Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wamendag Pamer dari Ujung Rambut Hingga Kaki Pakai Produk Dalam Negeri

Wamendag Pamer dari Ujung Rambut Hingga Kaki Pakai Produk Dalam Negeri Jerry Sambuaga. ©2019 Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga pamer memakai produk buatan Indonesia saat sosialisasi hasil-hasil perundingan Indonesia-EFTA Comprehensive Economic Partnership Agreement (IE-CEPA) kepada para pengusaha di Cirebon. Dia ingin setiap warga negara bangga memberi produk buatan Indonesia.

"Saya tidak akan bosan, saya sampaikan terus soal bangga buatan Indonesia. Pemerintah ada slogan namanya gernas BBI yaitu gerakan nasional bangga buatan Indonesia. Pemerintah ingin mendorong supaya masyarakat itu bangga dengan produk Indonesia," kata Wamendag Jerry, Kamis (16/9).

Dia bilang jangan hanya sekedar bangga, melainkan belilah produk buatan Indonesia dan pakai barangnya, dan konsumsi barangnya jika itu adalah produk makanan dan minuman.

Orang lain juga bertanya?

"Gimana caranya? Simple saja mulai dari diri kita sendiri. Mulai dari diri kita sendiri untuk cinta terhadap produk bangsa Indonesia. Contoh konkrit saya lagi pakai pakai baju motif batik, 100 persen made in Indonesia warnanya kuning asli saya beli dari pengrajin," pamernya.

Kemudian, Wamendag Jerry memamerkan jam tangan kayu asli produk buatan UMKM asal Jawa Barat. Katanya, bahan jam tangan kayunya berasal dari kampung halamannya di Pulau Siau, Sulawesi Utara.

"Jam tangan yang saya pakai ini juga contoh 100 persen Indonesia, nih lihat nih bahannya kayu coklat, bahan kayu nya dari kampung saya di Sulawesi Utara Pulau Siau, dan ini buatan Jawa Barat," katanya.

Cintai Produk Dalam Negeri

Tidak berhenti di situ, Wamendag juga memamerkan celana yang dipakainya merupakan produk lokal yang mampu tembus go internasional yakni merek Erigo.

"Satu lagi, celana yang saya pakai ini ada mereknya saya sebut aja yang merek Indonesia 'Erigo' made in Indonesia produk ekspor,” ujarnya.

"Satu lagi satu lagi, sepatu yang saya pakai ini saya beli di online namanya, bahannya dari kulit warnanya menarik pastel-pastel ijo bisa dipakai kesempatan informal formal nyaman di kaki dan tidak rusak-rusak, 100 persen Indonesia dan dari Jawa Barat,” tambahnya.

Diakhir, Wamendag mengajak semua orang yang hadir dalam sosialisasi tersebut untuk membeli, memakai produk buatan dalam negeri. Menurutnya hal itu merupakan bentuk keberpihakan masyarakat Indonesia terhadap UMKM.

"Saya mengajak teman-temannya pakai produk Indonesia jangan segan-segan berawal dari mindset kita kalau merasa itu bagus, kita pakai buatan Indonesia merupakan bentuk keberpihakan kepada UMKM," pungkasnya.

Reporter: Tira Santia

Sumber: Liputan6

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dukung Kolaborasi UMKM, Wamendag Jerry Resmikan Pabrik Cikarang Baru Trade Center
Dukung Kolaborasi UMKM, Wamendag Jerry Resmikan Pabrik Cikarang Baru Trade Center

UMKM adalah salah satu pilar pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pasarkan Produk & Merek Lokal, Mendag Zulhas Live Shopping di Festival Indonesia
Pasarkan Produk & Merek Lokal, Mendag Zulhas Live Shopping di Festival Indonesia

Aksi ini sebagai salah satu bentuk dukungan dan komitmen Mendag dalam memajukan produk dan merek lokal yang kualitasnya kompetitif.

Baca Selengkapnya
Ganjar Kenang Masa-Masa jadi Anggota DPR Datangi Inacraft: Sama Istri Muter Bisa Sehari Penuh
Ganjar Kenang Masa-Masa jadi Anggota DPR Datangi Inacraft: Sama Istri Muter Bisa Sehari Penuh

Ganjar dan Siti Atikoh berkeliling mengitari booth-booth usaha mikro kecil menengah di Inacraft.

Baca Selengkapnya
Wamendag: Pemerintah Selalu Pastikan Keberadaan Prasarana, Sarana, dan Utilitas Perdagangan
Wamendag: Pemerintah Selalu Pastikan Keberadaan Prasarana, Sarana, dan Utilitas Perdagangan

Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir.

Baca Selengkapnya
Usai Resmikan KriyaNusa, Ibu Negara Iriana Kunjungi Stand Dekranasda Medan
Usai Resmikan KriyaNusa, Ibu Negara Iriana Kunjungi Stand Dekranasda Medan

KriyaNusa kali ini, mengusung tema 'Kriya Unggul Indonesia maju'.

Baca Selengkapnya
Kunjungi Pabrik Bakrie Pipe Industries, Wamendag Dorong Ekspansi Produk Indonesia ke Luar Negeri
Kunjungi Pabrik Bakrie Pipe Industries, Wamendag Dorong Ekspansi Produk Indonesia ke Luar Negeri

Kementerian Perdagangan terus berupaya mendorong rencana ekspansi produk Indonesia ke luar negeri.

Baca Selengkapnya
Yasonna Laoly: Pemerintah Komitmen Dukung Produk Dalam Negeri
Yasonna Laoly: Pemerintah Komitmen Dukung Produk Dalam Negeri

Prioritas penggunaan produk dalam negeri terus ditingkatkan oleh pemerintah. Tujuannya adalah untuk mendongkrak pertumbuhan ekonomi nasional

Baca Selengkapnya
Kalung Produksi Nasabah PNM Mekaar Bandung Dijadikan Hadiah Jokowi untuk Iriana
Kalung Produksi Nasabah PNM Mekaar Bandung Dijadikan Hadiah Jokowi untuk Iriana

Jokowi juga memuji Kabupaten Bandung yang memiliki banyak produk lokal dan variasi kulinernya.

Baca Selengkapnya
Tahan Devisa Tak Kabur ke Luar Negeri, Pengusaha Ritel Inisiasi Gerakan Belanja di Indonesia Aja
Tahan Devisa Tak Kabur ke Luar Negeri, Pengusaha Ritel Inisiasi Gerakan Belanja di Indonesia Aja

Gerakan ini diharapkan bisa meningkatkan pendapatan domestik dan menjaga agar devisa tetap berada di dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Wamendag Bertemu Menteri Perdagangan Korsel, Bahas Perizinan Bahan Baku Industri
Wamendag Bertemu Menteri Perdagangan Korsel, Bahas Perizinan Bahan Baku Industri

Dalam pertemuan itu, Jerry menyampaikan soal solusi terhadap proses perizinan bahan baku industri.

Baca Selengkapnya
Tutup Temu Bisnis, Wamenkumham: Belanja Produk Dalam Negeri Harus Terus Digelorakan
Tutup Temu Bisnis, Wamenkumham: Belanja Produk Dalam Negeri Harus Terus Digelorakan

Temu Bisnis Tahap VI merupakan sinergisitas Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) dan Kementerian Keuangan.

Baca Selengkapnya
Kemendag Luncurkan Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif dengan Peru
Kemendag Luncurkan Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif dengan Peru

Mendag mengatakan, perundingan Indonesia-Peru CEPA ini merupakan landasan penting bagi kedua negara untuk memperkuat hubungan ekonomi.

Baca Selengkapnya