7 Desain Rumah Tetap Cantik dan Estetik Meski Tanpa Pagar
Desain rumah tanpa pagar dapat membuat rumah terlihat lebih lapang, mudah diakses, dan tentunya tetap estetik.
Di era modern ini, banyak rumah yang memilih desain tanpa pagar. Desain rumah tanpa pagar bukan hanya memberikan kesan lapang dan segar, tetapi juga memberikan akses yang mudah dan fleksibilitas dalam kreasi.
-
Bagaimana cara membuat desain rumah yang minimalis dan hangat? Desain Rumah dengan 3 Kamar Tidur dan 1 Mushola Bangunan Memanjang Dalam bangunan yang memanjang ini, mushola bisa diletakkan di sebelah kanan bangunan, tepat di antara dapur dan ruang jemur. Ruang keluarga dan juga ruang makan dirancang menggunakan konsep open space, sehingga terasa lebih lega dan mempunyai taman kecil dan carport.
-
Bagaimana cara agar rumah tanpa pagar terlihat lebih modern? Selain itu, tampilan rumah tanpa pagar dapat terlihat lebih modern dan ramah lingkungan.
-
Apa saja desain pagar kayu minimalis yang bisa menjadi inspirasi untuk mempercantik rumah? Berikut ini adalah 10 desain pagar kayu minimalis yang bisa menjadi inspirasi untuk mempercantik rumah Anda.
-
Kapan desain rumah tanpa pagar mulai populer? Mayoritas rumah di zaman sekarang ini tidak memiliki pagar di halaman depannya. Rumah tanpa pagar ini rupanya memiliki beberapa kelebihan, seperti tampilannya yang bisa menciptakan suasana rumah lebih segar dan luas, mudah diakses, serta dikreasikan dengan mudah.
-
Bagaimana cara membuat rumah minimalis terlihat lebih mewah dan estetik? Desain eksterior rumah minimalis dapat memberikan kesan pertama yang mendalam dan membuat rumah Anda tampak lebih mewah dan estetik.Dengan mempertimbangkan ide-ide di atas, Anda bisa menciptakan tampilan eksterior yang menarik dan meningkatkan nilai investasi rumah di masa depan.
-
Bagaimana atap rumah minimalis modern bisa memberikan kesan visual yang menarik? Atap tidak hanya berperan sebagai pelindung dari cuaca ekstrem seperti panas terik dan hujan, tetapi juga memiliki fungsi estetika yang penting dalam menentukan kesan visual sebuah hunian.
7 Desain Rumah Tetap Cantik dan Estetik Meski Tanpa Pagar
Namun, untuk menjaga agar rumah tetap estetik dan tidak terlihat monoton, perlu memperhatikan komposisi setiap elemen eksterior.
Berikut ini adalah beberapa inspirasi desain rumah tanpa pagar yang bisa mempercantik rumah idamanmu.
1. Desain Rumah Tanpa Pagar Sederhana dan Simpel
Desain rumah tanpa pagar yang pertama adalah desain rumah yang simpel tanpa hiasan mencolok.
Dengan menggunakan desain tipikal untuk keseluruhan fasad rumah, taman yang lumayan luas menjadi elemen utama dari penampilan desain ini.
Atap garasi dan warna rumah yang standar membuat rumah ini terlihat cantik dalam kesederhanaannya. Desain ini cocok bagi kamu yang menginginkan rumah yang tidak mencolok tetapi tetap terlihat berbeda dari rumah lainnya.
2. Desain Rumah Tanpa Pagar dengan Taman Luas
Desain rumah tanpa pagar dengan taman luas sebagai fokus utama penampilan rumah.
Dengan garasi di bagian samping, halaman rumah dapat ditutupi dengan berbagai tanaman dan taman rumput minimalis.
Pagar taman kecil yang lucu dapat membingkai taman agar terlihat rapi. Tanam beberapa tanaman ukuran sedang hingga besar di bagian tengah taman, seperti bonsai, untuk menjadi daya tarik utama.
3. Desain Rumah Tanpa Pagar Tipe 36
Untuk rumah bertipe 36, desain rumah tanpa pagar ini sangat cocok.
Rumah yang memanjang dengan pintu di bagian samping mengadopsi teknik eksterior ala Jepang untuk menghemat tempat.
Penampilan rumah dihias dengan sepetak taman kecil yang rimbun. Menanam berbagai tanaman bunga kecil berwarna-warni dan menambahkan lampu taman yang lucu dapat mempercantik taman kecilmu.
4. Desain Rumah Tanpa Pagar dengan Garasi Luas
Jika membutuhkan ruang yang lebih luas untuk garasi, desain rumah tanpa pagar ini bisa menjadi pilihan.
Fasad rumah yang simpel dan lebih tinggi memberikan ruang lebih untuk taman dan garasi. Taman di pojok teras rumah membantu menghiasi fasad yang simpel dan memperasri halaman rumah.
Agar tidak terlihat sepi, gunakan keramik bermotif dan bertekstur untuk garasi dan tambahkan lampu-lampu taman untuk mempercantik penampilan rumah.
Desain rumah tanpa pagar juga cocok untuk rumah besar dua lantai.
5. Desain Rumah Tanpa Pagar Cluster 2 Lantai
Teras di lantai dua memberikan ruang yang leluasa di bagian bawah untuk dijadikan garasi yang luas dan taman rumput yang lapang.
Pemanfaatan ruang yang tepat tanpa detail mencolok membuat rumah terlihat elegan dan mewah. Teras dan taman yang tidak terlalu ramai dapat memberikan kesan luas dan asri.
6. Desain Rumah Tanpa Pagar Modern Roster
Desain rumah tanpa pagar yang ketiga menggunakan gaya modern dengan elemen kotak pada setiap detail eksterior rumah.
Dinding blok roster di bagian tengah fasad menjadi fokus utama desain ini. Taman rumput basah di keseluruhan teras depan rumah menekankan konsep modern minimalis.
Garasi diletakkan menjorok ke bagian dalam samping rumah agar penampilan rumah terlihat rapi dan harmonis.
Desain rumah tanpa pagar yang kedua mengadaptasi gaya Scandinavian yang khas dengan atap segitiga dan desain minimalis modern.
Taman kecil di bagian depan rumah mengisi ruang sisa dari garasi dengan kreatif dan cantik. Karena ukuran rumah yang cenderung kecil, fasad rumah bisa dikreasikan dengan material kayu untuk memberikan tampilan yang tidak membosankan.
7. Desain Rumah Tanpa Pagar ala Scandinavian
Ada banyak ide desain rumah tanpa pagar yang bisa diadaptasi dengan berbagai daya tarik masing-masing. Pilihlah desain yang paling sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidupmu.
Desain rumah tanpa pagar dapat membuat rumah terlihat lebih lapang, mudah diakses, dan tentunya tetap estetik. Selamat mencoba dan semoga rumah idamanmu semakin cantik!