Suka saxophone, gabung aja Bandung Saxophonist Community
Jumlah anggota Bandung Saxophonist Community saat ini ada sekitar 120 orang.
Berawal dari iseng untuk mengumpulkan para pemain saxophone di Bandung menjadi awal mula terbentuknya Bandung Saxophonist Community. Komunitas ini sendiri berdiri pada akhir 2014 melalui sebuah acara gathering yang diadakan di Taman Musik.
"Peserta yang datang saat acara gathering pertama saat itu hanya 10 orang. Namun ternyata inilah yang menjadi cikal bakal terbentuknya Bandung Saxophone Community," kata Yudha Rahadyan, salah seorang anggota Bandung Saxophonist Community saat berbincang dengan merdeka.com, Selasa (20/10).
Ada beragam kegiatan yang dilakukan oleh Bandung Saxophone Community. Untuk kegiatan rutin yakni acara gathering rutin bersama anggota dilakukan setiap Selasa sore di Taman Musik. Di acara gathering ini menjadi ajang sharing ilmu antar sesama anggota. Untuk anggota baru yang baru belajar juga menjadi ajang untuk latihan bersama.
Tak hanya itu, komunitas ini juga sering mengadakan workshop. Pada tahun 2014 lalu seorang saxophonist (sebutan pemain saxophone) asal eropa Ezra Brown bahan diundang ke Bandung untuk memberikan workshop masterclass.
"Jadi Ezra Brown ini pemain saxophone dari Eropa yang memang sengaja diundang ke Bandung untuk memberikan workshop masterclass. Kegiatan ini menjadi ajang sharing ilmu kepada anggota komunitas," kata mahasiswa Jurusan Pendidikan Seni Rupa UPI Bandung ini.
Komunitas ini juga sering diundang untuk mengisi beragam acara-acara. Salah satunya tampil dalam acara Bandung Lautan Iket pada 13 Juni 2015 lalu. Di event ini komunitas ini membuat pemecahan rekor MURI untuk kategori pemain saxophone terbanyak yakni 50 orang.
Saat itu mereka memainkan lagu 'Halo-halo Bandung'. Terakhir komunitas ini menjadi salah satu pengisi acara di acara festival clothing terbesar yakni Kickfest yang digelar 16-18 Oktober lalu.
Jumlah anggota Bandung Saxophonist Community saat ini ada sekitar 120 orang. Mereka berasal dari berbagai latar belakang. Mulai dari mahasiswa hingga pekerja swasta. Para anggota di komunitas ini tak hanya berasal dari kalangan mahasiswa seni musik saja, tetapi juga dari lintas disiplin ilmu.
"Jadi tidak semua orang orang di komunitas ini orang orang seni musik saja. Tetapi mereka yang memiliki background bukan dari seni musik juga banyak yang bergabung. Intinya mereka memiliki hobi bermain saxophone dan ingin belajar gabung di sini," katanya.
Jika Anda ingin bergabung dengan komunitas ini silakan datang langsung saat mereka melakukan gathering rutin. Untuk melihat rencana kegiatan mereka, Anda dapat join di grup facebook mereka yakni Indonesia Saxophonist Community.
"Karena kita yang di Bandung menjadi bagian dari Indonesia Saxophonist Community. Nanti jika ada kegiatan biasanya kita posting di facebook," ungkap Yudha yang telah 4 belajar bermain saxophone.
-
Kapan Indonesia merdeka? Hari ini, tepat 78 tahun yang lalu, Indonesia menyatakan diri sebagai sebuah negara merdeka.
-
Apa yang bisa dinikmati di Bandung? Bandung menawarkan banyak sekali pilihan untuk menjelajahi dan menikmati keajaiban alam bebas. Wisata Bandung ini bisa jadi destinasi liburan.
-
Kapan Singapura merdeka? Singapore Independence Day was on the 9th of August 1965.
-
Dimana Langgar Merdeka berada? Lokasinya terletak di Jln. Dr. Radjiman No. 565 Laweyan, Solo.
-
Kapan Malaysia merdeka? Negara monarki konstitusional ini baru memperoleh kemerdekaannya pada 31 Agustus 1957.
-
Apa saja yang bisa dinikmati di Bandung saat Lebaran? Selama liburan Lebaran, kamu tentu dapat menikmati suasana Kota Bandung yang ramai dengan beragam acara festival seni, pertunjukan musik, dan pameran seni. Jika sudah sampai di sini, jangan lupa juga untuk menjelajahi kuliner khas Bandung seperti makanan tradisional Sunda, kue basah, dan kopi lokal yang lezat.
Baca juga:
Microlibrary, perpustakaan dari ember unik cuma ada di Bandung
Salah seorang bobotoh hilang saat final Piala Presiden 2015 di GBK
Terapkan sumpah pemuda, anak-anak diajak membacakan ikrar
Sejarah di balik nama Jalan Dipati Ukur Bandung
'We Love Bandung' ajang kumpul bagi anak-anak
Beragam varian bakpao menggoda dan menggiurkan
Zulham akan perkuat Persipar Pare Pare di turnamen Habibie Cup