'Mereka punya iPhone, yang lain punya Samsung, kita pakai Venus Vestel'
Turki kini tengah menghadapi krisis ekonomi terburuk sejak 2001. Mata uang lira kembali terpuruk ke titik terendah dibanding dolar dua hari lalu.
Ada pemandangan yang tidak biasa di pusat perbelanjaan Zorlu Center, Istanbul Turki kemarin. Antrean sejumlah turis asal Asia dan Arab terlihat mengular di depan toko penjual barang bermerek seperti Louis Vuitton, Chanel, dan Prada. Mereka menunggu toko-toko itu buka.
"Turki sekarang menjadi tempat paling murah di dunia untuk belanja," ujar seorang calon pembeli berusia 22 tahun.
-
Apa yang diprotes bocah Turki itu? Dengan nada tinggi, bocah itu memprotes alasan penjual toko menjual produk Israel.
-
Siapa yang diprotes bocah Turki itu? Bocil Turki Marah-Marah ke Pemilik Toko karena Jual Produk Israel, Gebrak Meja Minta Hentikan Penjualan Bocah itu kesal karena pemilik toko memberikannya keripik buatan Israel tanpa sepengetahuannya.
-
Apa yang dilakukan Presiden Erdogan saat wisuda anggota Polri? Dalam video yang diunggah akun Instagram @polisi_indonesia, terlihat Erdogan menjabat tangan Briptu Tiara. Terlihat juga beberapa Erdogan mengucapkan sesuatan dan dijawab oleh Tiara.
-
Apa yang ditemukan dalam penggalian di Turki? Sekelompok arkeolog Turki menemukan tengkorak yang diperkirakan berusia 6.000 tahun di salah satu dari sembilan makam selama penggalian di distrik Afsin, Kahramanmaras, Turki.
-
Bagaimana bocah Turki itu protes? Dengan nada tinggi, bocah itu memprotes alasan penjual toko menjual produk Israel. Bocah itu sampai menggeberak meja di hadapan pemilik toko. Lantas ia pun meminta pemilik toko untuk tidak menjual barang tersebut.
-
Mengapa penemuan di gua Turki menarik perhatian pemerintah? Selain itu, pemerintah juga mengharapkan informasi lebih lanjut dapat diperoleh dari penelitian rinci para arkeolog yang bekerja di gua tersebut dan lokasi terdekat yang dianggap sebagai pemukiman kuno.
Akibat jatuhnya mata uang lira sejak pekan lalu, kini hampir semua barang di Turki lebih murah 25 persen ketimbang di Amerika Serikat.
"Sekarang semua makin murah," kata turis asal Arab Saudi Nasir al Nabir di depan sebuah toko, seperti dilansir laman Channel News Asia, Selasa (14/8). "Ini semacam obral diskon 30 persen."
turis antre di gerai luis vuitton turki ©JEAN-PIERRE MULLER/AFP
Turki kini tengah menghadapi krisis ekonomi terburuk sejak 2001. Mata uang lira kembali terpuruk ke titik terendah dibanding dolar dua hari lalu.
Jatuhnya nilai mata uang lira yang sudah berlangsung selama beberapa pekan diperparah ketika Presiden AS Donald Trump Jumat lalu mengumumkan lewat Twitter tarif impor baja dan alumunium dari Turki dilipatgandakan.
Dua hari lalu Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengecam keputusan soal tarif impor Trump itu dengan mengatakan tindakan itu seperti 'menembakkan peluru ke kaki teman sendiri'. Dia menuding Trump sebagai orang yang menikam dari belakang.
Erdogan kemarin mengumumkan negaranya akan memboikot produk elektronik buatan Amerika Serikat. Menurut dia, Turki perlu mempertahankan sikap tegasnya terhadap AS, terlebih lagi di tengah kondisi mata uang lira yang terus merosot nilai tukarnya terhadap dolar.
"Ada serangan ekonomi terhadap Turki. Sebelumnya hal semacam itu terjadi secara diam-diam tapi kini terang-terangan. Kita bisa melakukan dua hal, secara ekonomi dan politik. Dari sisi ekonomi, kita akan mengambil tindakan, Kementerian Keuangan kita bekerja siang malam. Selain itu kita akan memboikot barang-barang elektronik dari AS. Mereka boleh punya iPhone, tapi selain itu juga ada masih ada Samsung. Kita punya merek lokal Venus Vestel, kita akan pakai itu," kata dia, seperti dilansir laman Sputnik News, Selasa (14/8).
Tak hanya itu maskapai dan perusahaan telekomunikasi Turki juga menunda beriklan di media AS.
Erdogan selama ini mengklaim ekonomi bertumbuh berkat kebijakannya. Dia juga berkeras menahan suku bunga tetap rendah yang kemudian menyebabkan perekonomian 'terlampau panas' karena kapasitas produksi tidak sanggup memenuhi permintaan. Belum lagi ditambah korupsi di proyek-proyek.
Dikuti pdari laman the Independent, Selasa (14/8), Presiden Turki itu juga mengabaikan dan menjegal para ahli di bidangnya yang memperingatkan kondisi Turki. Dua anggota kabinet yang dipandang mampu mengatasi masalah ekonomi yakni Wakil Perdana Menteri Mehmet Simsek dan mantan Menteri Keuangan Naci Agbal disingkirkan Erdogan.
Bulan lalu sang presiden menunjuk menantunya menjadi menteri keuangan. Lira langsung jatuh ketika Erdogan menunjuk Berat Albayrak yang menikahi putrinya pada 2004. Menteri baru itu menyebut jatuhnya Lira dan lesunya ekonomi didalangi oleh 'pihak luar negeri' yang ingin menggulingkan pemerintahan.
Tahun ini nilai mata uang lira sudah jatuh 40 persen.
"Kami membeli pakaian, riasan. Kami membeli barang-barang bermerek. Harganya sangat murah", ujar Fatima Ali, turis wanita asal Kuwait di depan gerai Luis Vuitton yang datang bersama kedua putrinya.
Baca juga:
Ekonom: Krisis Turki sebenarnya tidak membahayakan ekonomi dunia
4 Strategi Indonesia hadapi krisis keuangan Turki
Paska krisis Turki, pemerintah diminta lebih hati-hati dalam redenominasi Rupiah
Kepanikan Erdogan saat lira jatuh
Lira jatuh, turis penuhi toko barang mewah di Istanbul
Erdogan: Turki akan boikot produk elektronik AS