Benarkah Sampo Anti Ketombe Mampu Hilangkan Jerawat?
Zat zinc pyrithione menghambat pertumbuhan jamur yang menjadi penyebab dari ketombe dan jerawat jenis jamur
Jerawat memang menjadi momok bagi banyak orang. Pasalnya, jerawat membuat kulit menjadi kurang terlihat bagus. Terdapat beberapa pendapat bahwa shampo anti ketombe dapat menghilangkan jerawat, benarkah?
Benarkah Sampo Anti Ketombe Mampu Hilangkan Jerawat?
Sampo anti ketombe mungkin dapat bermanfaat untuk mengurangi jerawat, tetapi hanya efektif untuk jenis tertentu.
-
Bagaimana cara sampo anti ketombe mengatasi ketombe? Produk tersebut dapat membantu mengurangi minyak dan membersihkan sel kulit mati. Keramas menggunakan sampo anti ketombe ini dapat membantu mengatasi ketombe yang sifatnya ringan.
-
Apa saja zat antijamur yang biasanya terdapat dalam sampo untuk ketombe? Beberapa di antaranya adalah ketoconazole, kortikosteroid, selenium sulfida, zinc pyrithione, asam salisilat, climbazole, dan piroctone olamine.
-
Di mana kita bisa menemukan sampo anti ketombe? Saat ini, terdapat banyak pilihan merek sampo anti ketombe di pasaran dengan berbagai kombinasi bahan.
-
Bagaimana cara mengatasi ketombe dengan sampo? Untuk mengatasi ketombe, penting untuk menjaga kesehatan dan kebersihan kulit kepala. Salah satu cara pencegahan yang efektif adalah dengan rutin keramas menggunakan sampo yang sesuai.
-
Kapan sebaiknya menggunakan sampo anti ketombe? Nah, sampo anti ketombe atau obat topikal yang mengandung 5% minyak pohon teh atau tea tree oil memiliki sifat antiseptik, antibiotik, dan antijamur.
-
Siapa saja yang dapat menggunakan sampo anti ketombe? Sampo anti ketombe ini aman digunakan sehari-hari, bahkan bagi ibu hamil dan menyusui.
Folikulitis Malassezia (Pityrosporum) atau jerawat akibat jamur dapat dibersihkan menggunakan sampo antiketombe.
Zat ini menghambat pertumbuhan jamur yang menjadi penyebab dari ketombe dan jerawat jenis jamur.
Lalu, benarkah bahwa shampo anti ketombe dapat menghilangkan jerawat?
Penjelasan mengenai pengaruh sampo anti ketombe untuk menghilangkan jerawat dikutip dari Health.com (08/03).
Apakah Shampo Anti Ketombe dapat Mengatasi Jerawat?
Bahan aktif dalam sampo ketombe, yaitu zinc pyrithione mungkin dapat mengobati jerawat jamur.
Jerawat pada kulit karena pertumbuhan berlebih Malassezia Furfur, yaitu jenis ragi yang menyebabkan jerawat jamur.
Menurut Julia Riley, MD, seorang asisten profesor dermatologi di Sekolah Kedokteran Feinberg Universitas Northwestern
Pertumbuhan jenis ragi yang berlebihan ini juga menyebabkan ketombe.
Zinc pyrithione atau zat dalam sampo menekan pertumbuhan ragi untuk mengobati ketombe sehingga mungkin juga membantu dengan jerawat jamur.
Namun, sampo ketombe mungkin tidak akan efektif bagi orang-orang dengan jerawat vulgaris.
Kebanyakan orang dengan jerawat memiliki jerawat vulgaris, yaitu kondisi kulit paling umum di dunia.
Tidak seperti jerawat jamur, bakteri, sel-sel kulit mati, dan minyak menyumbat folikel rambut, menyebabkan jerawat merah.
Apakah Aman Penggunaan Sampo untuk Menghilangkan Jerawat?
Sabun tertentu, termasuk shampo ketombe yang dibuat dengan zinc pyrithione dapat mengeringkan atau mengiritasi kulit.
Kulit kering dapat menyebabkan retakan pada kulit yang berdarah dan rentan terhadap infeksi, gatal, dan kulit kencang.
Kulit kering juga dapat memperburuk gejala eksim, seperti:
- Lepuh yang mengeluarkan cairan dan berkerak
- Perubahan warna kulit
- Keluarnya cairan dari telinga dan pendarahan
- Kulit kemerahan dan peradangan
- Kulit tebal dan kasar
Bagaimana Cara Penggunaannya?
Pilihlah shampo anti ketombe tanpa pewangi yang tidak mengandung bahan kimia.
Hal ini karena pewangi bahan kimia dapat menyebabkan iritasi, terutama jika kulit kalian memiliki eksim atau kulit sensitif.
Anda dapat menggunakan shampo ketombe untuk mencuci wajah seperti biasa:
- Gunakan ujung jari untuk mengoleskan sampo ketombe ke wajah.
- Biarkan shampo ketombe menempel di kulit selama beberapa menit
- Cuci bersih dengan air hangat. Jangan menggosok kulit, karena dapat mengiritasi kulit.
- Tepuk-tepuk wajah Anda dengan lembut hingga kering dengan handuk.
- Oleskan pelembab untuk menghidrasi kulit.
Rekomendasi Lain Perawatan Jerawat
Kalian dapat melakukan perawatan jerawat lainnya yang lebih efektif dan lembut untuk kulit dibandingkan dengan sampo anti ketombe.
Pilihan perawatan yang dapat kalian lakukan, meliputi:
- Antibiotik: Dokter mungkin meresepkan antibiotik oral (misalnya, amoksisilin) atau krim topikal yang dapat dioleskan ke kulit kalian (misalnya, klindamisin). Ini membantu menyingkirkan bakteri.
- Antijamur: Penelitian menemukan bahwa antijamur oral adalah pengobatan yang efektif untuk jerawat akibat jamur.
- Terapi hormon: Terapi termasuk pil KB dan spironolakton untuk penderita jerawat hormonal.
- Terapi fotodinamik: Dokter atau layanan kesehatan akan mengoleskan bahan kimia ke wajah kalian yang akan aktif setelah kulit terpapar cahaya biru.
- Prosedur: Meliputi pengelupasan kulit secara kimiawi, dermabrasi untuk menghilangkan bekas luka, dan suntikan kortison untuk menghilangkan kista.
- Retinoid: Tersedia bentuk krim atau gel yang dioleskan ke kulit. Contohnya termasuk tazarotene dan tretinoin.
- Perawatan pribadi: Pastikan kalian mencuci wajah sekali atau dua kali sehari dan setelah berolahraga. Pilihlah produk nonkomedogenik, yang tidak menyumbat pori-pori.
- Produk perawatan kulit: Pilih bahan-bahan seperti adapalene, benzoil peroksida, resorsinol, asam salisilat, atau belerang. Bahan-bahan ini dapat menghilangkan bakteri dan minyak berlebih dan membantu mengelupas lapisan atas kulit.