Liburan Romantis Maia Estianty dan Irwan Mussry di Italia, Semakin Tua Makin Bahagia
Maia Estianty dan Irwan Mussry sedang menikmati liburan romantis di Italia. Kali ini, mereka hanya liburan berdua saja.
Pasangan artis dan pengusaha, Maia Estianty dan Irwan Mussry tengah asyik menikmati liburan di Italia. Mereka memang dikenal sebagai pasangan yang hobi liburan ke luar negeri.
Sederet tempat dengan pemandangan ciamik dikunjungi pasangan ini. Di momen liburannya kali ini, Maia tak mengajak buah hati mereka. Soalnya, ia akan menikmati liburan romantis hanya bersama suami tercinta.
- Momen Tak Terduga, Suasana Romantis Maia Estianty dan Irwan Mussry Hilang saat Diusir
- Ayah dan Ibu Maia Estianty Terlihat Romantis Saling Cium Sebelum Berpisah, Cletukan El Rumi Jadi Sorotan
- 10 Momen Maia Estianty dan Irwan Mussry Touring di Italia Naik Ferrari, Dibuat Kagum dengan Pesona Pedesaan yang Tertata Rapi
- Potret Maia Estianty & Irwan Mussry Liburan di Italia, Kunjungi Destinasi Indah & Selalu Mesra Bak Pengantin Baru
Momen liburan Maia dan Irwan terasa bak pengantin baru. Mereka tak sungkan menunjukan kemesraan hingga kekocakan tingkah lakunya masing-masing. Banyak sekali yang gemas melihat mereka.
Quality Time
Melalui akun instagram pribadinya, Irwan membagikan beberapa potret bersama Maia selama liburan. Mengiringi unggahannya, Irwan menulis pesan manis yang membuat penggemar baper.
Kata Irwan, ia sedang menikmati waktu yang berkualitas dengan istri. Soalnya, selama ini mereka dikenal sebagai pasangan yang sama-sama sibuk lantaran miliki bisnis sendiri.
"Spending quality time doing the things I love, in a magical place with my lovely wife @maiaestiantyreal - the view in Malcesine, Lake Garda, Italy is beyond wonder," ungkap Irwan di instagramnya.
Didoakan Bahagia
Unggahan Irwan disukai oleh banyak pengikutnya di instagram. Kolom komentar ramai dengan netizen yang mendoakan agar pasangan ini selalu bahagia dan langgeng terus.
"Bahagia selalu Bunda dan Daddy ♥️♥️," kata @def_dewi.
"Bahagia selalu sampai.until jannah...❤️❤️❤️," kata @wiwik_handayani69.
"Both of you are my role model 😍😍😍 #semakintuasemakinbahagia❤❤," kata @madame_airien.
"Masyallah Bunda sama daddy ngalahin anak muda aja ya 🔥😍," kata @eonniyil.
"Bunda bun @maiaestiantyreal bahagia selalu ya bunda 😍😍," kata @urbanartind.