Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tiru Singapura, Menko Darmin akan evaluasi kinerja PNS kementerian

Tiru Singapura, Menko Darmin akan evaluasi kinerja PNS kementerian Darmin Nasution. ©2013 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Darmin Nasution melantik 75 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) kementerian di Graha Sawala Gedung Kementerian Koordinator bidang Perekonomian, Jakarta. Dalam acara pelantikan ini, Darmin menyebut akan melakukan evaluasi kinerja pegawai, guna menunjang peningkatan kualitas kerja.

"Seperti Singapura, di sana 20 persen lebih waktu pejabat mengurusi soal SDM. Mereka punya mekanisme yang jelas secara reguler untuk mengevaluasi setiap orang di bawahnya. Misalnya eselon satu evaluasi eselon di bawahnya sebanyak 3,4 atau 5 kali setahun evaluasi itu dimasukkan ke sistem informasi," kata Darmin dalam sambutannya, Senin (18/1).

Dia melihat, evaluasi kinerja pegawai di berbagai kementerian selama ini tidak pernah diurusi. Bahkan, ada pula yang mengintervensi evaluasi kinerja tersebut agar bisa mendapat posisi yang diinginkan.

"Akibatnya setiap kali mulai menyaring orang di level paling atas kita tidak punya pegangan yang baik. Tidak cukup hanya memasukkan ke sistem informasi seperti itu. 100 persen harus diganti, kalau tidak budaya mereka kerjanya ya mengintervensi supaya enak," imbuhnya.

Darmin meyakini, penerapan evaluasi kinerja pegawai seperti di Singapura bisa diterapkan di kementeriannya. Sehingga, setiap tahunnya akan terlihat sejauh mana kinerja para pegawai demi kemajuan kementerian.

"Kantor kita juga kecil barang kali berguna kalau mereka terekam dengan baik dalam setahun supaya diketahui seperti apa dia. Barangkali itu akan membuat semangat menjadi lebih meningkat," jelas Darmin.

Dengan dilantiknya para CPNS baru ini, Darmin berharap semua pegawai bisa lebih optimis dan ambisius dalam mengerjakan setiap pekerjaannya. Mengingat dinamika pekerjaan di Kementerian Koordinator bidang Perekonomian selalu berubah-ubah seiring perubahan di segala sektor.

"Salah satu unsur penting bagi pegawai di kantor Menko adalah ada kesenangan mengikuti substansi ada gairah seperti seorang peneliti. Karena Anda tidak bisa mengerjakan pekerjaan kalau berharap sekadar melakukan tugas-tugas yang sudah baku seperti di kementerian teknis," pungkasnya. (mdk/idr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
UU ASN: Gaji PNS Bakal Setara dengan Pegawai BUMN
UU ASN: Gaji PNS Bakal Setara dengan Pegawai BUMN

Nantinya pengaturan gaji PNS akan mirip seperti di sektor bisnis yang dilakukan perusahaan BUMN maupun swasta.

Baca Selengkapnya
Bocoran Skenario Pemindahan PNS ke Ibu Kota Baru Nusantara
Bocoran Skenario Pemindahan PNS ke Ibu Kota Baru Nusantara

Dinamika terkait pemindahan PNS ini terus berkembang, menyesuaikan dengan kemampuan pembangunan di IKN serta jumlah hunian yang akan siap untuk dihuni nantinya.

Baca Selengkapnya
Pindah ke Kementerian PAN-RB dan BKN, PNS KASN Makin Sejahtera & Tunjangan Kinerja Naik
Pindah ke Kementerian PAN-RB dan BKN, PNS KASN Makin Sejahtera & Tunjangan Kinerja Naik

Pengalihan tugas dan fungsi tersebut membuat status PNS KASN beralih dari jabatan pelaksana menjadi jabatan fungsional (JF).

Baca Selengkapnya
Sekjen Kemnaker: Pejabat Fungsional Harus Miliki Kompetensi dan Integritas
Sekjen Kemnaker: Pejabat Fungsional Harus Miliki Kompetensi dan Integritas

Untuk menjadi Pejabat Fungsional yang baik tentunya harus mencerminkan profesinalisme serta memiliki kompetensi dan integritas

Baca Selengkapnya
Tunjangan Kinerja PNS Naik 20 Persen di 2024, Tinggal Tunggu Restu Jokowi
Tunjangan Kinerja PNS Naik 20 Persen di 2024, Tinggal Tunggu Restu Jokowi

Akan adanya kenaikan tunjangan kinerja atau tukin bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Baca Selengkapnya
Begini Skema Pemindahan PNS ke Kementerian Baru Kabinet Prabowo, Harus Rampung Sebelum 2025
Begini Skema Pemindahan PNS ke Kementerian Baru Kabinet Prabowo, Harus Rampung Sebelum 2025

Proses penataan PNS di Kementerian baru atau pecahan tersebut bisa selesai sebelum akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya
Menteri Anas Ungkap, Banyak Kementerian Minta Naik Tunjangan Tapi Kerjanya Tidak Optimal
Menteri Anas Ungkap, Banyak Kementerian Minta Naik Tunjangan Tapi Kerjanya Tidak Optimal

Hampir semua K/L mengajukan kenaikan tunjangan kinerja ternyata rata-rata kurang optimal dalam menggunakan sistem merit.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Keras! Maruarar Blak-blakan Depan Komisi V DPR, Pamer Bukan Menteri Biasa
VIDEO: Keras! Maruarar Blak-blakan Depan Komisi V DPR, Pamer Bukan Menteri Biasa

Maruarar mengaku memiliki tantangan yang dihadapinya sebagai menteri

Baca Selengkapnya
Pemerintah Mau Tarik Kalangan Swasta jadi Pejabat Eselon II, Pengamat: Pasti Ditolak PNS Tua
Pemerintah Mau Tarik Kalangan Swasta jadi Pejabat Eselon II, Pengamat: Pasti Ditolak PNS Tua

Utamanya bagi PNS yang sudah berumur karena merasa sudah nyaman dengan kondisi sekarang.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Alasan PNS yang Pindah Ke IKN Dapat Tunjangan Pionir
Terungkap, Ini Alasan PNS yang Pindah Ke IKN Dapat Tunjangan Pionir

Rencananya, kloter pertama pemindahan PNS ke IKN Nusantara dilakukan antara Juli-Agustus 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan
Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Menaker berharap sebagai pimpinan tinggi yang melaksanakan pengelolaan keuangan dan pengawasan internal.

Baca Selengkapnya
Mengurai Persoalan Jenjang Karier PNS di Setjen DPR RI, Begini Solusinya
Mengurai Persoalan Jenjang Karier PNS di Setjen DPR RI, Begini Solusinya

Menurutnya, prinsip keadilan tidak bisa diterapkan karena masih terdapat unsur budaya politik.

Baca Selengkapnya