Profil
A. Bakri HM
A Bakri HM, SE atau yang dikenal dengan sebutan Bang Haji adalah anggota DPR RI asal Jambi periode 2009-2014. Di daerah asalnya, Bakri dikenal sebagai pengusaha yang sukses sekaligus politikus yang cukup vokal menyuarakan aspirasi masyarakat, khususnya dalam upaya memajukan infrastruktur di berbagai daerah di Indonesia. Minat Bakri terhadap dunia bisnis sudah tampak sejak dia masih duduk di bangku sekolah dasar mengikuti jejak sang ibu yang tidak lain merupakan seorang pedagang di Jambi. Aktivitas dan perhatiannya yang begitu besar dalam dunia bisnis telah berhasil mengantarkan dia menduduki jabatan bergengsi dalam organisasi bisnis nasional, yaitu menjadi Ketua Umum Kadin, Ketua Umum Hipmi dan Ketua Gapensi untuk wilayah Jambi.
Bakri dengan memiliki modal ekonomi cukup besar turut aktif dan terlibat langsung dalam berbagai kegiatan sosial. Impiannya untuk melihat daerah kelahirannya maju, tidak hanya dari sisi pembangunan infrastrukturnya tetapi juga selalu berupaya bagaimana sumber daya manusianya perlu ditingkatkan. Bakri yang juga pernah menjadi pengurus Koni dan Ketua PBSI Jambi ini kemudian mendirikan sebuah yayasan sosial yang bertujuan untuk ikut andil dalam pembangunan kualitas SDM, khususnya wilayah Jambi. Salah satu yayasan sosial yang dia bina adalah Yayasan Al-Arafah, salah satu yayasan pendidikan dan sosial di kotamadya Jambi yang aktif memberikan santunan dan bantuan kepada anak-anak yang kurang mampu untuk dibina dan diberikan pendidikan yang layak.
Untuk semakin memuluskan impiannya dalam memajukan kota kelahirannya, Bakri memutuskan untuk mulai masuk ke dunia politik. Bakri kemudian memilih bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN) wilayah Jambi. Karir politiknya dimulai ketika dia terpilih untuk menjabat sebagai bendahara DPW PAN Jambi dan kemudian terpilih menjadi salah satu unsur ketua di DPP PAN sebagai Ketua Bapilu PAN untuk wilayah Jambi-Bengkulu. Pada tahun 2009, Bakri semakin memantapkan langkahnya dalam dunia politik dengan mengikuti pemilihan calon legislatif.
Dalam pemilihan tersebut, Bakri berhasil memperoleh suara terbanyak walaupun mendapat nomor urut empat dalam daftar caleg PAN untuk DPR RI Dapil Jambi, dia ternyata mampu menjadi salah satu calon legislatif dengan perolehan suara terbanyak di antara tujuh wakil Jambi di DPR RI. Bakri saat ini tercatat sebagai Kapoksi V Fraksi PAN DPR RI yang menangani persoalan pembangunan dan infrastruktur sangat sesuai dengan latar belakang dia sebagai pengusaha jasa konstruksi di Jambi.
Dia mengaku senang bisa terjun ke dunia politik. Pria yang pernah menduduki jabatan sebagai ketua Indonesia-China Business Council (ICBC). Menurut dia politik itu asyik jika dapat memainkannya dengan baik. Sebaliknya, hanya akan menjadi beban jika tidak bisa melaksanakan tugas dengan baik. Kesuksesan karir dan politiknya tak lepas dari prinsip yang dia pegang selama ini. Prinsip tersebut yakni "Di dunia ini gak ada yang gak mungkin, asal kita ada kemauan dan berusaha dengan keras, niscaya Allah akan membukakan jalan untuk kita".
Riset dan Analisa: Fathimatuz Zahroh