Kebiasaan Mandi Bangsa Viking Bikin Orang inggris Kaget, Seminggu Berapa Kali?
Mitos selama ini menggambarkan Bangsa Viking jorok dan kotor. Seberapa sering mereka mandi dalam seminggu?
Mitos selama ini menggambarkan Bangsa Viking jorok dan kotor. Namun kemudian diketahui jika orang-orang Norseman ini menyukai kebersihan. Mereka merawat dan membersihkan diri mereka lebih baik dari standar Eropa saat itu.
Para ahli menemukan pinset, pisau cukur, sisir dan pembersih telinga yang terbuat dari tulang saat penggalian makam seorang Viking.
-
Bagaimana pedang Viking itu ditemukan? Petani itu sedang membuang sampah-sampah logam di kebun bersama putranya ketika menemukan pedang langka itu.
-
Kapan Zaman Viking berlangsung? "Kita tahu bahwa Zaman Viking berlangsung dari tahun 800 hingga setelah milenium.
-
Kenapa pedang Viking itu penting? “Ini sangat langka. Pedang adalah simbol status terbesar di Zaman Viking, dan merupakan suatu kehormatan untuk diizinkan membawa pedang. Jarang sekali kami, sebagai arkeolog, dapat mengalami hal seperti ini,” ujar Lars Søgaard Sørensen dari bagian warisan budaya di dewan daerah.
-
Apa saja inovasi yang diciptakan bangsa Viking? Berikut adalah barang-barang inovasi yang dibuat bangsa Viking. Secara umum, bangsa Viking dikenal sebagai perampok barbar yang hidup dengan menjarah dan membakar musuh-musuhnya. Penyerangannya ke Eropa tanpa ampun, sehingga bangsa Viking begitu ditakuti. Bukan hanya menjarah, bangsa Viking juga dikenal suka melakukan perbudakan dan pemerkosaan terhadap korban-korban yang selamat.Namun, bangsa Viking juga meninggalkan berbagai inovasi yang fenomenal.
-
Kenapa bangsa Viking dianggap ahli dalam navigasi? Bangsa Viking mampu melakukan lebih jauh dari siapapun yang ada sebelum mereka. Hal ini dapat mereka lakukan berkat teknologi kapal mereka yang khas: kapal kayu ramping dengan lambung dangkal dan deretan dayung di sepanjang sisinya. Kapal ini lebih cepat, lebih ringan, dan lebih fleksibel dibandingkan kapal-kapal lainnya. Tetapi Viking juga navigator yang sangat andal. Mereka menggunakan alat-alat seperti kompas dan batu Matahari. Keduanya berfungsi secara sederhana, tetapi dapat dengan mudah menentukan arah sehingga kapal mereka tidak tersesat.
-
Kapan pedang Viking itu ditemukan? Penny, yang menemukan pedang pada bulan November, mengungkapkan bahwa proses otentikasi pedang tersebut sempat terkendala.
"Orang Viking juga mandi lebih satu minggu sekali. Jauh lebih sering daripada kebiasaan orang-orang Eropa saat itu," demikian fakta tersebut dikutip dari History.com.
Saat mereka menginvasi Inggris di Abad ke-9 hingga ke-11, kebiasaan mandi orang-orang Viking ini mengejutkan orang-orang Anglo-Saxon yang mendiami daerah tersebut. Mereka menilai Viking gila kebersihan.
"Orang-orang Viking mandi seminggu sekali, sementara orang-orang Anglo Saxon saat itu mungkin hanya mandi dua kali setahun," tulis Danish.net.
Mandi Hari Sabtu
Di Skandinavia, tempat asal para pelaut ini berasal, mereka seringkali mandi di sumber-sumber air panas alami. Aktivitas vulkanis di sana membuat banyak sumber air panas yang mudah diakses orang-orang Viking.
Kebiasaan ini dilakukan di musim dingin. Sementara di musim panas, orang-orang Viking mandi di sungai atau di air terjun.
Satu hal yang unik, orang-orang Viking ini mandi di hari Sabtu. Biasanya setelah makan dan sebelum mereka tidur.
Dalam sebuah catatan, disebutkan selain mereka rajin mandi, orang-orang Viking juga menyisir rambutnya setiap hari dan berganti pakaian rutin. Kebiasaan ini ternyata memikat para wanita Inggris. Baik yang sudah bersuami, maupun putri-putri bangsawan di sana.