CMS adalah Content Management System, Berikut Penjelasannya
Dewasa ini perkembangan informasi begitu cepat sehingga kebutuhan akan manajemen informasi yang baik dan efisien begitu dibutuhkan. Berawal dari kebutuhan tersebut, lahirlah CMS atau Content Management System yang merupakan sebuah aplikasi yang digunakan untuk membantu user dalam proses memanage konten.
Dewasa ini perkembangan informasi begitu cepat sehingga kebutuhan akan manajemen informasi yang baik dan efisien begitu dibutuhkan. Berawal dari kebutuhan tersebut, lahirlah CMS atau Content Management System yang merupakan sebuah aplikasi yang digunakan untuk membantu user dalam proses memanage konten.
Dalam terminologi web secara lebih spesifik, CMS adalah sebuah sistem yang digunakan untuk memanage material web yang merupakan konten dari sebuah website. Dengan CMS, seorang user dapat mengontrol, meng-audit, meng-upload, menyimpan, mengategori, dan pada akhirnya mempublish data seperti teks (artikel), gambar sampai dengan multimedia sesuai time line yang diinginkan.
-
Kenapa internet cepat penting? Internet yang cepat dapat membantu berbagai hal dalam hidup seseorang, mulai dari hal rekreasi hingga dalam bidang profesi.
-
Bagaimana internet mati memengaruhi alur distribusi bahan bakar? Salah satu dampak utama dari pemadaman internet, yang ikut memadamkan listrik, adalah alur distribusi bahan bakar. Stasiun pengisian bahan bakar/SPBU/pom bensin menggunakan listrik untuk banyak hal, seperti memompa bahan bakar. Koneksi internet juga digunakan untuk memantau level tangki, memproses transaksi pembelian, menerima pesanan bensin baru, dll.
-
Bagaimana internet berkembang dan menjadi global? ARPANET pertama kali terhubung hanya empat komputer di empat universitas di Amerika Serikat. Namun, seiring berjalannya waktu, jaringan ini tumbuh pesat. Pada tahun 1983, protokol TCP/IP diperkenalkan, yang memungkinkan jaringan komputer yang berbeda untuk berkomunikasi satu sama lain, membuka pintu bagi pertumbuhan internet global.
-
Apa yang telah dicapai oleh tim peneliti internasional dalam hal kecepatan internet? Tim peneliti internasional telah menciptakan koneksi internet dengan kecepatan yang 4,5 juta kali lebih kencang daripada rata-rata kecepatan internet pita lebar (broadband) rumahan. Mereka telah berhasil mengirimkan data sebesar 301 terabit (Tb) atau 301 juta megabit (Mb) per detik, seperti dikutip dari situs Universitas Aston, Interesting Engineering, dan The Independent, Kamis (28/3).
-
Apa itu yang dimaksud dengan penetrasi internet? Penetrasi internet yang tinggi di negara-negara tersebut menunjukkan perkembangan teknologi dan aksesibilitas yang semakin meningkat, meskipun ada variasi dalam jumlah pengguna berdasarkan populasi total.
-
Siapa yang menguasai internet di Indonesia? “Ada peningkatan sebesar 1,31 persen dibandingkan tahun sebelumnya,” ujar Muhammad Arif, Ketua Umum APJII. Menariknya, dari jumlah tersebut, pengguna internet didominasi oleh satu kelompok saja. Maksud dari kelompok ini adalah orang-orang dengan rentang usia tertentu yang “menguasai” jagad internet Tanah Air. Siapa mereka? Menurut survey itu, terdapat enam kelompok dengan rentang usia bermacam-macam. Dari kelompok generasi itu, Gen Z adalah orang-orang yang menguasai jagad internet di Indonesia.
Lebih jauh berikut ini informasi mengenai CMS adalah Content Management System, lengkap dengan penjelasannya yang telah dirangkum merdeka.com melalui media.neliti.com dan repository.usu.ac.id.
Mengenal CMS
CMS adalah aplikasi berbasis web yang memiliki sistem sedemikian rupa sehingga memberi kemudahan kepada para pengguna sekaligus juga pengolahnya. Pemisahan antara isi dan desain turut menjaga konsistensi tampilan yang mempermudah penggunaan kembali berbagai informasi yang ada dalam server.
Sementara itu, fitur-fitur yang ada dalam CMS sangat bervariasi mulai dari manajemen layout situs, fitur pencarian, editing berita, editing foto, editing produk, dan lain sebagainya.
Berdasarkan jenisnya, CMS dibagi menjadi dua yaitu CMS Komersial dan CMS Open Source. Dalam hal ini CMS Open Source merupakan CMS yang dibuat dan dikembangkan oleh sekelompok orang atau perusahaan yang intinya memberikan alternatif murah dan terjangkau kepada semua penggunanya.
Keuntungan Menggunakan CMS
Berikut ini keuntungan yang dapat pengguna peroleh dari CMS yaitu sebagai berikut:
- Kemudahan dan perawatan website, terutama bagi pengguna non-technical yang tidak mengetahui bahasa website. Dengan menggunakan CMS, pengguna non-technical cukup dengan melihat user interface tanpa memusingkan bahasa pemograman yang rumit yang terletak di belakang CMS. Dalam hal ini pengguna non-technical dapat membuat website yang dinamis hanya dengan melakukan click sesuai kebutuhan pada saat sedang membuat sebuah website.
- Memisahkan pengelolaan isi website dan kerangkanya sehingga saat kita mengubah isi, kerangka dari website tersebut tidak terganggu. Hal ini dapat membantu para pengguna CMS sebab isi website merupakan bagian yang lebih sering mengalami perubahan.
- Menghemat waktu pembuatan dan perawatan website dan menghindarkan pengguna dari kompleksitas bahasa pemograman. Artinya, dengan CMS, user non-technical tidak perlu mempelajari buku tebal atau mengetik bahasa pemograman yang rumit dan panjang.
- Memberikan wewenang antara pengguna dan administrator sehingga akses pemakaian CMS dapat diatur dengan lebih baik mulai dari data hingga informasi dapat dipertanggungjawabkan dengan baik.