Wamendag: Sektor Jasa Berperan Penting dalam Pemulihan Ekonomi
Merdeka.com - Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga membeberkan sektor perdagangan jasa yang sangat berperan penting dalam pemulihan ekonomi Indonesia yang terdampak pandemi Covid-19. Salah satunya jasa telekomunikasi. Selain itu, ada juga jasa pariwisata, transportasi dan distribusi.
"Sektor jasa yang berperan penting untuk recovery ekonomi yaitu jasa telekomunikasi, komputer dan jasa infrastruktur seperti jasa keuangan, transportasi, distribusi dan logistik," kata Wamendag saat sosialisasi persetujuan kerangka kerja Asean di bidang jasa ASEAN Framework Agreement on Services (AFAS) dan persetujuan perdagangan jasa ASEAN Trade on Services (ATISA), di Bekasi, Senin (12/4).
Sedangkan moda perdagangan jasa yang paling terdampak pandemi adalah yang melibatkan interaksi langsung/fisik antara penyedia jasa dan konsumen. "Kondisi tersebut mendorong penyediaan seperti online retail, online health dan online education,” ujarnya.
-
Apa saja yang mendorong pertumbuhan industri telekomunikasi di Indonesia? Program utama 'Peta Jalan Indonesia Digital 2022-2024' menjadi bukti nyata. Saat ini, Indonesia memiliki lebih dari 100 ribu menara BTS yang tersebar di seluruh negeri, yang memberikan akses internet ke lebih dari 94% kota di Indonesia.
-
Apa tantangan telekomunikasi di Indonesia menurut Wamenkomdigi? Wakil Menteri Komunikasi dan Digital (Wamenkomdigi) Nezar Patria mengungkapkan masih ada tantangan berkaitan dengan kualitas jaringan telekomunikasi di beberapa wilayah.
-
Bagaimana kemendag meningkatkan hubungan dagang antar negara? Dalam pertemuan tersebut, delegasi Indonesia dipimpin Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Kementerian Perdagangan Djatmiko Bris Witjaksono.
-
Bagaimana Kemenko Perekonomian tingkatkan daya saing industri? 'Perjalanan transformasi industri untuk meningkatkan daya saing dan nilai tambah produknya masih Panjang, sehingga sinergi yang sudah terjalin selama ini harus dilanjutkan dan diperkuat lagi,' jelas Menko Airlangga.
-
Bagaimana Kemendag memfasilitasi pelaku bisnis? Dibandingkan dengan portal Pencari Tarif ASEAN sebelumnya, portal terbaru akan memuat perjanjian perdagangan termutakhir, serta cakupannya diperluas dengan memuat informasi mengenai komitmen tarif; ketentuan asal barang (rules of origin); hambatan non tarif (non tariff measures/NTMs); prosedur impor, ekspor, dan perbatasan; serta informasi lainya.
-
Kenapa Kemendag memastikan keberadaan prasarana perdagangan? 'Pemerintah selalu memastikan keberadaan sarana, prasarana, dan utilitas perdagangan yang baik bagi seluruh pihak terkait. Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir. Dengan begitu, diharapkan kegiatan ekonomi akan terus berjalan tanpa hambatan yang berarti,' terang Wamendag Jerry.
Wamendag menegaskan, perdagangan jasa terbukti meningkatkan perekonomian Indonesia. Untuk itu, diperlukan pembangunan sektor jasa yang menyeluruh dan berkelanjutan, dalam rangka mendukung salah satu visi dan misi RPJMN 2020-2024, yakni mewujudkan bangsa yang berdaya saing.
"Sosialisasi ini penting untuk memastikan dan juga menegaskan manfaat-manfaat hasil dari perundingan. Kita perlu sediakan sosialisasi khususnya dengan para pengusaha. Pemerintah dalam hal ini Kementerian Perdagangan sudah melakukan negosiasi, Indonesia sudah menyelesaikan 22 perundingan perdagangan,” kata Wamendag Jerry.
Perundingan Bantu Pelaku Usaha Bertahan
Wamendag menegaskan bahwa meskipun sektor jasa terdampak, namun dengan adanya perundingan perdagangan bisa membantu dan mendorong para pelaku sektor jasa untuk tetap bertahan dan pulih kembali.
Adapun manfaat-manfaat dari perundingan perdagangan jasa, yakni pertama, adanya peningkatan kesadaran atas pentingnya kontribusi sektor jasa dalam perekonomian negara, dan mendorong usaha untuk membangun sektor jasa.
Kedua, pembangunan sektor jasa dilakukan melalui usaha yang dilakukan oleh pemerintah dan pelaku bisnis. Ketiga, pelaku bisnis bidang jasa akan secara aktif memasuki pasar (domestik atau internasional).
"Pemerintah berperan sebagai pembuat kebijakan dalam rangka pembangunan sektor jasa yang modern dan pembuka akses pasar sektor jasa di pasar internasional melalui perundingan perdagangan bidang jasa," pungkasnya.
Reporter: Tira Santia
Sumber: Liputan6.com (mdk/idr)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir.
Baca SelengkapnyaIndustri halo-halo sedang tidak baik-baik saja. Pemerintah harus hadir dengan terobosan regulasi.
Baca SelengkapnyaProteksi terlalu berlebihan terhadap industri domestik yang tidak kompetitif bisa membuat proses negosiasi perjanjian dagang lebih sulit.
Baca SelengkapnyaKemendag mendorong pemanfaatan akses pasar jasa yang dihasilkan dari perundingan perdagangan internasional..
Baca SelengkapnyaUMKM adalah salah satu pilar pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Baca SelengkapnyaPemerintah diharap bersikap responsif serta tepat sasaran, sehingga sektor padat karya tekstil ini bisa bertahan menghadapi turbulensi ekonomi.
Baca SelengkapnyaPertumbuhan data dan layanan digital telah mencatat kinerja positif di kuartal satu tahun 2024.
Baca SelengkapnyaHIPMI menyoroti berbagai aspek penting terkait isu ekonomi pada Pilpres 2024, salah satunya transformasi UMKM melalui digitalisi.
Baca SelengkapnyaPlt Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan, kelima sektor ini berkontribusi sebesar 64,94 persen terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) nasional.
Baca SelengkapnyaMenko Airlangga menyebut, sektor digital telah tumbuh 2,5 kali lipat lebih cepat dibandingkan sektor non-digital dan berkontribusi 15 persen terhadap PDB.
Baca SelengkapnyaOJK menggelar CEO Networking 2023 dengan tema 'Achieving Sustainable Growth through Cohesive Collaboration'.
Baca SelengkapnyaKemacetan kembali terjadi di Jakarta, terutama setelah pandemi covid-19 di Indonesia dinyatakan berakhir.
Baca Selengkapnya