Dicap Identik Orde Baru, 'Tentara Kampus' UI Ikut Demo Presiden Soeharto
Sembari mengikuti demonstrasi, para mahasiswa yang merupakan anggota Satmenwa UI mendapatkan tugas tambahan. Tugas tersebut ialah memantau dan melaporkan kondisi mahasiswa UI yang mengikuti kegiatan demonstrasi kepada pihak Universitas Indonesia melalui jaringan Radio (HT).
Demonstrasi besar-besaran dipelopori mahasiswa pada Mei 1998. Mahasiswa berhasil menduduki gedung DPR/MPR Republik Indonesia.
Serangkaian demonstrasi pada Mei 1998 yang dipelopori Mahasiswa di seluruh Indonesia itu menuntut reformasi di segala bidang. Tuntutan atau isu utamanya, Soeharto mundur dari jabatan Presiden.
-
Apa yang dikatakan Ma'ruf Amin tentang Universitas Indonesia (UI)? Ma'ruf Amin mengapresiasi Universitas Indonesia (UI) sebagai kampus yang melahirkan gagasan dan inovasi. Hal itu disampaikannya saat membuka UI Industrial-Government (I-GOV) Expo 2023 yang digelar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UI, Depok, pada 5 Desember 2023."UI merupakan kampus yang menjadi tempat lahirnya gagasan dan inovasi. UI juga menjadi kampus yang berkontribusi besar dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Ma'ruf Amin.
-
Apa yang ditemukan di Universitas Prima Indonesia (UNPRI) Kota Medan? Kepolisian menemukan lima mayat di Universitas Prima Indonesia (UNPRI) Kota Medan usai menggeledah kampus swasta tersebut.
-
Bagaimana Asri Welas menyelesaikan pendidikannya di Universitas Indonesia? Menurut Asri, setelah menyelesaikan gelar Sarjana (S1) dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UI, ia memutuskan untuk melanjutkan pendidikan dengan mengambil jurusan psikologi di institusi yang sama.
-
Kapan Najwa Shihab menyelesaikan pendidikan di Universitas Indonesia? Dilahirkan di Ujungpandang, Sulawesi Selatan, pada 1977, Najwa menyelesaikan pendidikannya di Fakultas Hukum Universitas Indonesia pada 1996.
-
Di mana UNU Yogyakarta dibangun? Kampus UNU berdiri di lahan 7.478 meter persegi, dan mampu menampung 3.774 mahasiswa dan 151 dosen.
-
Siapa yang meneliti sejarah Sidoarjo? Mengutip artikel berjudul Di Balik Nama Sidoarjo karya Nur Indah Safira (Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo, 2000), Kabupaten Sidoarjo terkenal dengan sebutan Kota Delta yang merujuk pada sejarah daerah ini yang dulunya dikelilingi lautan.
Anggota Satuan Resimen Mahasiswa Universitas Indonesia (Satmenwa UI) memiliki keinginan ikut serta menyuarakan sikap kritis intelektual bersama mahasiswa lainnya. Meskipun, Resimen Mahasiswa dicap sebagai tentara kampus. Bahkan dianggap sebagai perpanjangan tangan pemerintah Orde Baru di kampus.
"Unsur pimpinan Satmenwa UI menyadari bahwa keinginan anggota ini sejalan dengan statusnya sebagai mahasiswa UI yang ingin menyuarakan pendapatnya dan daik bisa dihalang-halangi," seperti dikutip dalam buku Jejak Perjalanan Resimen Mahasiswa Universitas Indonesia 1962-2015.
Tentara Kampus Turun Aksi
Anggota Satmenwa UI diizinkan mengikuti demonstrasi. Syaratnya, tidak menggunakan atribut Resimen Mahasiswa. Mereka mengikuti demonstrasi sebagai mahasiswa UI. Namun jika dibutuhkan dapat menggunakan tanda pengenal sebagai penanda mahasiswa UI yang juga merupakan anggota Satmenwa UI.
"Sesuai dengan kebijakan Menwa UI, maka anggota berangkat dengan mengenakan baju bebas tetapi dibekali slayer berwarna ungu sebagai tanda pengenal jika dibutuhkan," seperti dikutip dalam buku Jejak Perjalanan Resimen Mahasiswa Universitas Indonesia 1962-2015.
Sembari mengikuti demonstrasi, para mahasiswa yang merupakan anggota Satmenwa UI mendapatkan tugas tambahan. Tugas tersebut ialah memantau dan melaporkan kondisi mahasiswa UI yang mengikuti kegiatan demonstrasi kepada pihak Universitas Indonesia melalui jaringan Radio (HT).
"Purek III meminta agar anggota Satmenwa UI yang ada di sana untuk melaporkan kondisi mahasiswa UI. Pelaporan dilakukan melalui jaringan HT yang terhubung dengan jaringan komunikasi UPT PLK UI,” seperti dikutip dalam buku Jejak Perjalanan Resimen Mahasiswa Universitas Indonesia 1962-2015.
Reporter Magang: Muhamad Fachri Rifki