Hobi pakai sheet mask untuk perawatan? Yuk, buat sendiri di rumah!
Hobi pakai sheet mask untuk perawatan? Yuk, buat sendiri di rumah! Siapkan kain katun tipis seukuran wajah yangs sudah dicuci, kapas, atau tisu wajah (non-perfume & non-alcohol). Rendam dalam seduhan teh hijau, air mawar, atau minyak esensial favorit. Setelah itu tempelkan pada wajah dan diamkan selama 30 menit.
Hobi pakai sheet mask untuk merawat wajah? Masker lembaran ini memang lebih praktis daripada masker tradisional. Tinggal ditempelkan ke wajah, diamkan, lalu buang ke tempat sampah. Tak perlu repot mencampur dengan air dan tidak akan belepotan di baju atau rambut. Di kulit pun terasa lebih menyegarkan daripada masker yang kental.
Kalau kamu termasuk pengguna setia sheet mask, tak ada salahnya mencoba untuk membuat sendiri di rumah. Masih tetap lebih praktis daripada masker tradisional, kok. Selain itu, kamu bisa membuat sheet mask sekali pakai atau yang bisa digunakan berkali-kali. Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu coba dari Cultures For Health dan Boldsky berikut.
-
Bagaimana cara mencegah kulit kering di wajah? Melansir dari American Academy of Dermatology merekomendasikan tips berikut ini untuk mencegah kulit kering:Gunakan air hangat untuk mandi dan mencuci (bukan yang panas) Pilih pembersih yang lembut, harum, dan bebas alkohol. Bersihkan wajah sekali sehari pada malam hari, lalu bilas dengan air dingin di pagi hari. Batasi waktu mandi dan mandi menjadi 5–10 menit. Oleskan pelembap segera setelah mandi atau mandi, saat kulit masih lembap, untuk mengunci kelembapan. Cukur setelah mandi, dan gunakan krim atau gel cukur untuk melembutkan rambut. Ganti pisau cukur setiap lima hingga tujuh kali penggunaan. Oleskan kain dingin ke area yang terkena. Oleskan lip balm dengan petrolatum untuk menenangkan bibir pecah-pecah. Kenakan syal untuk melindungi wajah dari paparan suhu dingin.
-
Bagaimana cara menggunakan masker wajah dengan benar? Menggunakan masker kulit wajah dengan benar adalah langkah penting untuk memastikan manfaat maksimal dan untuk menghindari iritasi atau masalah kulit.
-
Bagaimana cara tanam benang membuat wajah terlihat lebih muda? Dengan menggunakan benang khusus yang larut dalam tubuh, tanam benang bertujuan untuk mengencangkan dan mengangkat kulit wajah secara efektif.
-
Bagaimana cara masker wajah membantu mempercepat regenerasi sel kulit? Masker yang diaplikasikan di malam hari mendukung pembaruan sel kulit dengan menyediakan nutrisi yang diperlukan untuk proses regenerasi, sehingga kulit tampak lebih sehat dan bercahaya.
-
Bagaimana kita bisa mencegah iritasi kulit wajah? Bagaimana pun, mencegah adalah langkah yang paling baik daripada mengatasi segala kondisi. Dengan begitu, bagi Anda yang memiliki kulit sensitif perlu memperhatikan beberapa cara mencegah iritasi kulit wajah dengan baik, yaitu sebagai berikut:• Gunakan Produk yang Sesuai: Pilih produk perawatan kulit yang cocok dengan jenis kulit Anda. Hindari produk yang mengandung bahan yang dapat memicu reaksi alergi atau iritasi. Produk yang hipoalergenik dan bebas pewangi seringkali menjadi pilihan yang lebih aman.• Cuci Wajah Dengan Lembut: Hindari menggosok atau menggaruk wajah secara kasar. Gunakan air hangat, bukan air panas, saat mencuci wajah, dan pilih pembersih yang lembut.• Hindari Over-Exfoliation: Eksfoliasi terlalu sering atau dengan produk yang terlalu keras dapat merusak kulit. Batasi eksfoliasi kulit wajah Anda menjadi satu atau dua kali seminggu. • Perlindungan Matahari: Gunakan tabir surya setiap hari, bahkan pada hari-hari mendung, untuk melindungi kulit wajah Anda dari sinar UV yang dapat menyebabkan iritasi dan penuaan dini.• Hindari Cuaca Ekstrem: Saat cuaca sangat panas atau dingin, lindungi kulit Anda dengan penggunaan penutup wajah, kacamata hitam, atau produk yang mengandung SPF.• Hindari Sentuhan Tangan Kotor: Jangan sentuh wajah Anda dengan tangan yang kotor, karena ini dapat memindahkan kuman dan kotoran ke kulit yang bisa memicu iritasi.• Perhatikan Diet: Makan makanan seimbang dan hindari makanan yang dapat memicu reaksi alergi pada kulit Anda. • Hindari Stres: Stres dapat memengaruhi kesehatan kulit. Cobalah untuk mengelola stres Anda dengan teknik seperti yoga, meditasi, atau olahraga.• Hindari Produk Kimia yang Berbahaya: Periksa bahan-bahan dalam produk perawatan kulit Anda dan hindari yang mengandung bahan kimia yang berbahaya atau iritan potensial.• Jaga Kondisi Kesehatan Umum: Kesehatan umum yang baik, seperti tidur yang cukup, hidrasi yang cukup, dan pola makan seimbang, dapat membantu menjaga kulit wajah tetap sehat. • Perhatikan Reaksi Kulit: Jika Anda mencurigai bahwa produk perawatan kulit atau kosmetik tertentu menyebabkan iritasi, hentikan penggunaannya segera.• Konsultasikan dengan Profesional: Jika Anda memiliki masalah kulit kronis atau iritasi berkepanjangan, sebaiknya berkonsultasi dengan seorang profesional perawatan kulit atau dokter kulit untuk saran dan perawatan yang tepat.
