Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ulang Tahun ke-50, Sharp Luncurkan Berbagai Produk Unggulan

Ulang Tahun ke-50, Sharp Luncurkan Berbagai Produk Unggulan Sharp 50 Years Mobile Display Truck. ©2019 Merdeka.com/Wilfridus Setu Embu

Merdeka.com - PT Sharp Electronics menyatakan komitmen untuk terus memberikan kontribusi dan pelayanan kepada masyarakat. Salah satu bentuk komitmen tersebut dengan meluncurkan lima mobil yang akan melintasi wilayah Indonesia dalam program bertajuk 'Sharp Mobile Display Truck' dalam menyambut usia emas 50 tahun.

Presiden Direktur PT Sharp Electronics, Shinji Teraoka menjelaskan, terdapat lima truk yang didesain dengan logo khusus yang bakal diluncurkan. Peluncuran dilakukan di 5 tempat berbeda, yakni Jakarta, Palembang, Surabaya, Makassar, dan Samarinda. Masing-masing kota mendapatkan satu buah mobil.

"Sebagai produsen yang telah mengisi kebutuhan masyarakat dari generasi ke generasi, kami ingin Sharp menjadi pilihan utama. Harapannya kehadiran Sharp mobile display truck, masyarakat dapat mudah mendapatkan produk dan lebih mengenal Sharp," kata dia, di acara peluncuran, Di Kawasan Ancol, Jakarta, Rabu (7/8).

Kelima truk tersebut kata dia, akan membawa sederet produk unggulan Sharp, seperti lemari es, mesin cuci, TV, AC, dan produk small home appliances. Dengan demikian, konsumen dapat secara langsung mencoba fitur unggulan dari tiap produk.

Konsumen yang melakukan transaksi langsung di kelima mobil tersebut akan mendapatkan sejumlah keuntungan dan promo. Untuk pembelian minimum Rp 1 juta, konsumen akan mendapatkan kupon hadiah berupa produk Sharp.

Untuk pembelian di atas Rp 5 juta, akan mendapatkan potongan harga Rp 250.000 untuk pembelian produk berikutnya. Pelanggan juga dapat mencoba cicilan 0 persen sampai lelang produk rice cooker dengan harga bersahabat.

Kelima truk tersebut tidak hanya menjajakan produk Sharp, melainkan juga menjalan sejumlah produk CSR perusahaan. Kali ini konsep yang diangkat adalah masalah lingkungan.

Beberapa kegiatan yang akan dilakukan, seperti bakti sosial membersihkan lingkungan dan edukasi kepada konsumen mengenai pentingnya konservasi lingkungan dan keanekaragaman hayati.

"Momentum ulang tahun Sharp tidak hanya kami peruntukan untuk memenuhi kebutuhan konsumen terhadap produk-produk kami. Lebih dari itu, kami ingin memanfaatkan moment ini sebagai cara kami berterima kasih kepada lingkungan. Makanya kami menyelipkan pesan-pesan lingkungan dalam setiap kunjungan," tandasnya.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Deretan 5 Mobil Baru yang Meluncur di Tahun 2024
Deretan 5 Mobil Baru yang Meluncur di Tahun 2024

Berikut 5 mobil yang meluncur di tahun 2024. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Perluas Jangkauan, MG Motor Buka Jaringan Pemasaran dan Servis di Kota Strategis
Perluas Jangkauan, MG Motor Buka Jaringan Pemasaran dan Servis di Kota Strategis

MG Motor Indonesia membuka 11 diler baru di sejumlah kota dari taget 50 gerai sampai akhir tahun 2024. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
7 Tahun di Indonesia, Daimler Bakal Kenalkan Truk dengan Teknologi Otonom sebagai 'One-Stop Solution'
7 Tahun di Indonesia, Daimler Bakal Kenalkan Truk dengan Teknologi Otonom sebagai 'One-Stop Solution'

PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI) merayakan keberadaan mereka yang telah genap tujuh tahun di pasar Indonesia tahun ini.

Baca Selengkapnya
Perjalanan Setengah Abad Isuzu yang Menarik, Dimulai dengan Harga 'Jakarta-Bali Rp40 Ribu!'
Perjalanan Setengah Abad Isuzu yang Menarik, Dimulai dengan Harga 'Jakarta-Bali Rp40 Ribu!'

Isuzu menawarkan banyak solusi untuk ekonomi nasional dan juga efisiensi kendaraan.

Baca Selengkapnya
Produksi Kendaraan Mitsubishi Capai 1 Juta Unit, sudah Diekspor ke 50 Negara
Produksi Kendaraan Mitsubishi Capai 1 Juta Unit, sudah Diekspor ke 50 Negara

Pabrik ini mulai berproduksi pada April 2017 dengan kapasitas produksi tahunan sebesar 160.000 kendaraan.

Baca Selengkapnya
Fokus HSR Wheel adalah menciptakan desain pelek mobil yang trendy
Fokus HSR Wheel adalah menciptakan desain pelek mobil yang trendy

HSR Wheel fokus pada perkembangan zaman dengan melahirkan desain pelek mobil yang up to date. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Tak Terasa Chery Rayakan Satu Tahun di Pasar Otomotif Indonesia, Apa Saja Prestasinya?
Tak Terasa Chery Rayakan Satu Tahun di Pasar Otomotif Indonesia, Apa Saja Prestasinya?

Chery Indonesia merayakan ulang tahun pertama pada November tahun ini. Model yang dipasarkan Tiggo Series dan Omoda 5.

Baca Selengkapnya
Cerita Perjalanan Isuzu 50 Tahun Berkiprah di Pasar Otomotif Indonesia
Cerita Perjalanan Isuzu 50 Tahun Berkiprah di Pasar Otomotif Indonesia

PT IAMI sebagai manufaktur, dan distributor resmi kendaraan Isuzu di Tanah Air dengan bangga merayakan 50 tahun kehadirannya di pasar nasional.

Baca Selengkapnya
Keren Banget, Chery Bawa Omoda 5 Versi Listrik di GIIAS 2023
Keren Banget, Chery Bawa Omoda 5 Versi Listrik di GIIAS 2023

Chery Indonesia perkenalkan mobil listrik Omoda 5 di GIIAS 2023.

Baca Selengkapnya
Truk Shacman Banjir Pesanan dari Industri Tambang Berkat Bonus Mobil Mewah
Truk Shacman Banjir Pesanan dari Industri Tambang Berkat Bonus Mobil Mewah

Hadiah langsung berupa mobil di setiap pembelian Truk Shacman sukses menarik perhatian konsumen. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Indomobil Group Kerja Sama PLN Icon Plus Mempercepat Penggunaan Kendaraan Listrik di Indonesia
Indomobil Group Kerja Sama PLN Icon Plus Mempercepat Penggunaan Kendaraan Listrik di Indonesia

Indomobil Group telah secara resmi mengumumkan kerja sama strategis dengan PLN Icon Plus untuk mendukung percepatan penggunaan kendaraan listrik di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Selama GJAW 2024, Pemilik Mobil Mitsubishi Bisa Tukar Tambah dengan Model Terbaru
Selama GJAW 2024, Pemilik Mobil Mitsubishi Bisa Tukar Tambah dengan Model Terbaru

Dalam memvisualisasikan brand message baru tersebut, booth MMKSI menampilkan 8 unit display.

Baca Selengkapnya