Hyelin EXID Malu Bicara Soal Kerontokan Rambut
Hyelin EXID Malu Bicara Soal Kerontokan Rambut
Liputan6.com, Gangnam - Menjadi superstar tak selamanya menyenangkan. Hal itulah yang dialami oleh Hyelin EXID. Tuntutan penampilan yang cantik dan sempurna tiap saat, membuat Hyelin EXID mengalami kerontokan rambut.
Meski sempat malu untuk mengakuinya, namun Hyelin EXID akhirnya menceritakan betapa menderitanya saat terpaksa kehilangan rambut.
-
Apa ciri khas lagu R&B dalam K-pop? Lagu “LIKE THAT” dari BABYMONSTER hampir menjadi contoh sempurna dari suara R&B dalam K-pop. Lagu B-side ini menampilkan vokal lembut yang menjadi ciri khas genre R&B, dengan backing track yang cukup minimalis.
-
Siapa yang disebut mirip dengan idol K-Pop? Cewek lahir 1994 ini semakin bikin heboh, loh! Dia mirip banget sama idol K-Pop, deh!
-
Apa yang membuat kecantikan idol K-Pop terus bersinar? Kecantikan yang Terus Bersinar Dengan berbagai kecantikan yang beragam, satu hal yang pasti adalah bahwa idola K-Pop terus menginspirasi jutaan penggemar di seluruh dunia.
-
Apa yang dimaksud dengan 'sasaeng' dalam budaya K-Pop? Istilah ini bermula dari 'sasaenghwal' yang artinya pribadi. Sasaeng Bertindak di Luar Batas Istilah sasaeng kemudian digunakan untuk menggambarkan penggemar obsesif yang suka menguntit, atau melakukan tindakan di luar batas kepada idolanya.
-
Siapa idol K-Pop yang dikenal memiliki suara tinggi tapi merdu dan sering dipuji penggemar? Vokalis utama Red Velvet ini memiliki daya tarik yang sangat kuat saat menyanyikan lagu dengan nada-nada tinggi dengan lengkingan yang merdu nan penuh emosi.
-
Bagaimana cara selebriti Korea ini menunjukkan kecerdasan mereka? Ahn Hee Yeon atau Hani EXID dikenal cerdas dengan memiliki IQ 145. Cha Eun Woo dijuluki Face Genius. Aktor dan anggota ASTRO itu memiliki IQ 142. Song Joong Ki juga tak kalah berprestasi. Dia dikabarkan memiliki IQ 140. Bintang utama Witch's Love, Yoon So Hee salah satu aktris cerdas kebanggaan Korea Selatan. Dia dikabarkan memiliki IQ 145. RM BTS dikenal sebagai ketua grup yang jenius. RM memiliki IQ sebesar 148. Kim Tae Hee memiliki IQ 148. Ok Taec Yeon bukan cuma sosok gagah dan akting yang keren. Aktor Vincenzo ini memiliki IQ 130.
"Aku malu membicarakan kerontokan rambutku untuk pertama kalinya. Sejujurnya ini adalah ekstensi rambut. Karena sifat pekerjaan sebagai idol, saya (harus) memutihkan, memotong, dan mengecat rambutku berkali-kali," katanya saat tampil di MBC Every1's "Video Star", Selasa (22/01/2019) waktu setempat.
"Tidak ada hari di mana kulit kepalaku tak menderita," tandasnya.
Â
Â
Alami Kerontokan Hebat
Lebih lanjut ia menuturkan, dirinya juga sempat mengalami kerontokan hebat saat rekan satu grupnya, Solji harus hiatus untuk menjalani perawatan karena hipertiroidisme.
"Tetapi penyebab terbesar adalah ketika Solji menjalani perawatan ketika dia sakit. Saya kira bebannya sangat besar bagi saya dan itulah pertama kalinya saya mengalami kerontokan," ujar Hyelin EXID yang sempat bertugas mengisi bagian Solji di panggung.
Â
Biaya Ekstra
Terkait masalah kerontokan yang dialami, Hyelin tak menampik bahwa dirinya harus mengeluarkan biaya ekstra untuk membuat rambutnya tetap utuh, "Aku menghabiskan uang (untuk perawatan rambut)," katanya.
Namun, masalah itu menjadi lebih mudah ia atasi saat rekannya, Solji kembali mengisi grup setelah hiatus selama dua tahun. "Syukurlah Solji kembali karena rambutku terisi lagi," akunya. (Fimela.com/ Lanny Kusumastuti)
(mdk/liputan6)