Tak mau istri terlihat gemuk, pria China rela pakai gaun pengantin
Pasangan pengantin di China bertukar baju. Mempelai pria menggunakan gaun putih panjang, dan sang mempelai wanita pakai setelan tuksedo. Hal ini mereka lakukan karena mempelai pria tidak ingin kekasihnya terlihat gendut.
Para tamu undangan pernikahan di Nanchong, Provinsi Sichuan, China dikejutkan kemunculan mempelai dengan kostum tidak biasa. Sang mempelai wanita mengenakan setelan tuksedo, sementara pasangannya mengenakan gaun pengantin panjang putih.
Menurut sang mempelai pria, Wu Shai, ide bertukar kostum itu berasal dari kekasihnya. Sebab, pasangannya itu merasa tidak siap mengenakan gaun pengantin.
-
Apa yang terjadi dengan pernikahan di Indonesia? Dalam sepuluh tahun terakhir, Indonesia telah menyaksikan penurunan tajam dalam jumlah pernikahan.
-
Kapan Diah Permatasari dan suaminya menikah? Mereka mengucapkan janji suci pada tanggal 5 April 1997. Kini, mereka telah menikah selama 24 tahun dan diberkati dengan kedua anak mereka.
-
Bagaimana pernikahan tersebut dilakukan? Pernikahan tersebut selayaknya yang terungkap dalam video singkat unggahan akun Instagram @undercover.id beberapa waktu lalu. Video berdurasi pendek itu menampilkan momen sakral saat kedua mempelai tengah menjalani proses akad nikah. Diketahui, pernikahan tersebut berhasil digelar melalui jalur pendekatan taaruf dari kedua belah pihak.
-
Di mana pernikahan ini dilangsungkan? Dalam acara sakral yang digelar di Desa Long Beluah, Kecamatan Tanjung Palas Barat, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara itu terlihat pengantin pria bernama Mirza Robert MN Pitt mendatangi rumah mempelai perempuan didampingi sang ibu.
-
Kenapa Dewi Perssik merantau ke Jakarta? Ia memulai kariernya dari nol setelah mengambil keputusan untuk merantau ke Jakarta demi mewujudkan impiannya sebagai penyanyi.
-
Kenapa ucapan pernikahan penting? Tak sekedar mengikat janji suci, kedua pasangan juga akan berbagi kebahagiaan dengan keluarga dan orang terdekat mereka.
"Kami bertemu 2011. Saat itu, Ou Qian masih kurus dengan berat badan 40 kilogram. Tetapi, beberapa tahun belakangan, berat badannya bertambah terus," kata Wu, seperti dilansir dari laman Shanghaiist, Jumat (16/12).
Khawatir akan terlihat jelek dengan gaun pengantin, Ou pun memaksa pasangannya untuk mengenakan gaun pengantinnya. Namun, Wu sama sekali tidak keberatan. Wu merasa pengorbanannya ini dilakukan untuk membahagiakan pengantinnya.
"Terkadang kau harus menempatkan dirimu di posisinya. Itulah kunci kebahagiaan pernikahan," ujar Wu.
Beberapa netizen yang melihat foto pernikahan ini yakin Wu akan menjadi suami yang hebat.
Baca juga:
Pasangan unik ini jadikan beruang sebagai tamu pernikahan
Percaya reinkarnasi, orangtua di Thailand nikahkan anak kembarnya
Bukan tukar cincin, pasangan China bertukar ular piton saat menikah
Menikah tiga kali, perempuan 130 tahun ini punya 450 cucu
Selang 4 jam nyatakan cinta, pria ini langsung ajak pacarnya menikah
Tak pandang usia, pemuda 17 tahun ini nikahi nenek 71 tahun