7 Cara Menghilangkan Beruntusan di Wajah Secara Alami, Aman Dilakukan
Memiliki wajah yang sehat dan segar merupakan dambaan setiap orang. Tak heran bila banyak orang rela merogoh kocek hingga jutaan rupiah untuk perawatan wajah. Salah satu masalah wajah yang kerap dikeluhkan banyak orang adalah munculnya beruntus pada wajah yang bukan saja mengganggu penampilan.
Memiliki wajah yang sehat dan segar merupakan dambaan setiap orang. Tak heran bila banyak orang rela merogoh kocek hingga jutaan rupiah untuk perawatan wajah. Salah satu masalah wajah yang kerap dikeluhkan banyak orang adalah munculnya beruntus pada wajah yang bukan saja mengganggu penampilan, tapi sering kali juga membuat wajah terasa perih apalagi bila digaruk.
Beruntusan bisa disebabkan oleh berbagai macam hal. Umumnya disebabkan oleh alergi, digigit serangga, cuaca, polusi udara, infeksi, tidak tahan bahan kimia, atau saat sedang melakukan pengobatan tertentu.
-
Bagaimana cara memudarkan jerawat secara alami? Memudarkan jerawat secara alami adalah pilihan yang banyak diminati karena lebih lembut pada kulit dan cenderung bebas dari bahan kimia keras. Berikut beberapa cara alami yang bisa Anda coba untuk membantu memudarkan jerawat:
-
Apa yang bisa dilakukan untuk menghilangkan jerawat? Doa menghilangkan jerawat ini bisa diamalkan untuk memohon kesembuhan pada Allah SWT.
-
Apa yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bekas jerawat? Tujuan dari perawatan ini biasanya untuk mengangkat sel-sel kulit mati, minyak, serta kotoran pada pori-pori yang menyebabkan kulit kusam dan nggak bersinar. Selain itu, eksfoliasi pun juga dapat diandalkan untuk membuat tekstur kulit lebih halus dan mulus, sehingga kamu dapat lebih percaya diri dengan penampilan sendiri.
-
Gimana cara mengatasi bekas jerawat hitam? Mengatasi bekas jerawat menghitam juga memerlukan pendekatan yang holistik dan konsisten. Berikut ini adalah penjelasan selengkapnya mengenai penyebab bekas jerawat menghitam dan bagaimana cara mengatasinya, dilansir dari berbagai sumber.
-
Bagaimana cara menghilangkan jerawat menurut primbon Jawa? Untuk menghilangkan jerawat ini, primbon Jawa mungkin merekomendasikan solusi yang berkaitan dengan menyampaikan atau mengungkapkan perasaan cinta dan kangen secara jujur.
-
Gimana cara mengatasi jerawat dengan aman? Pertama, gunakan produk perawatan kulit yang tepat. Kamu bisa memilih produk yang mengandung bahan aktif seperti asam salisilat atau benzoyl peroxide yang dapat membantu mengurangi jerawat. Kedua, jagalah kebersihan kulit dengan rajin mencucinya. Cuci wajah dengan sabun cuci wajah berbahan lembut dan memiliki kemampuan untuk mengangkat minyak, kotoran, debu, hingga sisa-sisa makeup atau skincare lainnya. Jangan lupa pula untuk menghindari penggunaan produk yang dapat mengiritasi kulit.
Beruntusan menyebabkan wajah menjadi gatal dan kemerahan. Beruntusan membuat tampilan kulit wajah menjadi tidak mulus lagi. Kalau digaruk, dapat menyebabkan bekas di kulit yang tidak mudah hilang. Bahkan, menggaruk area beruntusan dapat menyebabkan kulit mengalami infeksi.
Agar beruntus pada wajah tidak semakin parah, sebenarnya ada beberapa cara alami yang bisa kamu coba, selain mudah juga cenderung lebih aman karena tidak menimbulkan efek samping.
Berikut 7 cara menghilangkan beruntusan di wajah secara alami yang telah dirangkum merdeka.com melalui Liputan6.com dan beragam sumber lainnya pada Minggu, (31/5/2020).
1. Minyak Cengkeh
©2017 Merdeka.com
Cara menghilangkan beruntusan di wajah yang pertama dengan menggunakan minyak cengkeh. Kamu bisa menemukan minyak cengkeh di salon atau tempat spa. Cari sebotol kecil minyak cengkeh.
