Ada cerita unik di balik wisata Batu Kuda Bandung
Tempat ini memiliki luas area sekitar 20 hektare dan berada di dataran tinggi dengan udara yang sangat segar.
Akhir pekan merupakan momen berharga untuk berkumpul bersama keluarga. Momen tersebut kerap dimanfaatkan untuk berwisata ke berbagai daerah.
Di Bandung, Kawasan Lembang kerap menjadi pilihan untuk menghabiskan waktu di akhir pekan. Namun, keluhan macet seolah menjadi klise karena jumlah wisatawan yang tak pernah surut.
Malas dengan perjalanan panjang karena kemacetan yang tak bisa dibendung? Kini saatnya untuk berbelok menikmati libur akhir pekan diwilayah Bandung Timur.
Di sana ada sebuah tempat wisata bernama Batu Kuda Gunung Manglayang. Lokasinya ada di 20 km dari Kota Bandung, tepatnya di Desa Cibiru Weta, Kecamatan Ujung Berung.
Tempat ini memiliki luas area sekitar 20 hektare dan berada di dataran tinggi dengan udara yang sangat segar dan sejuk. Banyak yang datang ke sini untuk kemping, atau sekadar menikmati suasana alamnya saja.
Selain udara segar dan sejuknya, panorama alam hijau dipenuhi pohon pinus, cemara dan kaliandra membuat Batu Kuda Gunung Manglayang ini menjadi favorit untuk melepas penat.
Tak hanya itu, ada pula sumber mata air pegunungan yang dijadikan sumber air bagi masyarakat setempat. Airnya begitu jernih dan segar. Sayang sekali bila tak main air di tempat ini.
Dinamakan batu kuda karena di sini ada sebuah batu besar yang menyerupai kuda. Menurut mitos, ada seekor kuda terbang cepat yang terjatuh di Gunung Manglayang ini.
Kuda tersebut terperosok di sebuah tempat yang tidak jauh dari titik sanghiyang atau kaki gunung dan ia terjebak dalam waktu yang cukup lama. Lambat laun kuda tersebut berubah menjadi batu hingga dinamakanlah Batu Kuda.
Baca juga:
Persib jadi bahasan di ranah pendidikan
Bentuk dukungan berbeda dari Viking Boys buat Persib Bandung
Mahaka janji akan perbaiki masalah tiket
Jabar lantik sekda baru, Aher ingin percepatan jalan tol
Siapkan diri untuk hadiri Kickfest 2015 akhir pekan ini
Hebat, dua anak muda ini ngajar anak jalanan tanpa dibayar
Ingin belajar drone? Gabung saja di Komunitas Kutilang Dara
-
Apa yang bisa dinikmati di Bandung? Bandung menawarkan banyak sekali pilihan untuk menjelajahi dan menikmati keajaiban alam bebas. Wisata Bandung ini bisa jadi destinasi liburan.
-
Apa saja tempat wisata baru di Bandung dan sekitarnya? Mencari wisata baru di Bandung dan sekitarnya? Mungkin Anda dapat mempertimbangkan beberapa rekomendasi wisata baru di Bandung berikut ini.
-
Dimana tempat wisata yang populer di Bandung? Tempat-tempat wisata ini tidak hanya menawarkan keindahan alam, tetapi juga kegiatan seru, edukatif, dan instagramable.
-
Apa saja yang bisa dinikmati di Bandung saat Lebaran? Selama liburan Lebaran, kamu tentu dapat menikmati suasana Kota Bandung yang ramai dengan beragam acara festival seni, pertunjukan musik, dan pameran seni. Jika sudah sampai di sini, jangan lupa juga untuk menjelajahi kuliner khas Bandung seperti makanan tradisional Sunda, kue basah, dan kopi lokal yang lezat.
-
Apa yang bisa dinikmati di wisata malam Bandung? Jika Anda ingin mencoba pengalaman berbeda di Bandung, cobalah keluar pada malam hari dan kunjungi wisata malam Bandung yang memesona. Ketika mentari tenggelam di ufuk barat, Bandung berubah wajah menjadi kota yang penuh pesona dengan gemerlap lampu yang menjanjikan pengalaman yang tak terlupakan.
-
Apa saja tempat wisata yang Instagramable di Bandung? Dalam beberapa waktu terakhir tempat wisata Bandung pun semakin berkembang. Bahkan, kini semakin banyak tempat wisata baru yang unik dan sangat Instagramable.