CEK FAKTA: Hoaks Suami Perawat RS Royal Surabaya Juga Meninggal Dunia
Informasi suami perawat Ari juga meninggal dunia karena positif corona tidak benar. Faktanya yang bersangkutan ikut memakamkan istrinya di TPA Keputih.
Perawat Rumah Sakit Royal Surabaya Ari Puspita Sari positif virus corona Covid-19 meninggal dunia bersama bayi yang dikandungnya. Setelah iti beredar kabar di jejaring pesan WhatsApp jika suami Ari Puspita juga terjangkit virus corona dan meninggal dunia.
Pesan tersebut berisi, jika suami perawat Ari meninggal dunia di RSAL dr Ramelan karena delirium atau gangguan mental serius dan masuk ruang ICU dan hasil swab dinyatakan positif Corona.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Kenapa bentuk kapsid virus berbeda-beda? Bentuk kapsid sangat bergantung pada jenis virusnya. Kapsid virus bisa berbentuk bulat, polihedral, heliks, atau bentuk lain yang lebih kompleks. Kapsid tersusun atas banyak kapsomer atau sub-unit protein.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
Turnbackhoax
Penelusuran
Cek Fakta merdeka.com menelusuri suami perawat Ari yang juga meninggal dunia. Faktanya, dalam artikel Detik.com berjudul "Viral Suami Perawat RS Royal Surabaya Menyusul Meninggal Ternyata Hoaks" saat dikonfirmasi, RSAL dr Ramelan dengan tegas menyatakan itu hoaks. Artinya, kabar yang tersebar melalui WhatsApp itu tidak benar adanya.
"Enggak meninggal, hoaks," kata Humas RSAL dr Ramelan, drg Aldiah kepada detikcom, Senin (18/5/2020).
Aldiah menjelaskan, yang bersangkutan ikut memakamkan istrinya di TPA Keputih. "Tadi itu pukul 13.30 WIB itu masih mendampingi waktu jenazah dibawa ke TPA Keputih," imbuhnya.
Ia juga menegaskan, suami perawat itu bukan pasien RSAL. Ia juga tidak dapat memastikan apakah suami perawat itu terpapar Corona atau tidak.
"Bukan pasien RSAL. Itu kan statusnya ODP, baru kalau ada gejala PDP," sambungnya.
"Saya nggak tahu dirawat di mana atau isolasi mandiri saya nggak tahu," pungkasnya.
Kemudian artikel Kumparan berjudul "Viral Suami Perawat RS Royal Surabaya Juga Meninggal karena Corona, Ini Faktanya".
Rumah Sakit Royal Surabaya membantah informasi yang beredar bahwa suami dari perawat positif COVID-19 yang meninggal dunia, Ari Puspita Sari, juga terjangkit corona dan ikut meninggal dunia.
Juru bicara penanganan COVID-19 RS Royal dr Dewa Nyoman Sutanaya menyatakan kabar yang beredar di media sosial itu tidak benar. Pihaknya, sudah bertemu dengan suami mendiang dan sempat berbicara di RSAL dr Ramelan Surabaya, rumah sakit rujukan mediang perawat tersebut dirawat.
"Oh enggak, informasinya enggak benar," jelas Dewa saat dihubungi, Senin (18/5).
"Kami juga dapat (kabar itu). Sejauh yang kami tahu dan konfirmasi suaminya masih ada dan masih ngobrol-ngobrol kok tadi di RS AL dengan salah satu staf kami," beber Dewa.
Kesimpulan
Informasi suami perawat Ari juga meninggal dunia karena positif corona tidak benar. Faktanya yang bersangkutan ikut memakamkan istrinya di TPA Keputih.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa di pertanggungjawabkan kebenarannya.
(mdk/noe)