikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan dalam acara diskusi nasional bertajuk 'Indonesia 2045: Berdaulat, Maju, dan Berpengaruh pada Tataran Global' yang diselenggarakan alumni Hubungan Internasional Universitas Katolik Parahyangan, Bandung, Jumat (5/4).
Dalam kesempatan itu, Luhut menjelaskan bahwa potensi Indonesia menjadi negara adidaya ini didukung oleh kinerja perekonomian nasional yang terus membaik dengan catatan GDP 1,1 triliun US Dollar. Pertumbuhan ekonomi 5,1 persen, inflasi sekitar 3 persen.
-
Siapa yang menilai perlu disiapkan generasi muda untuk Indonesia Emas 2045? Dirinya menilai, sejak saat ini perlu disiapkan generasi muda siap berdaya saing dan unggul.
-
Apa target pertumbuhan ekonomi Indonesia? Badan Anggaran (Banggar) DPR RI dan Pemerintah menyepakati target sasaran pertumbuhan ekonomi Indonesia di tahun 2025 mendatang berada pada rentang 5,3 persen sampai 5,6 persen.
-
Bagaimana ekonomi RI bisa tumbuh 6,22% sampai 2045? 'Penerapan ekonomi hijau dalam jangka panjang diproyeksikan dapat menstabilkan pertumbuhan ekonomi rata-rata sebesar 6,22 persen hingga 2045,' kata Airlangga di Jakarta, Kamis (4/7).
-
Apa yang terjadi pada proporsi penduduk Indonesia usia 65 tahun ke atas di tahun 2045? Di tahun 2020, proporsi jumlah penduduk kelompok ini hanya 6,16 persen. Namun di tahun 2045 akan menjadi 16,03 persen.
-
Apa yang digambarkan oleh AI tentang Indonesia di masa depan? Video tersebut menunjukkan pemandangan Indonesia yang saat ini ramai dengan gedung-gedung megah dan bangunan ikonik, namun di masa depan terlihat sepi tanpa kehadiran manusia.
-
Bagaimana AI menggambarkan Indonesia di masa depan? Dengan bantuan AI, akun ini berhasil memvisualisasikan Indonesia di masa depan dengan sangat mengesankan.
Namun, semua hal ini bergantung pada sikap generasi mudanya. Jika tidak siap menghadapi perkembangan global, maka potensi negara adidaya tahun 2045 berat untuk direalisasikan.
"Anak-anak saat ini harus memiliki pergaulan yang luas termasuk dengan sesama penerus dari negara lain. harus memiliki leadership terbuka," katanya.
Kepemimpinan terbuka yang ia maksud dicontohkan dengan masa pemerintahan saat ini. Dimana setiap keputusan terkait ekonomi dilakukan dengan proses, pemikiran dan pendekatan terbuka.
Menko Luhut melanjutkan, saat ini status negara dengan perekonomian terbesar tak hanya berlaku bagi Amerika Serikat, tapi ada China. Semua kebijakan dan kinerja China dalam mencapai status itu harus ditiru.
"Suka tidak suka, China jadi kekuatan dunia. GDP-nya USD 2,5 hingga 3 triliun. Saya pergi ke China, semua kerja keras, semua disiplin. Kita harus tiru," katanya.
Selain punya pikiran terbuka, para calon pemimpin ke depan harus menjalankan diplomasi yang kuat, tegas dan terukur. "Diplomasi kita enggak boleh lemah. Sekali-kali hajar saja, asal terukur," ucapnya.
Pakar ekonomi, Purbaya menyatakan bahwa pada tahun 2045 Indonesia bisa memasuki masa keemasannya. Faktornya adalah laju pertumbuhan yang baik, pemerataan dan pembangunan infrastruktur. Buktinya, investasi meningkat 160 persen dari 2014-2018.
"Walau pertumbuhan belum 7 persen, tapi berkualitas. Lapangan kerja ada. Jadi kita sudah berada di arah yang benar," jelasnya.
Sementara itu, Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto berharap anak muda bisa membaca tanda-tanda zaman. Kemudian, fokus terhadap keahlian dan bidang yang tengah digeluti.
"Jadi mau menggarap apa, ahli di bidang apa, harus fokus. Dulu saya punya pilihan banyak, tapi fokus ke politik. S1, S2, S3 politik. Sekarang banyak generasi muda Indonesia yang gagal fokus, kemana-mana. Itu kelemahan generasi sekarang," paparnya.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Indonesia punya semua persyaratan untuk menjadi negara maju
Baca SelengkapnyaSalah satu bentuk legitimasinya, dengan meminta aksesi menjadi anggota OECD.
Baca SelengkapnyaJokowi mengungkapkan tidak mudah mewujudkan generasi Indonesia emas pada 2045 mendatang.
Baca SelengkapnyaArsjad mengatakan, Indonesia saat ini masih dalam konteks terjebak di perangkat negara berpendapatan menengah (middle income trap).
Baca SelengkapnyaMillenial dianggap menjadi penentu masa depan Indonesia
Baca SelengkapnyaJokowi mengungkapkan peluang besar yang membuat Indonesia menjadi Indonesia Emas
Baca SelengkapnyaAirlangga mengatakan, untuk mewujudkan visi Indonesia emas, Sumber Daya Manusia (SDM) menjadi kekuatan pertama.
Baca SelengkapnyaLuhut mengaku telah menyiapkan sejumlah rencana untuk mewujudkan cita-cita besar bersama jajarannya.
Baca SelengkapnyaAdapun perhitungan ini didapatnya setelah berkaca dari China, yang butuh waktu 40 tahun untuk jadi negara dengan kekuatan ekonomi besar dunia.
Baca Selengkapnyaambang Brodjonegoro menjelaskan, rencana pembangunan IKN sebenarnya ditargetkan berjalan sejak 2020 dan diharapkan selesai pada 2045.
Baca SelengkapnyaKondisi ekonomi Indonesia saat ini makin solid, ditandai dengan indikator fundamental seperti pertumbuhan ekonomi yang mampu mencapai 5,17% di kuartal 2-2023
Baca SelengkapnyaJalan Indonesia menjadi negara maju hanya tinggal menunggu waktu.
Baca Selengkapnya