WHO pastikan virus Zika jadi wabah, wajib diwaspadai seluruh dunia
Virus ini mengancam ibu hamil karena bisa picu kerusakan otak bayi. Melalui nyamuk telah menyebar ke 22 negara
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), mengingatkan otoritas medis setiap negara mengawasi kemungkinan penyebaran virus zika. Virus yang diduga bisa memicu kerusakan otak dan cacat fisik bayi ini telah menyebar di Amerika Selatan, terutama Brasil. Berikutnya, Amerika Serikat dan Meksiko diduga segera terpapar.
BBC News melaporkan, Selasa (26/1), WHO menyatakan warga asing bepergian ke negara-negara telah terpapar virus Zika sebaiknya melakukan konsultasi kesehatan. Zika kini menular ke lebih dari satu juta orang, dan kasus-kasusnya muncul di 20 wilayah Amerika Latin dan Kepulauan Samudera Pasifik, seperti Kolombia, El Salvador, Haiti, Honduras, Meksiko, Venezuela, dan Puerto Rico.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kenapa Pantai Widodaren viral? Keberadaannya belum banyak yang tahu. Namun belakangan ini, pantai ini viral karena keindahannya.
-
Bagaimana cara kerja virus? Cara kerja virus adalah sebagai berikut:Virus masuk ke dalam tubuh inang melalui berbagai cara, seperti udara, darah, cairan tubuh, atau kontak langsung dengan benda yang terkontaminasi virus.Virus mencari sel inang yang cocok untuk menginfeksi. Sel inang adalah sel yang memiliki reseptor yang sesuai dengan protein permukaan virus. Virus melekat pada reseptor sel inang dan memasukkan materi genetiknya (DNA atau RNA) ke dalam sel inang. Materi genetik virus dapat berbentuk untai tunggal atau ganda, linear atau sirkuler.Materi genetik virus mengambil alih fungsi sel inang dan membuat sel inang menjadi pabrik virus. Sel inang akan menghasilkan ribuan salinan virus baru dengan menggunakan bahan-bahan dari sel inang itu sendiri.Virus baru keluar dari sel inang dengan cara lisis (membuat sel pecah) atau budding (membuat kantung-kantung kecil di permukaan sel). Virus baru kemudian siap untuk menginfeksi sel-sel lain.
Zika adalah virus yang disebarkan nyamuk aedes aegypti, persis demam berdarah. Bedanya, dampak virus ini lebih berbahaya bagi ibu hamil dan anak yang dikandungnya. Jika orang dewasa terkena, kadang gejala yang muncul hanya bentol kecil di sekujur tubuh tanpa sakit berlebihan tanpa berujung kematian.
Tapi pada ibu hamil, efeknya adalah bayinya akan lahir dengan kepala kecil (microcephaly). Pemerintah Brasil mencatat akibat virus Zika ini, laporan kelahiran bayi dengan kerusakan otak dan kepala kecil melonjak hingga 3.500 kasus sepanjang 2015. Sebagai perbandingan, setahun sebelumnya bayi yang lahir dengan kepala kecil di Brasil 'cuma' mencapai 140 kasus.
Kabarnya, zika juga bisa berpindah melalui transfusi darah. Artinya hubungan seks juga bisa menjadi sarana virus tersebut semakin tersebar di muka bumi.
"Namun soal darah ini masih berupa dugaan. Perlu penelitian lebih lanjut," kata Marcio Nehab, peneliti di Insitut Penyebaran Penyakit Menular Rio de Janeiro, Brasil.
Otoritas Kesehatan Amerika Serikat kini mendesak warganya, khususnya yang hamil, untuk segera memeriksakan diri bila merasa pernah berkunjung ke negara yang sedang terkena wabah Zika.
Virus ini pertama kali ditemukan di kawasan hutan daerah Zika, Uganda. Entah bagaimana, virus ini menyebar dari Benua Afrika ke Amerika Latin. Ilmuwan sudah menemukan virus tersebut sejak 1980-an, tapi karena sangat jinak, banyak yang tidak lagi menganggap virus ini penting.
(mdk/ard)