Potret Rumah Sederhana Aktor Senior Alan Nuary, di Dalamnya Banyak Buku Bacaan
Aktor senior Alan Nuary menetap di rumah sederhana namun nyaman.
Masih ingat dengan Alan Nuary? Aktor senior itu kini memang sudah tak eksis lagi di televisi. Ia dikenal publik karena rajin muncul di berbagai film sukses pada era 1970-an akhir hingga awal 2000-an.
Beberapa waktu lalu, Indra Herlambang berkunjung ke rumah artis yang lahir di Makassar, 2 Januari 1955 silam itu. Di sana, ia diajak berkeliling melihat rumahnya yang sederhana.
- Ingat Alan Nuary Mantan Kekasih Suzanna di Film Berjudul Ratu Ilmu Hitam, Begini Kabarnya di Usia Jelang Kepala 7
- Potret Rumah Gubuk Berdinding Bambu Berlantai Tanah Milik Pria Beristri Dua, Tempat Tidurnya Bikin Salfok
- Potret Rumah Mewah Puput Novel, di Dalamnya Banyak Barang-barang Antik ada Hp Jadul
- Ingat Alan Nuari Aktor Top Era 1970an? Begini Potretnya saat ini
Momen tersebut ada dalam video di saluran YouTube Insertlive dengan judul 'Kabar Terbaru Aktor Legend Alan Nuary yang Kerap Jadi Kekasih Suzanna' yang tayang 30 September 2024 lalu.
Sederhana Namun Nyaman
Indra berkunjung ke rumah aktor yang debut di dunia film dengan bermain 'Pengemis dan Tukang Becak' di tahun 1978. Rumahnya sederhana bernuansa putih namun sangat nyaman.
Di sana, Alan menetap bersama sang kakak. Di usianya yang hampir 70 tahun, ia terlihat tetap ganteng meski kondisi kesehatannya terus menurun.
Alan diketahui mengidap sakit sejak lama. Meski begitu, ia tak secara blak-blakan mengungkap sakit yang dideritanya. Hal tersebut pula yang membuat Alan memutuskan hengkang dari dunia entertainment.
Koleksi Banyak Buku
Ada salah satu sudut yang mencuri perhatian di rumah Alan, yakni banyaknya koleksi buku yang tertata dengan apik. Alan rupanya suka mengisi hari-harinya dengan membaca buku.
Bukan hanya koleksi banyak buku, rumahnya juga begitu estetik. Ada banyak karya seni yang terpajang di dinding dan juga ditata pada beberapa sudut ruangan sehingga menambah kesan estetik.
Dalam kesempatan yang sama, aktor berusia 69 tahun itu bercerita tentang kegiatannya sehari-hari. Di mana ia lebih banyak menghabiskan waktu di rumah.