4 Cara Membentuk Otot Sayap, Buat Bentuk Tubuh Semakin Atletis
Otot sayap ini bisa muncul ketika otot latissimus dorsi, atau lat, yang berada di bagian belakang tubuh berkembang secara menyeluruh. Otot latissimus dorsi ini merupakan salah satu otot terbesar pada tubuh yang bertanggung jawab atas adduksi dan ekstensi bahu.
Memiliki tubuh atletis tentu menjadi impian banyak orang, terutama kaum pria. Memiliki bentuk tubuh yang atletis tidak hanya menunjukkan bahwa tubuh kita sehat, tapi juga dapat meningkatkan kepercayaan diri.
Bagi laki-laki, tubuh atletis sering digambarkan dengan lengan berotot, perut six pack, dan dada yang bidang. Namun, masih ada satu bagian tubuh lagi yang bisa Anda latih untuk menciptakan tubuh atletis yang sempurna. Bagian tersebut adalah otot sayap.
-
Siapa saja yang bertarung dalam Pilkada Jabar? Khusus di Jawa Barat diikuti empat pasangan calon (paslon) yang mendaftar di KPUD Jawa Barat.
-
Siapa yang berolahraga bersama Jenderal Andika Perkasa? Tak hanya olahraga di gym, Jenderal Andika Perkasa juga tampak bermain basket. Ia bermain basket bersama beberapa orang lain dan putranya, Andrew.
-
Siapa pelatih dari tim Serbia? Komposisi Tim Serbia mengandalkan pemain seperti Rajkovic di posisi kiper, dengan Erakovic, Milenkovic, dan Pavlovic di lini belakang. Di tengah, terdapat Nedeljkovic, Ilic, Lukic, dan Birmancevic, sementara Samardzic dan Zivkovic berperan di lini depan, dengan Jovic sebagai penyerang utama. Pelatih tim ini adalah Dragan Stojkovic.
-
Siapa yang menggugat Polda Jabar dalam sidang praperadilan tersebut? Majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Bandung mengabulkan permohonan gugatan sidang praperadilan tim kuasa hukum Pegi Setiawan.
-
Kenapa workout penting banget? Workout merupakan jawaban dari segala macam masalah kesehatan yang mengganggu. Mulai dari kelebihan berat badan, mudah capek, dan lain sebagainya.
-
Siapa saja yang merasa terbantu dengan berolahraga untuk menjaga kesehatan tubuh dan pikiran? Olahraga memang termasuk salah satu cara paling efektif untuk menjaga kesehatan tubuh serta pikiran, hal itu pun berlaku untuk orang introvert. Mereka mungkin lebih menyukai jenis olahraga yang dapat dilakukan sendiri atau hanya bersama kelompok kecil, seperti yoga, bersepeda, atau berjalan santai.Olahraga dapat membantu tubuh terasa lebih bugar dan secara tidak langsung juga meningkatkan mood atau suasana hati. Olahraga juga dapat memberikan energi tambahan, itulah mengapa orang-orang introvert menyukainya.
Sayap di sini bukan seperti sayap pada burung. Otot sayap ini bisa muncul ketika otot latissimus dorsi, atau lat, yang berada di bagian belakang tubuh berkembang secara menyeluruh. Otot latissimus dorsi ini merupakan salah satu otot terbesar pada tubuh yang bertanggung jawab atas adduksi dan ekstensi bahu.
Untuk membentuk otot sayap ini, ada gerakan-gerakan olahraga yang bisa Anda lakukan sebagai cara membentuk otot sayap. Cara membentuk otot sayap ini akan membebani otot latissimus dorsi, yang pada gilirannya akan merangsang pertumbuhan dan meningkatkan definisi otot.
Berikut beberapa cara membentuk otot sayap, dilansir dari livestrong.com.
Latihan Rutin
Cara membentuk otot sayap yang pertama dan utama adalah dengan berlatih rutin. Jadwalkan latihan beban punggung dua kali setiap minggu. Berikan lat dua hingga tiga hari libur sehingga lat Anda memiliki waktu yang cukup untuk pulih.
Anda bisa memilih tiga latihan lat untuk latihan, seperti pullups, lat pull-down dan barbell pullover. Lakukan tiga hingga lima set dengan delapan hingga 20 repetisi. Kemudian berikan waktu 30 hingga 90 detik untuk istirahat di setiap setnya.
menshealth.com
Wide Grip Pull-up
Cara membentuk otot sayap yang kedua adalah dengan latihan pull-up. Melakukan pull-up dengan penempatan tangan yang lebar akan menekan otot lat. Raih dan pegang palang atas dengan tangan Anda, dan aturlah beberapa inci tangan Anda lebih lebar dari bahu dan posisikan telapak tangan menghadap ke depan. Dorong tubuh ke atas ke arah palang sampai dagu melewati palang dan kemudian kendalikan tubuh Anda saat menurunkannya.
Lat Pull-Downs
Cara membentuk otot sayap yang ketiga adalah dengan latihan lat pull-down. Lakukan lat pull-down dengan pegangan lebar. Duduklah dan raih dan pegang palang atas dengan tangan terentang ke atas yang lebih lebar dari bahu serta telapak tangan menghadap ke depan.
Tarik palang ke bawah menuju dada bagian atas dengan mendorong siku ke sisi tubuh Anda. Kontrol palang saat Anda membiarkannya kembali ke posisi awal dengan merentangkan lengan.
musqle.com
Barbell Pullover
Cara membentuk otot sayap yang keempat yaitu dengan barbell pullover. Berbaringlah di bangku datar dengan memegang barbel di atas dada dengan lengan terentang ke atas dan kedua tangan terbuka selebar bahu.
Pertahankan siku yang tetap lurus, kemudian turunkan barbel ke belakang kepala sampai lengan atas Anda sejajar dengan lantai, lalu angkat barbel kembali ke dada.