Dihadiri Presiden, Ini Deretan Pejabat yang Datang di Acara Akad Nikah Atta dan Aurel
Setelah menjalin hubungan asmara cukup lama, pasangan selebriti Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah akhirnya resmi melepas masa lajangnya pada Sabtu (3/4/2021) kemarin. Hal ini pun tentu menjadi kebahagiaan tersendiri untuk kedua keluarga dan seluruh penggemar.
Setelah menjalin hubungan asmara cukup lama, pasangan selebriti Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah akhirnya resmi melepas masa lajangnya pada Sabtu (3/4/2021) kemarin. Hal ini pun tentu menjadi kebahagiaan tersendiri untuk kedua keluarga dan seluruh penggemar.
Meski orang tua Atta tidak bisa hadir secara langsung, namun dalam proses akad nikah Atta dan Aurel dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi negara. Pejabat negara yang datang dalam acara akad nikah Atta dan Aurel mulai dari menteri hingga Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.
-
Kapan Jalur Pantura Jawa Barat mulai ramai pemudik motor? Sudah Ada Beberapa yang Mudik Saat kreator tersebut melalui Jalur Pantura, beberapa pemudik mulai terlihat di satu pekan jelang lebaran. Mereka sudah mulai pulang ke kampung halaman denga menggunakan sepeda motor.
-
Bagaimana Atta Halilintar melaporkan? Laporan sudah diterima semalam," kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi saat dikonfirmasi di Jakarta, Kamis (5/9).
-
Apa yang terjadi pada Atta Halilintar? Atta Halilintar mengumumkan melalui unggahan pada Selasa (30/1) malam bahwa dia akan menjalani operasi pada Rabu (31/1/2024) pagi. Atta mengakui menahan rasa sakit selama satu bulan dan secara terbuka menyatakan ketakutannya terhadap operasi, sehingga mengabaikan rasa sakitnya.
-
Kapan mobil bekas taksi dianggap punya jarak tempuh rendah? Taksi umumnya menempuh jarak yang lebih pendek dibandingkan mobil pribadi pada tahun yang sama, karena waktu operasional taksi terbatas.
-
Di mana Atta Halilintar melaporkan? Laporan sudah diterima semalam," kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi saat dikonfirmasi di Jakarta, Kamis (5/9).
-
Acara apa yang dihadiri oleh Atta Halilintar, Aurel Hermansyah, dan Ameena? Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar telah menjadi salah satu pasangan selebriti yang berpartisipasi dalam meramaikan acara Istana Berbatik pada hari Minggu (1/10) yang lalu.
Berikut deretan pejabat negara yang datang di acara akad nikah Atta dan Aurel.
Presiden Jokowi
©2021 Merdeka.com/Instagram
Meski disibukkan dengan agenda negara, dengan didampingi Ibu Iriana, Presiden Jokowi tampak hadir memenuhi undangan keluarga Anang Hermansyah. Bahkan orang nomor satu di Tanah Air itu menjadi salah satu saksi dalam proses akad nikah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Menhan Prabowo Subianto
©2021 Merdeka.com/Instagram
Tak hanya Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana, Menteri Pertahanan Republik Indonesia juga tampak hadir di acara akad pernikahan Atta dan Aurel. Dengan mengenakan setelan jas, Menhan Prabowo Subianto terlihat gagah saat menjadi saksi di hari bahagia pasangan selebriti yang satu ini.
"Selamat kepada kedua mempelai. Bersama Presiden RI Joko Widodo, menjadi saksi dalam prosesi Akad Nikah @aurelie.hermansyah dan @attahalilintar," tulis Menhan Prabowo di akun Instagramnya.
Bambang Soesatyo
©2021 Merdeka.com/Instagram
Selanjutnya ada nama politisi senior sekaligus Ketua MPR Bambang Soesatyo yang turut hadir dalam acara akad Atta dan Aurel kemarin. Dengan hadirnya sejumlah tokoh publik figur hingga pejabat tinggi negara sebagai saksi saat prosesi akad nikah, tentu menjadi kebahagiaan tersendiri untuk kedua mempelai pengantin.