Minyak ini mengandung bahan eugenol yang mampu mengatasi rasa gatal dan menenangkan kulit. Sebelum mengaplikasikannya di wajah yang mengalami beruntusan, lebih baik dicampur dengan sedikit air terlebih dahulu.
2. Air Dingin
Cara menghilangkan beruntusan di wajah berikutnya dengan menggunakan air dingin. Bisa dibilang ini cara yang sangat sederhana tapi cukup efektif. Sensasi dingin akan membantu meredakan gatal karena menenangkan sel saraf. Oleh karena itu, apabila beruntusan di wajah terasa gatal, maka jangan digaruk. Lebih baik dikompres saja dengan air dingin sampai gatalnya mereda.
3. Lidah Buaya
©2019 Merdeka.com/Pixabay
Memberikan efek dingin, lidah buaya mampu meredakan rasa gatal akibat beruntusan di wajah. Lidah buaya yang kaya akan vitamin E ini, ampuh mengatasi luka bakar dan gatal akibat iritasi. Cara menggunakannya cukup mudah. Cukup dengan aplikasikan gel lidah buaya di area yang gatal. Kemudian bilas dengan air dingin. Apabila kamu tidak ingin ribet, kamu bisa membeli gel lidah buaya di apotik atau toko obat terdekat.
Selain dengan bahan-bahan alami di atas, beruntusan di wajah juga dapat dicegah dengan bijak dalam menggunakan kosmetik. Saat beruntusan mulai muncul makan sebaiknya hindari penggunaan makeup yang terlalu tebal. Sebab bahan kimia yang ada pada kosmetik akan memperparah beruntus di wajah kamu.
4. Lemon
©2018 Merdeka.com/Pixabay
Cara menghilangkan beruntusan di wajah berikutnya dengan menggunakan lemon. Sudah menjadi rahasia umum kalau lemon merupakan bahan alami yang sangat ampuh untuk mengatasi gatal dan berperan sebagai antiseptik serta anti peradangan. Cukup iris tipis lemon, kemudian aplikasikan di area wajah yang beruntus. Biarkan sejenak dan rasa gatal akan terasa berkurang, kulit juga akan terasa lebih dingin.
5. Oatmeal
©Shutterstock
Selain lemon, bahan alami lainnya yang dapat menghilangkan beruntusan di wajah adalah oatmeal. Mengandung bahan antioksidan dan ampuh mengatasi iritasi, oatmeal akan memberikan efek mendinginkan serta membuat kulit jadi lebih lembut. Cara membuatnya:
- Campurkan oatmeal dengan air hangat dan biarkan mekar,
- Kemudian diamkan sejenak sampai agak dingin,
- Aplikasikan pada wajah atau kulit bagian lain yang mengalami beruntus,
- Biarkan selama 30 menit kemudian baru dibilas dengan air dingin.
6. Kayu Manis
©2020 Merdeka.com/www.pixabay.com
Kayu manis bisa dibilang menjadi salah satu bahan alami yang efektif menghilangkan ruam atau beruntus di wajah. Beruntusan akan memudar dan wajah kembali cantik alami. Caranya sangat sederhana cukup dengan mencampurkan sesendok teh jus lemon dengan sesendok teh bubuk kayu manis. Larutan ini siap kamu oles merata ke area wajah yang beruntus. Biarkan dulu kira-kira 15 menit sebelum dibilas dengan air hangat.
Untuk hasil yang maksimal, lakukan perawatan 1-2 kali dalam seminggu. Tidak perlu khawatir karena cara ini cukup aman bagi kulit wajah yang sensitif sekalipun.
7. Tomat
©2020 Merdeka.com/www.pixabay.com
Selain disebut sebagai buah yang dapat mengatasi mata minus, tomat juga ternyata bisa dimanfaatkan untuk mengatasi masalah beruntus di wajah. Caranya sangat mudah cukup ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mendapatkan manfaatnya:
- Siapkan tomat.
- Haluskan dengan cara diblender.
- Gunakan hasil blenderan tersebut sebagai masker.
- Biarkan hingga mengering.
- Bilas wajah dengan air bersih.