Agnes Monica Buka Klinik untuk Vaksinasi Covid Gratis
Penyanyi Agnes Monica atau Agnez Mo turut ambil bagian untuk menanggulangi pandemi Covid yang terjadi di tanah air. Agnez Mo membuka klinik untuk vaksin secara gratis.
Penyanyi Agnes Monica atau Agnez Mo turut ambil bagian untuk menanggulangi pandemi Covid yang terjadi di tanah air. Agnez Mo membuka klinik untuk vaksin secara gratis.
Agnez Mo memperlihatkan klinik yang akan menjadi tempat vaksinasi. Pihaknya bekerjasama dengan Puskesmas Pademangan dengan dukungan kurang lebih 60 Nakes dan 120 relawan Non Nakes.
-
Siapa pacar Agnez Mo? Agnez Mo saat ini sedang dalam hubungan asmara dengan seorang model yang bernama Adam.
-
Apa yang dibagikan Agnez Mo? Agnez Mo mengunggah sebuah video yang berisi kompilasi foto-foto bersama Adam.
-
Apa yang dimasak Agnez Mo? Agnez Mo, diva musik yang selalu bikin karya ciamik, juga pandai masak. Masak sop Agnez Mo baru aja masak sop sayur sendiri di rumah.
-
Bagaimana Agnez Mo menunjukkan kemesraan dengan Adam? Dalam video tersebut, terdapat juga latar musik yang menggambarkan kebahagiaan Agnez yang telah menemukan seseorang yang begitu berarti dalam hidupnya.
-
Kenapa Adam Rosyadi protes masakan Agnez Mo? Diprotes pacar "Coba ini... isinya bawang semua! Aaargh! Ini tuh 80 persen bawang," ungkap Adam Rosyadi sambil mengaduk-aduk masakan Agnez Mo.
-
Bagaimana reaksi Agnez Mo saat diprotes Adam Rosyadi? Tertawa Agnez Mo tertawa melihat pacarnya heboh melihat sop daun bawang buatannya. Kocak!
Apa yang dilakukan Agnez Mo mendapat banyak apresiasi. Berikut ulasan selengkapnya.
Buka Klinik untuk Vaksin Secara Gratis
Menurut Agnez, program ini sudah berjalan cukup lama. Dia memperlihatkan klinik yang didirikan di sebuah lapangan terbuka. Di lokasi tersebut disediakan klinik untuk vaksinasi secara gratis. Agnez menyebut jika jika program tersebut merupakan kolaborasi antara swasta & pemerintah dalam mensukseskan program vaksinasi.
"I just want to give you a little tour of our clinic that we built so you can get your vaccine. AGP Ancol bekerja sama dengan Puskesmas Pademangan dan dukungan dari kurang lebih 60 Nakes dan 120 relawan Non Nakes. This program has been going on for a while but i just realized i havent had the chance to post it on my feed. Please get your vaccines (for free). So easy to find us, just look for the sign AG PEDULI. Klinik yang kami bangun ini punya fasilitas yang lengkap. Bukan cuma tempat untuk suntik vaksinnya, tp juga siap dengan ambulance, Ruang emergency, lab, dan lain2," tulis Agnez di instagram.
Untuk Penggemar
Menurut Agnez, vaksin gratis tersebut juga bisa dimanfaatkan untuk para penggemarnya. MEreka bisa vaksin di lokasi tersebut secara gratis.
"Oh and one more thing, FOR ALL AGNATION member, you can get your vaccines at our spot. Tapi hanya untuk yang terdaftar. So please email: officialagnation@gmail.com to get yourself registered," sambung Agnez.
Banyak Diapresiasi
Apa yang dilakukan Agnez mendapat banyak apresiasi dari netizen. Apa yang dilakukan Agnez bisa ditiru oleh para public fugure.
"Bisa x artis2 yg katanya sultan2 itu, ngikutin aksi dia ini jg... biar bermanfaat gitu, jd gak sibuk pamer2 doang," tulis @ermiez_shandy_gaol.
"Gilss...diem-diem malah buat KLINIKnya dong wkwwk...yg pada sombong pamer bagi bagi masker minggir dlu," tulis @tommyvln.
(mdk/end)