Potret Inul Daratista Ramai Dihujat saat Hadiri Pengajian Gus Iqdam di Blitar, Ini Penyebabnya
Kehadiran Inul Daratista di acara pengajian yang diadakan oleh Gus Iqdam di Blitar menuai sorotan tajam dari publik.
Kehadiran Inul Daratista di acara pengajian yang diadakan oleh Gus Iqdam di Blitar menuai sorotan tajam dari publik. Inul menuai banyak sekali kritik. Kenapa ya? Simak ulasannya berikut ini.
Potret Inul Daratista Ramai Dihujat saat Hadiri Pengajian Gus Iqdam di Blitar, Ini Penyebabnya
Gus Iqdam sendiri merupakan seorang tokoh yang telah mencapai popularitas yang luar biasa.
Bukan hanya masyarakat umum, bahkan selebriti sekalipun terpantau hadir dalam pengajiannya.
Mulai dari Happy Asmara hingga Soimah, mereka tidak ingin melewatkan kesempatan untuk menghadiri acara yang dipimpin oleh Gus Iqdam.
- Potret Syifa Hadju saat Hadir di Acara Ultah Al Ghazali ke-27, Mesra Banget Bareng El Rumi Hingga Didoakan Netizen 'Otw Pelaminan'
- Dirayakan Besar-Besaran 3 Hari 3 Malam di Pasuruan, Ini Potret Ultah Anak Inul Daratists
- Hadiri Pengajian Gus Iqdam di Blitar - Jawa Timur, Ini 7 Potret Inul Daratista Ramai Dihujat Gara-Gara Cara Duduknya
- 8 Potret Bukber Seru di Rumah Mewah Iis Dahlia dengan Kehadiran Inul Daratista dan Vega Darwanti
Inul Daratista juga turut serta dalam perjalanan kali ini. Ia bahkan rela melakukan perjalanan jauh dari Jakarta ke Blitar, Jawa Timur. Saat berada di pesawat, Inul terlihat begitu santai dengan kacamata hitam yang ia kenakan.
Ketika tiba di Markas Sabilu Taubah, Inul dengan ramah diundang untuk duduk di atas panggung bersama Gus Iqdam. Penampilannya begitu menawan dengan menggunakan kerudung putih yang mempercantik dirinya.
Selain hadir, Inul juga diminta untuk menyanyi. Ia dengan senang hati menuruti permintaan Gus Iqdam dengan menyanyikan lagu Rungkat sebelum pengajian dimulai.
Perhatian selanjutnya tertuju pada gaya duduk yang unik dari Inul. Ia dengan berani melontarkan kakinya ke depan. Aksi tersebut mendapatkan banyak kritik dan dianggap kurang sopan oleh para netizen.
Tak mau hanya diam begitu saja, Inul segera merespons melalui cerita di Instagram. Ia dengan jujur mengakui bahwa ia mengangkat kakinya karena merasa kesemutan.
Pengajian Gus Iqdam memang terkenal dengan kepanjangan durasinya. Inul pun harus bertahan duduk selama berjam-jam hingga kakinya kesemutan.
Selain itu, Inul juga merasakan rasa pegal yang menyiksa. Pinggangnya sudah tidak mampu lagi untuk duduk dengan posisi menyamping. Inul juga menceritakan bahwa ia kehujanan sehingga ia melepas kaos kaki agar tidak kedinginan.
Sementara itu, Inul merupakan pedangdut yang miliki nama asli Ainur Rokhimah.
Wanita yang kini berusia 45 tahun itu bukan hanya dikenal sebagai penyanyi namun juga pengusaha sukses.
Inul menjalani bisnis karaoke yang miliki banyak cabang tersebar di seluruh Indonesia.