-
Apa saja tips utama untuk kulit bebas jerawat? Rutin membersihkan wajah, Gunakan Produk Perawatan Kulit yang Tepat, Jangan Pencet Jerawat, Perhatikan Pola Makan, Hindari Menyentuh Wajah Secara Berlebihan, Gunakan Tabir Surya Setiap Hari, Perhatikan Kondisi Kesehatan Umum, Cuci dan Ganti Alat Rias Secara Berkala.
Untuk dipakai beberapa kali:
Siapkan 1 lembar kain katun tipis seukuran wajah. Cuci beberapa kali sebelum digunakan. Lubangi pada bagian hidung, mata, dan mulut.
Untuk sekali pakai:
Siapkan beberapa lembar tisu wajah tanpa pewangi atau lembaran kapas wajah.
Resep sheet mask
Masker pelembap ekstra
Masker ini mengandung asam sitrat, antioksidan, dan pelembap alami untuk kulit yang cenderung kering.
Bahan:
- 5 tetes minyak vitamin C
- 1 sendok teh air mawar
- 1 sendok teh gliserin
Rendam kapas atau kain pada campuran bahan masker selama 1 menit, kemudian tempelkan pada area pipi, dagu, tulang hidung, dan dahi. Diamkan selama 20 menit, kemudian lepaskan.
Masker pencerah kulit
Tak hanya mencerahkan secara alami, masker ini juga melembapkan kulit yang kering.
Bahan:
- 1/2 cangkir teh hijau yang sudah didinginkan
- 5 tetes rose hip oil
- 1 sendok teh madu
- 3 tetes minyak lavender
Celupkan kain atau tisu pada campuran masker, kemudian biarkan hingga cairannya sedikit tiris. Aplikasikan pada wajah dan diamkan selama 30 menit.
Masker untuk kulit berminyak
Selain menyapu kelebihan minyak, masker ini juga menghaluskan dan mengatasi berbagai masalah di kulit wajah.
Bahan:
- 1/2 cangkir teh hijau yang sudah didinginkan
- 5 tetes witch hazel (non-alkohol)
- 1 sendok teh cuka apel
- 3 tetes minyak pohon teh (tea tree oil)
Celupkan kain atau tisu pada campuran masker, kemudian biarkan hingga cairannya sedikit tiris. Aplikasikan pada wajah dan diamkan selama 30 menit.
Masker untuk kulit berminyak
Selain menyapu kelebihan minyak, masker ini juga menghaluskan dan mengatasi berbagai masalah di kulit wajah.
Masker pengencang kulit
Masker ini mengandung kolagen dan protein yang penting untuk merawat kekenyalan kulit.
Bahan:
- 1 putih telur organik
- 5 tetes minyak rosemary
- 3 tetes air jeruk nipis
Kocok semua bahan hingga tercampur sempurna. Aplikasikan dengan kuas di seluruh area wajah, kemudian tempelkan tisu, kapas, atau kain pada wajah. Tambahkan beberapa sapuan masker di atas kapas atau kain. Diamkan selama 30 menit, kemudian bilas wajah hingga bersih.
Itulah beberapa resep sheet mask yang bisa kamu buat sendiri di rumah. Cantik tak selalu harus mahal.
Baca juga:
Cerahkan kulit secara alami dengan 7 ramuan ampuh dari kentang
Salah aplikasikan masker bisa bikin wajah rusak, ini cara yang benar
Peterseli efektif singkirkan kantung mata menghitam, begini caranya
Khasiat cantik singkong, rahasia kulit mulus para beauty blogger
7 Tips cantik dari kepala hingga ujung kaki dengan pisang