Pikir panjang dulu sebelum putuskan nikahi pemilik 8 kepribadian ini
Pikir panjang dulu sebelum putuskan nikahi pemilik 8 kepribadian ini. Kamu perlu membuat pertimbangan matang sebelum memilih pria/wanita pembohong, narsis, oportunis, pecandu, fobia komitmen dan suka menempatkan diri sebagai korban untuk jadi pasangan hidupmu.
Saat kita mencintai seseorang, kita memang harus belajar untuk menerima kekurangan-kekurangan yang dia miliki. Apalagi jika kita memutuskan untuk menghabiskan sisa hidup bersama mereka. Selain itu, orang bisa berubah seiring dengan bertumbuhnya komitmen yang sedang dijalani bersama pasangan.
Walaupun begitu, ada baiknya kamu memikirkan terlebih dahulu apakah kamu sanggung mendampingi orang yang saat ini sedang dekat denganmu hingga maut memisahkan kalian. Terutama jika orang-orang itu memiliki kepribadian seperti berikut.
-
Kapan sinetron 'Takdir Cinta yang Kupilih' tayang? Mengangkat tema drama percintaan, sinetron ini tayang setiap hari pukul 19:45 WIB.
-
Kapan sinetron Satu Cinta Dua Hati tayang perdana? Tayang perdana hari ini di SCTV pukul 16.45 WIB, sinetron Satu Cinta Dua Hati dibintangi artis-artis ternama.
-
Kapan kisah cinta mereka dimulai? Melansir dari laman WTOC The Southeast News Leader, kisah cinta keduanya dimulai dari tahun 1948.
-
Apa yang terjadi saat seorang wanita jatuh cinta? Bagi wanita jatuh cinta itu membutakan. Wanita cenderung suka berada di dekat pria pujaannya.
-
Bagaimana cara menyatakan cinta sejati yang tulus? "Aku mencintaimu, bukan hanya karena siapa kamu. Tapi juga karena menjadi apa diriku saat bersamamu."
-
Siapa kakek yang menunjukkan bukti cinta sejatinya? Sebuah kisah haru datang dari seorang kakek di Glennville, Georgia, Amerika Serikat (AS) bernama Clarence Purvis.
Tukang bohong
Komitmen yang kuat dibangun dengan kepercayaan. Kalau dia sering membuat kebohongan-kebohongan kecil,
bukan tidak mungkin ada satu kebohongan besar yang dia sembunyikan darimu. Siapkah kamu memaafkan 'kejutan besar' yang dia siapkan untukmu?
Si narsis
Orang yang narsis cenderung menganggap diri mereka sebagai pusat dari segala hal. Mereka adalah orang egois yang selalu meminta diprioritaskan tanpa peduli seperti apa situasi yang sedang dihadapi pasangan.
Oportunis
Pria atau wanita oportunis diam-diam akan memanfaatkanmu untuk keuntungan pribadinya. Tak selalu dari segi finansial, yang pasti alasannya untuk bersamamu adalah untuk mendapatkan hidup yang mudah. Ini artinya kamu akan menjadi satu-satunya pihak yang banting tulang dalam mempertahankan hubungan ini.
Si 'korban'
Sama seperti si narsis, orang yang terbiasa menempatkan diri sendiri sebagai korban akan cenderung menyalahkan orang lain saat menghadapi situasi tak menyenangkan.
Kalau sudah begini, kamu akan jadi bulan-bulanan kesalahan setiap kali kalian menghadapi masalah bersama.
Pecandu
Boleh saja kalau kamu memutuskan untuk mendampingi seorang pecandu mengatasi ketergantungannya. Tetapi harap diingat, hidup seorang pecandu akan berpusat di sekitar ketergantungannya, entah itu terhadap judi, alkohol, obat-obatan terlarang, atau seks. Ini akan menguras emosimu habis-habisan.
Pria/wanita yang takut terhadap komitmen
Komitmen adalah dasar dari sebuah pernikahan yang solid. Bagaimana jadinya jika landasan ini saja sudah membuatnya takut setengah mati? Bisa jadi kamu akan menghabiskan waktu bertahun-tahun untuk menunggunya cukup dewasa dan siap dalam menghadapi risiko dari sebuah komitmen.
Itulah beberapa jenis pemilik kepribadian yang harus kamu pertimbangkan baik-baik sebelum dipilih menjadi suami atau istri. Jangan sampai kamu menjalani kehidupan rumah tangga dengan pasangan yang salah.
Baca juga:
5 Hal yang dicari wanita ketika memutuskan untuk menikah
5 Hal yang dicari pria ketika memutuskan untuk menikah
Jangan lebay, 5 masalah ini wajar dalam hubungan asmara!
Persahabatan 25 tahun antara penyelam Jepang dan seekor ikan laut
5 Tips jitu mengawali chatting di situs kencan online
Girls, 6 Hal ini sering bikin cowok GR berat!