Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Triwulan III-2017, target lifting minyak baru tercapai 98 persen

Triwulan III-2017, target lifting minyak baru tercapai 98 persen Ilustrasi Migas. shutterstock.com

Merdeka.com - Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas), Amien Sunaryadi menyampaikan kinerja Hulu Migas pada triwulan III-2017. Salah satu poin yang ditegaskan Amien adalah tercapainya penahanan penurunan laju produksi di bawah 5 persen.

"Penahanan penurunan laju produksi sebesar 3 persen, targetnya harus di bawah 5 persen. ini tercapai," ungkapnya di Kementerian ESDM, Jakarta Pusat, Jumat (27/10).

Untuk progres peningkatan cadangan minyak dan gas, pada triwulan III-2017 baru tercapai 50,90 persen dari target dalan APBN-P 2017 sebesar 60 persen di waktu sama. "Jadi ini belum mencapai target. Mudah-mudahan kalau ada POD lagi yang disetujui, bisa tercapai," kata dia.

Orang lain juga bertanya?

Target lifting minyak tercatat baru tercapai 98 persen. Dari target lifting minyak sebesar 815 ribu barel per hari dalam APBN-P 2017, baru tercapai 797 ribu barel per hari.

Sedangkan target lifting gas tercapai 6.367 mmscfd dari target 6.440 mmscfd atau telah mencapai 99 persen. "Lifting migas secara keseluruhan, 1.965.000 BOE/D, sekarang 1.934.000 BOE/D atau tercapai 98 persen," jelas Amien.

Untuk pengendalian cost recovery, Amien mengatakan pada triwulan III-2017 terealisasi sebesar USD 7,76 miliar atau 73 persen dari target dalam APBN-P 2017 yakni USD 10,71 miliar.

"Ini masih hijau kerena akhir September artinya 2017 sudah jalan 75 persen tapi cost recovery bebannya baru mencapai 73 persen," ujarnya.

"Realisasi penerimaan negara targetnya, USD 12,20 miliar, tercapai USD 9,59 miliar atau 79 persen. Ini juga hijau karena equals ekuivalen dengan 75 persen dari sepanjang tahun 2017," tandas Amien.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Belum Capai Target, Lifting Minyak di 2023 Tembus 605.500 BPOD
Belum Capai Target, Lifting Minyak di 2023 Tembus 605.500 BPOD

Dibandingkan tahun 2022, realisasi lifting minyak 2023 turun 1 persen.

Baca Selengkapnya
Akibat Kecelakaan Kerja, Realisasi Lifting Migas Semester I-2023 Turun
Akibat Kecelakaan Kerja, Realisasi Lifting Migas Semester I-2023 Turun

Penurunan realisasi lifting migas sebagai dampak adanya sejumlah kecelakaan kerja di awal tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Akibat Banjir Realisasi Lifting Minyak Semester I-2024 Tak Capai Target, Hanya 576.000 Barel per Hari
Akibat Banjir Realisasi Lifting Minyak Semester I-2024 Tak Capai Target, Hanya 576.000 Barel per Hari

Realisasi lifting minyak bumi di semester I-2024 tidak mencapai target karena banjir di Blok Rokan.

Baca Selengkapnya
Produksi Minyak Pertamina Naik Jadi 339.000 Barel per Hari di 2023
Produksi Minyak Pertamina Naik Jadi 339.000 Barel per Hari di 2023

Seiring kenaikan produksi, Wiko menyatakan bahwa PHE telah berkontribusi terhadap penerimaan negara dari pajak senilai USD 3 miliar.

Baca Selengkapnya
Naik 10 Persen, Produksi Minyak Pertamina Hulu Energi Tembus 566.000 Barel per Hari di 2023
Naik 10 Persen, Produksi Minyak Pertamina Hulu Energi Tembus 566.000 Barel per Hari di 2023

Angka capaian ini juga mencatatkan peningkatan produksi minyak sebesar 27,22 persen dari 2021 atau 10,12 persen dari 2022.

Baca Selengkapnya
Aduh, Penerimaan Negara di 2023 Diprediksi Turun Gara-Gara Ini
Aduh, Penerimaan Negara di 2023 Diprediksi Turun Gara-Gara Ini

SKK Migas memprediksi, penerimaan negara dari sektor hulu migas tahun ini akan berada di bawah target yang ditetapkan dalam APBN 2023.

Baca Selengkapnya
Lampaui Target Pemerintah, Produksi Minyak di Jatim & Jateng Tembus 106 Persen
Lampaui Target Pemerintah, Produksi Minyak di Jatim & Jateng Tembus 106 Persen

Capaian ini sudah melampaui target yang ditetapkan pemerintah sebesar 181.000 BOPD.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Kondisi Ini, Target Produksi lifting Migas Tahun 2025 Turun
Gara-Gara Kondisi Ini, Target Produksi lifting Migas Tahun 2025 Turun

Pemerintah mendorong pengembangan migas non konvensional (MNK).

Baca Selengkapnya
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG)

Baca Selengkapnya
Dua Tahun Ambil Alih Blok Rokan, PHR Jadi Penghasil Minyak Terbesar di Indonesia
Dua Tahun Ambil Alih Blok Rokan, PHR Jadi Penghasil Minyak Terbesar di Indonesia

PHR mencatat bahwa tren positif kenaikan produksi sudah terlihat sejak akhir Juli 2023.

Baca Selengkapnya
Rekor Baru, SKK Migas Catat Hasil Produksi Migas Tertinggi pada 17 Agustus Capai 607.816 Barrel Minyak per Hari
Rekor Baru, SKK Migas Catat Hasil Produksi Migas Tertinggi pada 17 Agustus Capai 607.816 Barrel Minyak per Hari

Rekor produksi minyak dan gas tersebut menjadi momentum yang sudah ditunggu-tunggu sekaligus menjadi jawaban atas kekhawatiran produksi migas akan merosot.

Baca Selengkapnya
Kejar Target Lifting Minyak, SKK Migas Butuh Investasi USD186,7 M Hingga 2023
Kejar Target Lifting Minyak, SKK Migas Butuh Investasi USD186,7 M Hingga 2023

SKK Migas menargetkan lifting minyak hingga 1 juta barel per hari hingga 2030.

Baca Selengkapnya