Wamendag: Surplus Perdagangan USD 14,42 Miliar Rekor Tertinggi 10 Tahun Terakhir
Merdeka.com - Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga mencatat, Indonesia mampu mencetak surplus neraca perdagangan sebesar USD 14,42 miliar hingga Juli 2021. Angka ini merupakan rekor tertinggi dalam 10 tahun terakhir.
"Indonesia mampu mencetak neraca perdagangan surplus, yang artinya adalah ekspor kita lebih besar dari pada impor. Itu fakta dan itu data bukan perasaan. Itu data dan fakta dari BPS Badan Pusat Statistik yang kredibel independen objektif dan valid," kata Wamendag Jerry dalam sosialisasi hasil-hasil perundingan Indonesia-EFTA CEPA, Cirebon, Kamis (16/9).
"Data terakhir itu akumulasi di bulan Juli 2021 angkanya mencapai USD 14,42 miliar itu rekor tertinggi semenjak tahun 2011 sudah 10 tahun," tegasnya.
-
Bagaimana Kemendag mendorong ekspor produk Tanah Air? 'Pemerintah pusat akan terus mendorong ekspor produk Tanah Air ke luar negeri seperti ini. Inikan hasil komunikasi kerja antara produsen dalam hal ini WKI dengan Pak Susanto Lee (Direktur Distributor Kara Marketing Malaysia) dengan atase kami Pak Deden di Malaysia, yang terus bekerja untuk mencarikan pasar di Malaysia, dan kami akan berniat merambah ke pasar Brunei, Vietnam, dan beberapa negara ASEAN lainnya,' ucap Didi Sumedi.
-
Apa yang dilakukan Kemendag untuk memperluas pasar ekspor? Kementerian Perdagangan terus memperluas pangsa ekspor produk Indonesia hingga ke Meksiko. Salah satu upaya yang dilakukan yaitu dengan menggelar pameran Expo Indonesia en Mexico (EIM) pada 3--6 Agustus 2023 di kawasan World Trade Center, Mexico City, Meksiko dan menghadirkan 51 pelaku usaha di pameran tersebut.
-
Apa yang Kemendag lepas ekspornya? Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) Kementerian Perdagangan (Kemendag) Didi Sumedi melepas ekspor kosmetik dari Sidoarjo ke Malaysia senilai 7 juta Ringgit Malaysia (RM) atau lebih dari Rp20 miliar, pada Senin.
-
Bagaimana kemendag meningkatkan hubungan dagang antar negara? Dalam pertemuan tersebut, delegasi Indonesia dipimpin Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Kementerian Perdagangan Djatmiko Bris Witjaksono.
-
Mengapa Indonesia surplus perdagangan dengan Malaysia? 'Kalau dihitung bulan, lebih dari 48 bulan kita surplus terus, Alhamdulillah,' ucap Didi Sumedi Sidoarjo saat melepas ekspor perdana produk kosmetik PT Wahana Kosmetika Indonesia (WKI) ke Malaysia.
-
Kenapa Kemendag perkuat ekspor rempah ke India? Indonesia akan terus memperkuat hubungan dagang dengan India, khususnya perdagangan rempah.. Pengelolaan pasar ini maju. Setelah G20 TIMM, saya akan bicara dengan Mendag India Piyush Goyal untuk mencari solusi tentang hambatan tarif. Saya minta perwakilan perdagangan India untuk mengawal,“ujar Zulkifli Hasan.
Ditambah lagi dengan data paling baru, menurut BPS neraca perdagangan Indonesia bulan Agustus 2021 surplus USD 4,74 miliar. Dengan demikian jika ditambah antara neraca perdagangan bulan Agustus USD 4,74 miliar dengan sebelumnya USD 14,42 miliar, berarti kurang lebih hampir mencapai USD 19 miliar.
Dari data tersebut, Wamendag menegaskan kembali bahwa ekspor Indonesia memang lebih besar dari pada impor. Tentu ini adalah kenyataan sesuai data dan fakta. "Jadi ini kita tidak bicara yang angan-angan tapi kita bicara data," imbuhnya.
Menurut Wamendag, kondisi ini patut disyukuri bersama dan dia berharap Indonesia bisa mempertahankan dan meningkatkan nilai ekspor. Tentunya ini sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo.
Hasil Kerja Keras Semua Pihak
"Ini semua sesuai dengan arahan bapak Presiden Joko Widodo menyampaikan kepada kami di Kemendag melalui pak menteri dan saya dan jajaran, untuk bisa mencapai neraca perdagangan surplus dan itu kita lakukan dan kita capai," ujarnya.
Menurutnya capaian tersebut merupakan hasil kerja keras semua pihak, tidak hanya di Kementerian Perdagangan saja melainkan lintas kementerian lembaga termasuk pemerintah daerah, provinsi, kabupaten kota yang memberikan sumbangsih yang konkret untuk pengembangan ekspor.
"Oleh karena itu penting bagi kita semua khususnya para pelaku usaha untuk mengetahui bagaimana cara kita bisa meningkatkan lagi ekspor, bagaimana cara kita bisa mengekspor, kepada negara mana kita sebaiknya maka ekspor dan barang apa yang kita ekspor," pungkasnya.
Reporter: Tira Santia
Sumber: Liputan6.com
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Catatan ini memperpanjang daftar surplus selama 41 bulan berturut-turut.
Baca SelengkapnyaNeraca perdagangan Indonesia mengalami surplus USD3,48 miliar pada Oktober 2023.
Baca SelengkapnyaSurplus perdagangan pada Juni 2024 ini diakibatkan nilai ekspor yang masih lebih tinggi daripada impor.
Baca SelengkapnyaNeraca Perdagangan Indonesia melanjutkan trend surplus selama 45 bulan atau hampir 4 tahun secara berturut-turut.
Baca SelengkapnyaNeraca perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 membukukan surplus sebesar USD 2,48 miliar.
Baca SelengkapnyaSurplus perdagangan pada April 2024 ini diakibatkan nilai ekspor yang masih lebih tinggi daripada impor.
Baca SelengkapnyaImpor non migas mencapai USD16,10 miliar ini juga mengalami kenaikan sebesar 4,08 persen.
Baca SelengkapnyaNeraca perdagangan Indonesia per Juli 2024 turun sebesar USD470 juta menjadi USD1,92 miliar dibanding bulan sebelumnya yang mencapai USD2,39 miliar.
Baca SelengkapnyaIndonesia baru saja mencatat surplus neraca dagang selama empat tahun berturut-turut.
Baca SelengkapnyaPudji menerangkan, surplus tersebut ditopang oleh komoditas non migas yaitu sebesar USD4,62 miliar
Baca SelengkapnyaSecara tahunan, nilai impor Juli 2024 mengalami peningkatan 11,07 persen.
Baca SelengkapnyaKinerja perdagangan Indonesia terus mencatatkan surplus hingga ke-47 kali berturut-turut sejak Mei 2020 lalu.
Baca Selengkapnya