Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wapres Panggil Kepala Bappenas Bahas Masalah Pembangunan dan Kesejahteraan Papua

Wapres Panggil Kepala Bappenas Bahas Masalah Pembangunan dan Kesejahteraan Papua Wapres Maruf Amin. ©Antara

Merdeka.com - Wakil Presiden, Ma'ruf Amin memanggil Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas Suharso Monoarfa, untuk melakukan koordinasi terkait dengan masalah pembangunan kesejahteraan Papua. Bappenas sendiri memang ditunjuk menjadi koordinator pelaksana terkait dengan pembangunan kesejahteraan di daerah tersebut.

"Tadi siang wakil presiden sengaja memanggil Menteri Bappenas (Suharso) untuk melakukan koordinasi terkait dengan masalah pembangunan kesejahteraan Papua. Sebelumnya sepekan yang lalu itu wakil presiden juga khusus memanggil Menteri Keuangan (Sri Mulyani) terkait dengan pendanaan pembangunan kesejahteraan," kata Juru Bicara Wakil Presiden, Masduki Baidlowi di Jakarta, Senin (21/6).

Masduki mengatakan, sedari awal Wakil Presiden, Ma'ruf Amin memang diminta oleh Presiden Joko Widodo untuk mengoordinasikan langkah-langkah bagaimana agar ada percepatan pembangunan kesejahteraan Papua. Namun karena beragam hal, termasuk adanya pandemi Covid-19 membuat koordinasi tersebut sulit terlaksana.

Di sisi lain, Wapres Ma'ruf juga masih banyak hal yang perlu dikoordinasikan terutama terkait pekerjaan-pekerjaan yang berhubungan dengan pendidikan, infrastruktur, pengentasan kemiskinan dan lain-lain. "Semua itu perlu dikoordinasikan penanganannya itu kan ada di berbagai lembaga dan kementerian," kata dia.

Oleh karena itu, sebagai bentuk komitmen pemerintah untuk mempercepat pembangunan kesejahteraan Papua Wapres Ma'ruf melakukan koordinasi dengan Bappenas sebagai koordinator pelaksana. Usai pertemuan ini, nantinya akan ditindaklanjuti melalui rapat terbatas di Istana Negara.

"Wakil presiden akan melangkah untuk mempersiapkan kapan akan ada rapat terbatas dengan presiden. Jadi ini semuanya dalam rangka bagaimana wakil presiden untuk segera melaporkan semua kesiapan ini kepada presiden dalam ratas," jelasnya.

Berencana ke Papua

Masduki melanjutkan, setelah dilakukan ratas Wapres Ma'ruf juga akan berencana untuk bertolak langsung ke Papua. Itu dilakukan untuk bersilaturahmi sekaligus melihat langsung kondisi pembangunan di daerah tersebut.

"Setelah itu ratas akan terlaksana tidak akan lama lagi mudah-mudahan pekan depan atau di awal Juli setelah itu Insya Allah Wakil Presiden akan berkunjung ke Papua untuk bgaimana segera bisa bersilaturahim dengan saudara-saudara di Papua dan segera bisa membangun mensejahterakan masyarakat Papua," tandasnya.

Sebelumnya, Wakil Presiden, Ma'ruf Amin, akan memanggil Menteri Keuangan, Sri Mulyani, untuk membicarakan pendanaan kesejahteraan dan pembangunan Papua tahun 2021. Wapres ingin mengonfirmasi kenapa pendanaan belum berjalan dengan baik.

"Karena sebagaimana kita ketahui Wakil Presiden itu bertanggung jawab berdasarkan perintah Keppres itu bertanggung jawab mengoordinasi pembangunan dan kesejahteraan Papua. Ini bulan Juni semua belum berjalan dengan baik, oleh karena itu Wapres ingin segera proses pembangunan segera berjalan," kata Juru Bicara Wakil Presiden, Masduki Baidlowi, di Jakarta, Kamis (17/6). (mdk/idr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemerintah Lakukan Pendekatan Kesejahteraan, Percepatan Pembangunan Papua Dimulai Tahun Ini
Pemerintah Lakukan Pendekatan Kesejahteraan, Percepatan Pembangunan Papua Dimulai Tahun Ini

Presiden Jokowi menggelar rapat terbatas terkait pembangunan Papua.

