Kini Gugat Cerai Sarwendah, Ruben Onsu Dulu Ungkap Biaya Hidup Tiap Bulan Ratusan Juta
Ruben blak-blakan soal uang yang dia berikan untuk Sarwendah setiap bulannya. Nilainya bikin Irfan Hakim melongo
Ruben blak-blakan soal uang yang dia berikan untuk Sarwendah setiap bulannya. Nilainya bikin Irfan Hakim melongo
Kini Gugat Cerai Sarwendah, Ruben Onsu Dulu Ungkap Biaya Hidup Tiap Bulan Ratusan Juta
Nama Ruben Onsu sedang menjadi perhatian dalam beberapa waktu terakhir. hal ini setelah dirinya setelah cerai istrinya Sarwendah. Terbaru, Ruben Onsu diundang menjadi tamu di channel Youtube Irfan Hakim. Ruben blak-blakan soal uang yang dia berikan untuk Sarwendah setiap bulannya. Nilainya bikin Irfan Hakim melongo. Berikut ulasan selengkapnya.
Awalnya, Irfan Hakim menyinggung soal honor Ruben Onsu yang begitu besar. Namun santer kabar jika Ruben Onsu memberikan uang Rp40 juta setiap bulannya untuk Sarwendah.
"Honor lu udah tinggi banget katanya, ke istri katanya uang bulanannya 40 juta?" tanya Irfan Hakim.
- Usai Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Kembali Bekerja Keras Demi Biayai Anak-Anak
- Bikin Merinding Pesan Betrand Peto Untuk Bunda Sarwendah dan Ruben Onsu
- Gugat Cerai, Potret Ruben Onsu dan Sarwendah yang Dulu Sangat Harmonis & Disebut Pasangan Idaman
- Diisukan Sudah Gugat Cerai Ruben Onsu, Begini Klarifikasi Sarwendah
Ruben Onsu pun menjawab pertanyaan Irfan Hakim tersebut. Dia membuka handphonenya dan memperlihatkan bukti transferan kepada Sarwendah. Nilainya fantastis dan ternyata jauh dari yang disebutkan oleh Irfan Hakim.
"Kalau ini gua lebihin 10 karena ada beberapa yang dia bayar sendiri," ucap Ruben.
"Mampus, 210.980.127," ucap Irfan Hakim melongo.
Menurut Ruben nominal tersebut di luar biaya sekolah dan lain-lain.
"Di luar," jawab Ruben.
"Ini enggak hoaks, ini beneran. Oh My God," ucap Irfan Hakim.
Ruben mengungkapkan jika nominal 210 juta yang ditransfer setiap bulannya kepada Sarwendah tidak termasuk biaya listrik. Menurut Ruben, setiap bulannya biaya listrik di rumahnya rata-rata mencapai Rp50 juta.
"Jadi itu di luar listrik. Listrik 55 juta sebulan, kalau ada pesta 60 juta tapi pernah lebih murah. Rp30 juta gua pernah tapi gua kasihan gitu anak gue matiin AC. Kasihan gitu gua ngelihatnya. Gua engga mau kayak gitu lagi," ucap Ruben Onsu.
Adapun untuk biaya sekolah diakui Ruben nilainya juga cukup besar. Ruben buka-bukaan soal biaya sekolah anaknya yang mencapai ratusan juta.
"Sekolah lumayan, Thalia ya lumayan deh A. Tus tus tus (ratusan juta) hitungannya," ucap Ruben Onsu.
"Sebulan?" tanya Irfan Hakim.
"Engga-engga, kan ada uang pangkal. Kalau sebulan beda kalau dia gue lupa 65 atau berapa. SD satu anak. Belum Onyo. Bentar lagi Thania udah minta sekolah di tempat yang seru deh pokoknya," ucapnya.