Sempat dilarang, kini pejabat China kembali boleh main golf
Seperti di Indonesia, golf di China kerap dimanfaatkan para pejabat untuk tawar-menawar kepentingan berujung korupsi.
Pada Oktober tahun lalu, Partai Komunis China mengeluarkan kebijakan untuk menjauhi gaya hidup mewah. Seperti makan di restoran mahal, pergi ke pusat hiburan, serta bermain golf. Mereka yang masih melakukan hal itu akan menyalahi aturan dan menerima sanksi berat. Baru-baru ini, akhirnya salah satu poin kebijakan mereka yaitu bermain golf telah 'dihalalkan' kembali.
"Partai Komunis telah mengubah hati dan memutuskan tentang bermain golf bukan merupakan kesalahan asal mereka membayar sendiri dengan uang pribadi," kata Pusat Komisi untuk Inspeksi Disiplin China kepada koran setempat, seperti diberitakan laman Independent, Kamis (14/4).
Dalam sebuah artikel di media massa China disebutkan bermain golf bisa dimanfaatkan untuk tawar-menawar kepentingan yang berujung pada korupsi.
Dalam sejarahnya, China memiliki catatan buruk dengan golf. Pemimpin Partai Komunis, Mao, pernah menyatakan golf adalah olahraga 'borjuis' dan melarang olahraga ini di tahun 1949.
Meskipun pelarangan terhadap golf dicabut pada tahun 80an, pembentukan pusat pelatihan golf masih dilarang di tahun 2004. Diketahui peminat golf di Negara Tirai Bambu sendiri mencapai ratusan hingga ribuan, bahkan jutaan. Walau tidak ada pegolf pria China dalam ranking resmi top 50 dunia, ShanShan Feng saat ini bertengger di urutan ke 11 sebagai pegolf wanita dunia asal China.
Baca juga:
Hakim China tolak pernikahan pasangan gay dalam sidang bersejarah
Pemerintah China menyensor artikel Panama Papers dari Internet
Begini kepolisian China simpan motor-motor hasil sitaan
Aksi staf hotel seksi China dilatih seni beladiri ala SWAT
Empat hukuman ngeri bagi karyawan tak capai target
-
Kenapa cecak diekspor ke China? China adalah importir besar cecak, tokek, dan spesies kadal yang diyakini berkhasiat meringankan berbagai penyakit.
-
Siapa yang dituduh melakukan korupsi? Jaksa Penuntut Umum (JPU) blak-blakan. Mengantongi bukti perselingkuhan mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).
-
Bagaimana Karen Agustiawan melakukan korupsi? Firli menyebut, Karen kemudian mengeluarkan kebijakan untuk menjalin kerjasama dengan beberapa produsen dan supplier LNG yang ada di luar negeri di antaranya perusahaan Corpus Christi Liquefaction (CCL) LLC Amerika Serikat. Selain itu, pelaporan untuk menjadi bahasan di lingkup Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), dalam hal ini Pemerintah tidak dilakukan sama sekali sehingga tindakan Karen tidak mendapatkan restu dan persetujuan dari pemerintah saat itu.
-
Apa dampak yang ditimbulkan oleh korupsi terhadap negara? “Komisi III sangat mengapresiasi metode penghitungan kerugian seperti yang dilakukan Kejagung. Memang harus begini sebetulnya, karena korupsi itu tindakan yang menimbulkan kerugian berantai. Nah jadi lembaga penegak hukum lainnya bisa juga menerapkan cara yang seperti ini, biar makin kapok dan takut semua pelaku korupsi. Pengembalian kerugian negaranya pun juga jadi bisa lebih maksimal,” ujar Sahroni, Kamis (18/4).
-
Siapa yang dibunuh karena memberitakan korupsi? Herliyanto adalah seorang wartawan lepas di Tabloid Delta Pos Sidoarjo. Dia ditemukan tewas pada 29 April 2006 di hutan jati Desa Taroka, Probolinggo, Jawa Timur. Herliyanto diduga dibunuh usai meliput dan memberitakan kasus korupsi anggaran pembangunan di Desa Tulupari, Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo.
-
Siapa yang ditangkap karena kasus korupsi timah? Nama Harvey masuk dalam daftar 16 tersangka kasus korupsi timah yang membuat rugi negara sebesar Rp271 Triliun. Kejaksaan Agung (Kejagung) menahan suami Sandra Dewi, Harvey Moeis usia menjadi tersangka kasus korupsi dalam tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk tahun 2015-2022.