Baca Selengkapnya
Kurangi Konflik, Wapres Ma'ruf Amin Dorong Pembangunan di Papua Pegunungan Berbasis Kearifan Lokal
Kurangi Konflik, Wapres Ma'ruf Amin Dorong Pembangunan di Papua Pegunungan Berbasis Kearifan Lokal

Ma'ruf Amin menyatakan, pemerintah memahami tantangan yang dihadapi dalam membangun wilayah Papua Pegunungan.

Baca Selengkapnya
Wamendagri Dampingi Wapres Canangkan Program Strategis Nasional & Provinsi Papua Pegunungan
Wamendagri Dampingi Wapres Canangkan Program Strategis Nasional & Provinsi Papua Pegunungan

Pencanangan yang dilakukan oleh Wapres tersebut dapat memacu sinergi antara pemerintah pusat dan Pemprov Papua Pegunungan.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma’ruf Amin Luncurkan Rencana Induk Percepatan Pembangunan Papua
Wapres Ma’ruf Amin Luncurkan Rencana Induk Percepatan Pembangunan Papua

Pemerintah telah menyusun RIPPP Tahun 2022-2041 yang mengusung visi besar “Terwujudnya Papua Mandiri, Adil, dan Sejahtera”.

Baca Selengkapnya
Melihat Isi Kerja Sama Indonesia dan Papua Nugini
Melihat Isi Kerja Sama Indonesia dan Papua Nugini

Indonesia dan PNG telah sepakat menyusun peta jalan kerja sama pembangunan untuk 5 tahun mendatang.

Baca Selengkapnya
Bertemu Jokowi, Majelis Rakyat Papua Usulkan Pemekaran Wilayah Mimika
Bertemu Jokowi, Majelis Rakyat Papua Usulkan Pemekaran Wilayah Mimika

Agustinus menuturkan pemekaran wilayah tersebut sesuai dengan kebutuhan masyarakat Papua.

Baca Selengkapnya
PM James Marape Harap Kerja Sama Indonesia Papua Nugini Berlanjut di Pemerintahan Prabowo
PM James Marape Harap Kerja Sama Indonesia Papua Nugini Berlanjut di Pemerintahan Prabowo

Marape yakin kerja sama yang telah dilakukan olehnya dengan Jokowi bakal terus berlanjut di pemerintahan Prabowo nanti.

Baca Selengkapnya
Bertemu PM Papua Nugini, Jokowi Senang Ekonomi di Perbatasan Kembali Menggeliat
Bertemu PM Papua Nugini, Jokowi Senang Ekonomi di Perbatasan Kembali Menggeliat

Pertemuan bilateral Indonesia-Papua Nugini merupakan rangkaian Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN.

Baca Selengkapnya
Maruf Amin Minta Kementerian Lembaga Hingga Pemda Tak Persulit Masuknya Investasi
Maruf Amin Minta Kementerian Lembaga Hingga Pemda Tak Persulit Masuknya Investasi

Upaya perbaikan iklim investasi secara terus menerus mesti dilakukan agar pertumbuhan investasi dan perkonomian tidak terhenti.

Baca Selengkapnya
Temui Jokowi, Majelis Rakyat Papua Minta Istana Negara Dibangun di Papua
Temui Jokowi, Majelis Rakyat Papua Minta Istana Negara Dibangun di Papua

Enam ketua Majelis Rakyat Papua (MRP) menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta.

Baca Selengkapnya
Gibran: Papua Tidak Boleh Ditinggal, Harus Terus Dibangun
Gibran: Papua Tidak Boleh Ditinggal, Harus Terus Dibangun

Gibran mengatakan pembangunan Indonesia ke depannya tidak boleh lagi Jawa sentris.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kasad Agus Subiyanto Ungkap Arahan Jokowi untuk Prajurit TNI di Pemilu 2024
VIDEO: Kasad Agus Subiyanto Ungkap Arahan Jokowi untuk Prajurit TNI di Pemilu 2024

Agus mengatakan, perhatian presiden pada masalah Papua yang sudah 62 tahun tidak terselesaikan

Baca Selengkapnya