Pusing dan Sakit Dada, Netanyahu Dilarikan ke Rumah Sakit
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu kemarin dilarikan ke rumah sakit karena mengeluh sakit dada.
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu kemarin dilarikan ke rumah sakit karena mengeluh sakit dada.
Pusing dan Sakit Dada, Netanyahu Dilarikan ke Rumah Sakit
Kantor perdana menteri Israel mengatakan, Netanyahu, 73 tahun, dibawa ke rumah sakit setelah mengalami dehidrasi lantaran Israel diterpa gelombang panas.
Hasil pemeriksaan awal Netanyahu dikabarkan "normal" dan dia dalam kondisi baik, kata kantor perdana menteri, seperti dilansir CNN, Ahad (16/7). Netanyahu dirawat di Rumah Sakit Sheba di Ramat Gan, pinggiran Tel Aviv.
- Perang Lawan Hamas Tak Kunjung Usai, Israel Alami Tren Ditinggalkan Warga Sendiri
- Segini Gaji Benjamin Netanyahu, Perdana Menteri Israel yang Dikenal Kejam
- Netanyahu Gelar Rapat Kabinet Darurat, Bersumpah Musnahkan Hamas
- FOTO: PM Israel Masuk Rumah Sakit, Gelombang Puluhan Ribu Warga Menentang Benjamin Netanyahu Semakin Menggila
Pernyataan yang diterima CNN menyebut Netanyahu mengeluh "pusing ringan" sebelum dibawa ke rumah sakit. "Atas rekomendasi dokter, perdana menteri melanjutkan pemeriksaan rutin tambahan." Kantor perdana menteri mengatakan Netanyahu akan dirawat inap semalam untuk pemeriksaan.
Netanyahu kemudian merilis pernyataan video yang mengatakan dia dehidrasi dan menyarankan orang untuk minum banyak air.
"Kemarin saya bersama istri ada di Laut Galilee, di tengah terik matahari, tanpa pakai topi, tanpa minum. Itu tidak baik," ujar Netanyahu. "Jadi, pertama saya ingin berterima kasih atas perhatian Anda semua dan juga tim dokter yang hebat di Sheba ini yang memeriksa saya.
"Terima kasih Tuhan, saya merasa cukup sehat, tapi saya ada satu permintaan: kita akan melalui gelombang panas, jadi saya meminta, kurangi berada di luar dan minum air lebih banyak, semoga pekan ini cukup baik untuk Anda sekalian."
Suhu udara di Israel belakangan mencapai 30 derajat Celcius dan akan terus naik selama beberapa pekan ke depan, kata Badan Meterologi Israel.
Israel saat ini tidak memiliki jabatan perdana menteri sementara. Artinya jika Netanyahu tidak mampu bertugas maka kabinet harus memilih perdana menteri sementara. Menteri Kehakiman Yariv Lenin saat ini wakil perdana menteri, tapi menurut undang-undang dasar Israel, perdana menteri sementara adalah jabatan terpisah, artinya Levin tidak secara otomatis mengambil alih jika Netanyahu tidak mampu lagi bertugas. Saat ini tidak ada indikasi Netanyahu tidak mampu.Kantor perdana menteri mengatakan, rapat kabinet yang akan digelar MInggu ditunda sampai Senin besok. Netanyahu saat ini adalah pemimpin partai tengah-kanan Partai Likud dan mendominasi panggung politik selama hampir tiga dasawarsa.
Pada Juni 2021 Netanyahu harus lengser pertama kalinya selama 12 tahun menjabat setelah rivalnya Naftali Bennet meraih kemenangan di parlemen untuk membentuk pemerintahan.